Intip Spesifikasi Lenovo S90 Sisley - Android KitKat Kloningan iPhone 6

26 Nov 2014 18:00 3461 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Smartphone Android KitKat ini bernama Lenovo S90 Sisley. Mengusung layar sentuh AMOLED berukuran 5 inci, terdapat pula dukungan prosesor Quad Core didalamnya. Ini dia ulasan spesifikasi Android KitKat Lenovo S90 Sisley yang dikutip dari GSMArena.

Di penghujung tahun ini, dunia maya sedang diramaikan oleh sebuah perangkat baru yang dikeluarkan oleh pabrikan asal Tiongkok, Lenovo. Yang menarik, smartphone Android KitKat ini tidak menyerupai perangkat terdahulu yang dirilisnya, melainkan mirip dengan iPhone 6. Disamping itu semua, perangkat ini menawarkan spesifikasi yang sangat menarik untuk pecintanya.

Smartphone Android KitKat ini bernama Lenovo S90 Sisley. Mengusung layar sentuh AMOLED berukuran 5 inci, terdapat pula dukungan prosesor Quad Core didalamnya. Ini dia ulasan spesifikasi Android KitKat Lenovo S90 Sisley yang dikutip dari GSMArena.

 

DESAIN DAN LAYAR

Berdesain tipis dan elegan, Android KitKat ini memiliki dimensi bodi sebesar 146 x 71.7 x 6.9 mm dengan bobot yang hanya 130 gram saja. Smartphone Android KitKat ini sangat menyerupai dengan perangkat iPhone 6 berdasarkan desain keempat sudut, penempatan kamera dan Back Cover yang dipakainya. Sementara yang berbeda, Android KitKat dari Lenovo ini hanya menempatkan tiga buah tombol sentuh di bagian bawah layar yang sangat berbeda dengan iPhone yang memiliki sebuah tombol fisik.

Yang tidak kalah menarik, Android KitKat Lenovo S90 Sisley memiliki banyak pilihan warna Casing seperti warna White/Silver, Gray, Pink, Soft Orange, dan Blue. Sementara untuk urusan layar, Lenovo S90 Sisley menyematkan layar sentuh seluas 5 inci dengan resolusi HD 1280 x 720 piksel dan kerapatan 294 ppi. Lenovo juga membedakan kualitas layar Android KitKat terbarunya ini dengan beberapa produk terdahulunya dimana sekarang layarnya telah dilengkapi teknologi AMOLED untuk memberikan kepuasan pada penggunanya.

 

HARDWARE

Untuk urusan performa, smartphone Android KitKat ini dipersenjatai dengan prosesor Quad Core dengan kecepatan mencapai 1.2 GHz. Didukung RAM berukuran 1 GB, Anda juga dapat memanfaatkan smartphone ini sebagai media penyimpanan data berkat adanya dukungan memori internal berkapasitas 16 GB yang dapat diekspansi melalui Slot MicroSD dengan kapasitas maksimal penggunaan mencapai 32 GB.

 

KAMERA

Untuk memenuhi kebutuhan fotografi Anda, disediakan kamera utama pada sisi belakang berukuran 13 MP yang turut dilengkapi fitur komplit seperti LED Flash, Auto Fokus dan mode pengambilan HDR. Yang tidak kalah penting, kamera depan smartphone Android KitKat beresolusi 8 MP ini turut dilengkapi LED Flash sehingga dapat menunjang hobi selfie Anda.

 

KONEKTIVITAS

Memiliki dua buah Slot Micro SIM Card, Android KitKat Lenovo S90 Sisley dapat berjalan di jaringan GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 2100 dan LTE. Selain itu, disediakan pula fitur konektivitas lain seperti Bluetooth 4.0, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Hotspot dan Micro USB 2.0.

 

FITUR LAIN

Untuk semakin memaksimalkan kebutuhan Anda, Lenovo turut menyediakan beragam fitur pendukung pada ponsel Android KitKat terbarunya ini, seperti Sensor Accelerometer, Proximity, Radio FM, A-GPS dan beragam aplikasi khas Google seperti Google Play Store, Gmail, YouTube, Google Hangout dan Google Maps.

 

KESIMPULAN

Menawarkan desain yang berbeda, Android KitKat terbaru ini dapat menjadi primadona baru untuk rangkaian produk yang dikeluarkan Lenovo. Selain Anda akan menemukan fitur kelas atas dalam smartphone ini, kualitas kamera yang ditawarkan pun sangatlah menunjang untuk Anda yang hobi memfoto momen menggunakan sebuah kamera smartphone.

Sampai saat ini, Lenovo belum mengumumkan secara resmi kapan S90 Sisley akan mulai dijual. Namun berdasarkan bocoran yang banyak beredar, Android KitKat ini akan mulai tersedia pada akhir November 2014. [ARD]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel