ZTE Star 1, Smartphone Terbaru dengan OS Android KitKat.

30 Dec 2014 11:00 5895 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Setelah beberapa waktu lalu Vendor asal Tiongkok ini mulai menguasai Amerika Serikat, kini ZTE terus memberikan inovasi dengan mengeluarkan ponsel terbarunya yang memiliki spesifikasi cukup tinggi dan dapat bersaing dengan ponsel pintar buatan Vendor global lainnya.

Di pertengahan bulan April ini, ZTE ikut meramaikan pasar gadget di dunia dengan mengeluarkan ponsel Android KitKat terbaru yang diharapkan akan mampu bersaing dengan produk dari produsen lainnya yang dirilis secara global. Ponsel Android KitKat terbaru ini memiliki nama ZTE Star 1 berbekal beberapa fitur dan spesifikasi yang cukup menarik untuk dicicipi. Mengusung layar sentuh kapasitif Full HD berukuran 5 inci, fitur Dual kamera serta adanya performa kencang yang dihasilkan dari prosesor Quad Core, ponsel ZTE Star 1 cukup bisa diandalkan untuk kegiatan mobilitas Anda. Berikut ini merupakan spesifikasi yang ditawarkan di dalam ponsel ZTE Star 1 yang bisa dijadikan panduan Anda sebelum memilihnya:

 

Desain & layar

Berbentuk kotak dan tegas pada keempat sisinya, ponsel Android terbaru ZTE Star 1 tampil sangat elegan terutama karena menggunakan material metal yang terletak pada Cover belakangnya. Dengan pilihan warna menarik seperti Hitam, Putih dan Pink, ponsel ini dibekali layar sentuh berukuran 5 inci dengan resolusi sebesar 1920 x 1080 Pixels Full HD OGS Display dengan sudut penglihatan mencapai 178 derajat yang mampu memberikan kesan mewah dari segi tampilan saat digunakan penggunanya. Dengan warna, detail dan ketajaman yang baik pada layar, ponsel ini akan sangat bisa diandalkan oleh penggunanya terutama saat digunakan untuk menjalankan fitur multimedia.

 

Hardware

Ponsel Android terbaru ini dibekali dengan Chipset dari Qualcomm Snapdragon 400 (MSM8928) berkecepatan 1.6 GHz. Pengguna akan merasakan kenyamanan terutama saat menjalankan berbagai macam aplikasi, game atau menonton video HD tanpa terputus. Selain itu, grafis yang dihasilkan juga cukup baik karena adanya GPU dari Adreno 350. Ponsel ZTE Star 1 ini juga memiliki keunggulan lainnya karena berjalan pada sistem operasi Android 4.4 KitKat yang dapat mendukung pengguna untuk menjalankan berbagai macam aplikasi terbaru.

Untuk menggunakan ponsel ini sebagai sarana penyimpanan data, ZTE Star 1 dibekali dengan Slot memori internal berkapasitas 16 GB. Selain itu, pengguna juga akan semakin puas karena ponsel ini dilengkapi dengan Slot penyimpanan memori eksternal dengan kapasitas maksimal seluas 64 GB yang tentu akan membuat pengguna semakin leluasa saat memakainya. Semua aplikasi serta perpindahan antar menu saat menggunakan ponsel ini juga bisa dikatakan berjalan mulus karena adanya dukungan dari RAM berkapasitas 2 GB.

 

Konektivitas

Ponsel Android terbaru ini dapat berjalan dengan menggunakan seluruh SIM Card GSM yang mampu menangkap jaringan 4G LTE dan HSDPA. Selain itu, terdapat juga fitur konektivitas lainnya seperti Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth versi 4.0 With A2DP, Micro USB serta USB On-The-Go.

 

Kamera

Dari segi kamera, ponsel ZTE Star 1 dibekali kamera utama dengan sensor 8 Megapiksel yang dapat dimanfaatkan pengguna untuk berfoto serta merekam video. Selain itu, ditambahkan juga fitur LED Flash serta auto fokus yang akan membuat hasil gambar lebih maksimal. Pada sisi depan, terdapat juga kamera bersensor 5 Megapiksel yang mampu menghasilkan gambar dan video dengan hasil yang memuaskan.

 

Fitur Lain

ZTE Star 1 memiliki beberapa fitur lainnya yang harus ada pada setiap smartphone seperti GPS, Radio FM, 3.5 mm audio Jack, video dan Music Player serta berbagai aplikasi Google Play Service, seperti Google Play, Google Music, Gmail dan Google Maps. Yang sangat disayangkan pada ponsel ini adalah kapasitas baterai sebesar 2300 mAh karena untuk ponsel berlayar besar dan spesifikasi tinggi, kapasitas baterai yang disediakan kurang optimal untuk digunakan setiap harinya.

 

Kesimpulan

Berbekal desain premium serta layar besar dengan resolusi yang baik, ponsel ini akan sangat bisa diandalkan pengguna terutama untuk menjalankan berbagai aktivitas multimedia. Dijual dengan harga 1399 Chinese Yuan atau sekitar Rp 2,5 jutaan, ponsel yang ditopang oleh prosesor berkecepatan 1.6 GHz serta dukungan RAM 2 GB akan sangat sesuai dengan harga yang ditawarkan. Saat ini, ZTE Star 1 telah dirilis di Tiongkok untuk pengguna Provider China Unicom, namun cukup disayangkan karena belum ada konfirmasi mengenai kapan ponsel ini akan di rilis untuk pasar Indonesia. [ARD]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel