HTC Desire 210, Ponsel Android Dual SIM Harga Ekonomis

25 Dec 2014 12:30 5226 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Meskipun dalam sektor penjualan masih kalah dengan Samsung dan LG, namun HTC masih tetap fokus memproduksi ponsel dan tablet karena produk yang dikeluarkan oleh perusahaan ini masih memiliki penggemar setianya yang dinamakan HTC Mania. Perusahaan ini juga masih setia memproduksi ponsel dengan OS Android sebagai senjata andalannya.

Meskipun angka penjualan produk yang dibuat oleh perusahaan konsumer elektronik yang berbasis di Taiwan ini masih kalah dari beberapa pesaingnya namun perusahaan ini masih setia membuat ponsel ber-OS Android yang ditujukan untuk berbagai kalangan di dunia. Setelah meresmikan produk Flagship premiumnya HTC One (M8), kini HTC merilis ponsel Android dual SIM yang ditujukan untuk pengguna kelas bawah. Dijual dengan banderol yang terjangkau, ponsel ini diharapkan mampu meningkatkan penjualan ponsel serta dapat bersaing dengan perusahaan seperti Samsung, LG dan Sony.

Ponsel Android dual SIM HTC Desire 210 memiliki beberapa keunggulan yang terletak pada spesifikasi dan fitur khas yang disajikan di dalamnya. Mengusung layar 4 inci, Dual kamera, prosesor Dual Core dan berjalan pada sistem operasi Android 4.2.2, ponsel ini cukup mumpuni untuk memenuhi mobilitas Anda. Berikut ini merupakan spesifikasi dan fitur yang disajikan di dalam HTC Desire 210 Dual SIM:

 

Desain dan Layar

Ponsel Android Dual SIM HTC Desire 210 memiliki desain yang hampir sama dengan seri HTC Desire lainnya. Meskipun bentuk yang disajikan sama, namun material yang ada pada ponsel ini menggunakan plastik sehingga ponsel ini hanya memiliki bobot 130 gram dan memberikan kesan berbeda saat menggunakannya. Selain itu, ponsel ini juga memiliki sisi berukuran 10.5 mm yang pasti akan membuat nyaman digenggam. Mengusung layar sentuh berukuran 4 inci dengan resolusi 800 x 480 piksel, kualitas layar yang disajikan memang kurang spesial, namun saat digunakan respon layar sentuhnya cukup baik.

 

HTC Desire 210

 

Hardware

Mengusung kategori “Budget Smartphone” membuat perusahaan ini sedikit memangkas jeroan yang disajikan di dalamnya. Salah satunya adalah penggunaan Chipset MediaTek yang biasanya digunakan oleh Vendor ponsel lokal. Meskipun hanya menggunakan Chipset MT6572M berkecepatan 1.2 GHz, ponsel Android Dual SIM ini memiliki performa yang cukup baik. Pengguna bisa menjalankan berbagai macam aplikasi atau game dengan cukup lancar tanpa kendala. Ponsel ini juga didukung oleh sistem operasi Android 4.2.2 Jelly Bean dan RAM berukuran 512 MB yang mampu membuat perpindahan antar menu pada ponsel ini menjadi semakin lancar. Untuk penyimpanan data, pengguna bisa memanfaatkan memori internal berkapasitas 4 GB yang bisa diekspansi melalui Slot memori penyimpanan eksternal dengan kapasitas maksimal sebesar 32 GB.

 

Konektivitas

HTC Desire 210 memiliki dua buah Slot SIM Card GSM on yang mendukung jaringan HSDPA berkecepatan 42.2 Mbps, HSUPA 5.76 Mbps, GPRS dan EDGE. Selain itu, ponsel ini juga memiliki fitur konektivitas lainnya, seperti Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, Wi-Fi Hotspot, Bluetooth 4.0 dan MicroUSB 2.0.

 

Kamera

Dari segi kamera, HTC Desire 210 tampak biasa saja. Kamera dengan sensor sebesar 5 Megapiksel pada bagian belakang menghasilkan gambar yang kurang spesial karena tanpa disertai dengan fitur LED Flash. Kualitas gambar kurang begitu maksimal terutama saat diambil dalam kondisi pencahayaan minim. Selain itu, pada sisi depan hanya menyertai kamera bersensor VGA namun bisa mendukung pengguna untuk menjalankan fitur Video Call atau Video Chat.

 

HTC Desire 210

 

Fitur lain

HTC Desire 210 memiliki beberapa fitur bawaan seperti Beats Audio Technology, musik dan video player, Friendstream, A GPS, Polaris Office, Video Recorder dan fitur khas HTC seperti HTC Car, HTC Locations, HTC Club dan HTC Music. Ponsel ini juga didukung oleh baterai berkapasitas 1300 mAh.

 

Kesimpulan

Berbekal spesifikasi yang cukup lengkap serta fitur Dual SIM Card GSM, desain yang tampak kokoh, layar sentuh yang responsif serta performa yang dihasilkan cukup baik, ponsel ini bisa diandalkan untuk mendukung mobilitas Anda. Namun, Anda juga harus bijak karena ponsel ini memiliki beberapa kelemahan seperti kamera utama yang tidak disertai LED Flash dan kapasitas baterai yang sangat minim. Ponsel Android Dual SIM ini dijual dengan harga Rs.8700 atau sekitar Rp 1,7 jutaan. Dilihat dari spesifikasi serta harga jualnya yang ekonomis, ponsel ini cukup menarik untuk dijadikan pilihan oleh Anda. [ARD]

 

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel