Notebook Pertama dengan Gorilla Glass 3 - Asus Zenbook UX301LA

21 Nov 2014 13:30 2080 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Dinamakan Asus Zenbook UX301LA, perangkat ini merupakan notebook pertama yang dibalut material Gorilla Glass 3. Selain teknologi yang menjamin keamanan perangkat dari goresan ini pun dipersenjatai dengan prosesor Intel Core i7-4558U dan berjalan pada OS Windows 8 Pro.

Asus kembali memamerkan koleksi Zenbook terbarunya. Koleksi notebook premiumnya ini menawarkan desain premium yang dipadukan dengan kinerja sangat prima karena menargetkan untuk kalangan profesional. Yang menarik, notebook ini dibalut dengan material Corning Gorilla Glass 3 didalamnya.

Dinamakan Asus Zenbook UX301LA, perangkat ini merupakan Notebook pertama yang dibalut material Gorilla Glass 3. Selain teknologi yang menjamin keamanan perangkat dari goresan ini pun dipersenjatai dengan prosesor Intel Core i7-4558U dan berjalan pada OS Windows 8 Pro.

Anda ingin mengenal lebih lanjut mengenai Notebook pertama yang dibalut Gorilla Glass 3 ini? Simak ulasan berikut!

 

Desain

Notebook Asus Zenbook UX301LA yang dibalut Gorilla Glass 3 ini hadir dengan balutan material Classic Hairline Metallic dan Crystalline Glass yang hanya memiliki ketipisan 15.5 mm saja sehingga membuatnya lebih tipis 14% dibandingkan dengan seri terakhir Zenbook yang dirilis Asus.

Dimensinya sendiri hanya berukuran 325 x 226 x 15.5 mm dengan berat 1.4 kg yang tentunya akan sangat mudah untuk dimasukkan ke dalam tas bepergian Anda.

 

Layar

Notebook pertama yang dibalut Gorilla Glass 3 ini juga mengusung layar seluas 13.3 inch dengan resolusi WQHD 2560 x 1440 piksel yang dapat menampilkan kualitas resolusi warna tinggi untuk menunjang aktivitas Office maupun multimedia yang dilakukan penggunanya.

Disamping itu, layar pada Notebook yang dibalut Gorilla Glass 3 ini pun memiliki layar sentuh yang responsif sehingga akan lebih meningkatkan Experience pengguna melalui Metro UI bawaan Windows 8 itu sendiri.

 

Keyboard

Notebook Asus Zenbook UX301LA memiliki Keyboard dengan tuts yang cukup baik untuk menunjang aktivitas mengetik Anda. Terlebih Keyboard pada Notebook pertama yang menawarkan balutan Gorilla Glass 3 ini pun memiliki Backlit yang mengontrol Brightness secara otomatis untuk menjamin kenyamanan Anda saat menggunakannya dalam ruangan minim cahaya.

 Selain itu, terdapat pula Touchpad yang dilengkapi fitur Smart Gesture dengan ukuran yang cukup besar.

 

Hardware

Kinerja notebook yang dibalut Corning Gorilla Glass 3 ini mengandalkan prosesor Intel Core i7-4558U dan berjalan pada OS Windows 8 Pro. Didukung dengan RAM up to 8 GB, terdapat pula pengolah grafis dari Intel Iris 5100 Graphics yang akan membuatnya semakin menyempurnakan kinerjanya.

Tidak itu saja, Asus Zenbook UX301LA juga memiliki berbagai pilihan kapasitas Storage seperti 128 GB, 256 GB dan 512 GB.

 

Konektivitas dan Webcam

Terdapat berbagai fitur konektivitas pada Notebook yang mengusung desain premium dibalut Gorilla Glass 3 ini seperti LAN 802.11a/b/g/n/ac, 2 buah Port USB 3.0, 1 buah Port Micro HDMI, 1 buah Port Display Port serta satu buah Microphone-in/Headphone-out jack. Disamping itu, Anda pun dapat memanfaatkan kamera HD untuk kegiatan Video Call.

 

Audio, Software dan Baterai.

Notebook pertama dengan balutan Gorilla Glass 3 ini dilengkapi SonicMaster untuk menciptakan audio berkualitas wahid. Selain itu, terdapat pula beberapa program bawaan dalam notebook ini seperti Microsoft Office, Skype serta langganan cloud storage dari ASUS WebStorage selama 3 tahun dengan kapasitas yang didapatkan mencapai 32 GB. Asus sendiri menambahkan baterai 6 cell 50.6 Whrs Polymer didalamnya.

 

Kesimpulan

Dibalut material Gorilla Glass 3, notebook Asus Zenbook UX301LA akan menjadi lebih tangguh untuk menunjang aktivitas Anda. Selain itu, kinerjanya sendiri sangat menjanjikan untuk mendukung kegiatan para profesional. Notebook pertama dengan finishing Gorilla Glass 3 dijual seharga $1,899 atau sekitar Rp 20 jutaan. Anda tertarik? [ARD]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel