Smartphone LG L30 Berbentuk Mungil Dengan Harga Murah

28 Dec 2014 11:30 4735 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Perusahaan asal Korea Selatan, LG, kembali memperkenalkan produk terbarunya. Produk smartphone LG ini berasal dari keluarga L yang termasuk ke dalam budget phone dan ditujukan untuk pengguna kelas menengah ke bawah. Membawa desain mungil, smartphone LG ini cukup menarik untuk dilirik.

Perusahaan asal Korea Selatan, LG, kembali memperkenalkan produk terbarunya. Produk smartphone LG ini berasal dari keluarga L yang termasuk ke dalam budget phone dan ditujukan untuk pengguna kelas menengah ke bawah. Membawa desain mungil, smartphone LG ini cukup menarik untuk dilirik.

Smartphone LG terbaru ini bernama LG L30. Dengan layar sentuh berukuran 3.2 inci, smartphone mungil ini ditenagai oleh prosesor Dual Core 1 GHz. Ini dia ulasan spesifikasi smartphone LG L30:

 

DESAIN DAN LAYAR

Smartphone LG L30 memiliki sudut berbentuk bulat dengan dilengkapi material plastik Glossy. Dengan dimensi bodi sebesar 105.6 x 64.5 x 13 mm, smartphone LG paling baru ini terkesan gemuk karena bentuknya yang mengotak sehingga memberikan kesan lebar. Di sisi bawah layar, smartphone LG L30 dilengkapi 4 tombol sentuh yang diantaranya merupakan tombol Back, Home, Task Switcher dan Menu. Sementara di sisi layar, L30 mengusung layar sentuh berukuran 3.2 inci dengan resolusi 240 x 320 piksel dan kerapatan 125 ppi. Kualitas layar yang dihadirkan cukup lumayan, untuk sekedar digunakan Chat atau bermain sosial media. Namun untuk dipakai gaming atau menjalankan video, Anda tidak usah berharap lebih karena kualitas warna yang dihadirkan smartphone LG L Series ini sangat biasa saja.

 

HARDWARE

Meskipun di sisi layar tidak terasa spesial. Namun smartphone LG ini telah dilengkapi prosesor Dual Core dari Chipset Mediatek MT6572M yang dipadukan dengan grafis Mali 400 yang cukup mumpuni untuk dipakai saat Browsing dan aktivitas lainnya dengan cepat. Berjalan pada sistem operasi Android 4.4.2 KitKat, LG L30 juga didukung RAM berukuran 512 MB yang membuat smartphone LG ini mendukung untuk memenuhi kebutuhan multitasking penggunanya. Selain itu, L30 juga dapat Anda jadikan sebagai media penyimpanan data berkat adanya memori internal berkapasitas 4 GB yang dapat diekspansi melalui Slot Micro SD dengan maksimal penggunaan 32 GB.

 

KAMERA

Smartphone LG L30 juga telah dilengkapi fitur kamera. Di sisi belakang, terdapat kamera berukuran 2 MP yang cukup bisa diandalkan untuk memenuhi kebutuhan fotografi Anda. Namun, lagi-lagi kualitasnya kurang maksimal karena tidak adanya fitur LED Flash dan auto fokus pada smartphone LG L30 ini. Sementara di sisi depan, L30 tidak dilengkapi dengan kamera.

 

KONEKTIVITAS

LG L30 berjalan dengan satu buah Slot SIM Card dengan jaringan GSM 850, 900, 1800, 1900 dan HSDPA 850 / 900 / 2100 yang memberikan kecepatan internet mencapai 14.4 Mbps. Selain itu, terdapat juga beberapa fitur pendukung, seperti GPS, Bluetooth 4.0, Wi-Fi 802.11 b, g, n, n 5GHz, Tethering, Computer Sync, dan micro USB 2.0.

 

FITUR LAIN

Selain fitur di atas, tersedia beberapa fitur tambahan di dalam smartphone LG ini, seperti Radio FM, GPS, sensor Accelerometer, aplikasi Google seperti Google Play Store, Gmail, YouTube, Google Plus dan beberapa aplikasi khas LG, seperti Knock Code dan Guest Mode. Smartphone LG L30 juga berjalan dengan dukungan baterai berkapasitas 1540 mAh.

KESIMPULAN

Meskipun layar yang dihadirkan smartphone LG ini sangat pas-pasan, namun adanya prosesor Dual Core dan RAM 512 MB memberikan nilai lebih pada smartphone ini. LG L30 rencananya akan segera meluncur ke beberapa negara di Asia setelah mengawali penjualan di negara Inggris beberapa waktu lalu. L30 akan dilempar ke pasaran dengan harga Rp 900 ribuan. [ARD]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel