Segala hal yang darurat tentu patut menjadi perhatian lebih. Pada perangkat Android, hal seperti ini akan kita temui ketika muncul suatu notifikasi. Ketika kita melihat notifikasi pada Android, maka pandangan kita akan langsung tertuju padanya untuk kemudian memeriksanya dengan segera. Inilah yang dilakukan oleh orang-orang yang memiliki perangkat Android, entah berupa tablet ataupun smartphone.
Memang, terkadang notifikasi yang datang ada yang menurut kita penting, dan ada juga yang tidak penting. Ketika notifikasi tersebut penting, maka itu adalah hal yang wajar. Namun, jika notifikasi tersebut ternyata tidak penting, maka ada sedikit perasaan yang mengganjal. Oleh karena itu, dibutuhkan suatu aplikasi yang dapat mengelompokkan hal-hal tersebut, jika dirasa mengganggu saat muncul notifikasi. Sebuah aplikasi lockscreen Android bernama Echo akan membantu Anda dalam mengabulkan keinginan Anda tersebut.
ECHO UNTUK ANDROID
Echo adalah aplikasi yang mengkhususkan diri pada masalah lockscreen Android. Melalui lockscreen Android ini, Anda dapat mengatur sedemikian rupa berbagai notifikasi yang muncul pada Android. Ada beberapa aspek-aspek menarik yang bisa Anda temukan pada aplikasi ini. Echo merupakan lockscreen Android yang tidak hanya akan memperlihatkan notifikasi-notifikasi, tetapi juga memberikan jalan bagi Anda untuk mengelompokkan notifikasi ke dalam grup atau kategori sesuai dengan keinginan Anda. Dengan hal ini, sebagai contoh, Anda bisa menghindari notifikasi untuk update aplikasi, namun tetap dapat menerima notifikasi berupa email atau pesan singkat.
FITUR LOCKSCREEN ANDROID
Fitur dari Echo tersebut membuat lockscreen Android ini pantas untuk Anda download, apalagi aplikasi ini disediakan secara gratis. Ini membuat pengguna Android bisa dengan mudah menggunakan lockscreen Android ini tanpa berpikir panjang. Fitur utama Echo yang dapat mengelompokkan notifikasi juga memiliki kelebihan lain. Anda dapat mengatur notifikasi berdasarkan opsi-opsi yang diberikan. Seperti misalnya, berdasarkan waktu. Melalui lockscreen Android ini, Anda dapat menetapkan notifikasi yang muncul dalam beragam waktu seperti satu jam, pada pagi hari, atau dalam 24 jam. Untuk mengaktifkan fitur ini, swipe sedikit ke kanan pada notifikasi dan pilih opsi yang Anda inginkan.
Apabila Anda melakukan swipe ke kanan pada notifikasi yang ada, maka Anda akan dibawa untuk memilih kategori. Ada enam opsi yang bisa Anda pilih yaitu Automatic, Priority, Social, Media, Work, dan Other. Pilih salah satu, dan semua update dari kategori aplikasi yang Anda pilih akan ditampilkan pada lockscreen Android. Anda juga dapat dengan mudah mengelola menu setting dan memasukkan aplikasi ke kategori secara manual melalui opsi dari aplikasi lockscreen Android ini. Setelah Anda mengatur semuanya, maka ketika Anda mendapatkan notifikasi, Anda dapat menjumpainya pada lockscreen Android disertai dengan daftar aplikasi dan jumlah notifikasi yang muncul pada perangkat Android Anda.
FUNGSI LOCKSCREEN
Meskipun memiliki beragam cara dalam mengelompokkan notifikasi Android, Echo merupakan aplikasi lockscreen Android yang tidak memiliki mekanisme lockscreen buatan sendiri. Jadi, Anda tidak akan bisa menemui fungsi PIN, Pattern, Password, atau lainnya pada Lockscreen Android ini. Oleh karena itu, Anda perlu memilih mekanisme lockscreen sendiri pada menu Settings di perangkat Android Anda.
KESIMPULAN
Sebagai sebuah lockscreen Android yang memiliki kegunaan lebih dalam mengelompokkan notifikasi yang datang pada perangkat Android, Echo merupakan aplikasi yang bisa Anda sematkan pada perangkat Android Anda. Dengan aplikasi ini, Anda akan mendapatkan kemudahan ketika muncul suatu notifikasi, dan Anda tidak perlu memeriksa lagi apakah notifikasi itu penting atau tidak. [DEAS]
Link Download Lockscreen Android Echo