Kegemaran para pengguna gadget dan smartphone bermain game tentu menjadi peluang emas bagi para developer untuk menciptakan beragam genre game. Untuk pengguna smartphone yang tidak terlalu sering bermain game dan hanya bermain game untuk mengisi waktu senggang, banyak pilihan game arcade yang seru dan mengasyikkan, misalnya saja Flappy Bird yang baru-baru ini menjadi trend.
Game arcade adalah jenis permainan yang mengandalkan ketangkasan tangan pemainnya dalam melakukan kontrol. Ciri game arcade yang umum yakni biasanya memiliki konsep dan desain yang simpel dan tingkat kesulitan yang bertambah di setiap level. Selain game arcade, ada pula game yang bergenre simulation. Penggemar game ini biasanya memiliki niat dan ketekunan yang lebih tinggi untuk meneruskan dan mengembangkan permainan yang sedang dilakukan.
Sebagai contoh, seri game Harvest Moon merupakan salah satu game berkonsep simulasi terbaik yang pernah diluncurkan di berbagai konsol. Melalui game ini, kita diajar untuk melakukan simulasi peternakan, pertanian dan kehidupan sosial sebagai seorang petani. Kini di era kecanggihan teknologi banyak game mirip Harvest Moon, sehingga kita juga dapat memainkan simulation game di gadget atau smartphone kita. Berikut ini adalah beberapa contoh aplikasi simulation game yang populer, yakni Farm Story dan Farm Freenzy, mana yang terbaik?
Farm Story
TeamLava Games merupakan salah satu game developer ternama yang banyak mengembangkan game berkonsep simulasi seperti Bakery Story, Petshop Story, Restaurant Story dan berbagai game simulasi lainnya. Salah satu kelebihan Farm Story dibandingkan dengan game lainnya yakni konsepnya yang mengutamakan simulasi kegiatan di pertanian. Game mirip Harvest Moon ini sendiri didesain sangat apik dengan grafis yang baik. Game yang membutuhkan kapasitas memori sebesar 17 MB ini memungkinkan kita untuk melakukan simulasi cocok tanam, memelihara hewan ternak dan mendekorasi tanah pertanian kita. Kita dapat memilih sendiri bibit tanaman dan hewan ternak yang akan kita pelihara. Pemilihan tersebut tentu harus berdasarkan keefisienan waktu tanam serta besarnya keuntungan yang dapat diperoleh dari tanaman dan hewan ternak tersebut.
Farm Story Game Play
Kelebihan lainnya yang ditawarkan oleh Farm Story adalah fitur sosial yang tersedia pada game ini. Fitur sosial tersebut dapat menghubungkan kita dengan sejumlah pemain Farm Story lainnya untuk kemudian melakukan interaksi seperti saling memberi hadiah, membantu pengairan di tanah pertanian tetangga serta membantu izin ekspansi lahan pertanian. Selain itu, memiliki banyak tetangga juga dapat membawa inspirasi desain lahan pertanian dengan mengunjungi lahan pertanian milik tetangga. Simulation game yang seru ini dapat diunduh di Play Store Android,
Farm Frenzy
Sama-sama mengetengahkan konsep simulasi pertanian, namun Farm Frenzy menawarkan nuansa yang berbeda dengan Farm Story. Game besutan Herocraft Ltd ini juga memiliki keunggulan dari segi grafis yang menarik. Memerlukan kapasitas penyimpanan sebesar 14.82 MB, Farm Frenzy lebih mengutamakan ketepatan manajemen waktu dalam konsep permainannya. Bila kita dapat bersantai sambil memilih jenis bibit dan hewan yang akan dibudidayakan di Farm Story, lain halnya dengan Farm Frenzy. Hingga saat ini Farm Frenzy dapat diunduh di Play Store Android, App Store Apple serta Windows Phone dan PC.
Farm Frenzy Game Play
Bermain Farm Frenzy berarti kita dituntut untuk me-manage perkebunan secara cepat. Apa yang harus kita lakukan terlebih dahulu selama rentang waktu yang dibatasi, apakah kita harus memperbanyak jumlah bebek atau memerah sapi dan mengirim susunya ke kota terlebih dahulu. Keseruan dan kehebohan akan timbul ketika waktu permainan hampir habis dan kita belum menyelesaikan task yang sudah ditentukan. Soundtrack yang keren dan menggemaskan serta pilihan hewan ternak yang lucu juga menjadi alasan mengapa game ini harus berada dalam daftar unduh para pengguna smartphone. Anda bisa unduh Farm Frenzy di Google Play.
Kesimpulan
Farm Story dan Farm Frenzy sama-sama game berkonsep simulasi yang seru dan wajib dicoba. Bila Anda lebih menyukai game santai sambil memilih-milih beraneka ragam bibit dan hewan maka Farm Story adalah pilihan yang tepat. Sementara bagi anda yang lebih menyukai tantangan sambil menyelesaikan task sesuai waktu yang ditentukan maka Farm Frenzy lah jawabannya. [IRW]