Samsung saat ini mengeluarkan serial terbaru dari jajaran produk Galaxy Tab. Produk tersebut adalah Samsung Galaxy Tab 3 Neo. Produk ini merupakan salah satu varian Galaxy Tab 3 yang menurut Samsung dibanderol dengan harga murah. Seperti apa sebenarnya spesifikasi tablet yang satu ini? Untuk mengetahuinya, simak ulasannya berikut ini.
Desain
Bila diperhatikan secara seksama, produk ini tampak mirip dengan Samsung Galaxy Tab 3 7.0. Hanya saja produk ini tampak lebih ringkas. Samsung Galaxy Tab 3 Neo ini sendiri hadir dengan dimensi 116.4 x 193.4 x 9.7 mm dengan bobot hanya 310 gram. Dengan spesifikasi tersebut, produk ini akan tampil cukup ringkas dan bergaya dengan balutan warna putih yang membalut bodi produk ini.
Layar
Dari segi layar, Samsung Galaxy Tab 3 Neo ini hadir dengan dimnesi layar 7 inci. Dimensi layar yang cukup dasar untuk sebuah tablet. Teknologi pada layar produk ini tergolong standar. Jenis layar yang digunakan adalah layar TFT dan bukan LCD. Sementara itu, untuk resolusi, Samsung Galaxy Tab 3 Neo mengusung resolusi 1024 x 600 piksel dengan kerapatan yang cukup baik yakni 170 piksel per inci. Meskipun sederhana, layar pada produk ini cukup baik dan responsif karena sudah mendukung teknologi layar sentuh yang kapasitif.
Performa
Tidak ada penjelasan dari Samsung mengenai chipset yang diusung oleh Samsung Galaxy Tab 3 Neo ini. Namun bila menelik spesifikasi yang hadir pada perangkat ini, tampaknya Samsung Galaxy Tab 3 Neo ini mirip dengan Samsung Galaxy Tab 3 Lite yang masuk pasar Polandia.
Bila hal ini benar, chipset yang digunakan oleh tablet ini adalah Marvell PXA986 sama seperti yang digunakan oleh produk Samsung Galaxy Tab 3 Lite. Terlepas dari hal tersebut, yang pasti produk ini telah dibekali dengan prosesor dual-core ARM Cortex-A9 berkecepatan 1,2GHz. Sebuah spesifikasi prosessor yang tergolong standar dalam sebuah tablet 7 inci.
Memori
Untuk mendukung kinerja dapur pacunya, perangkat Samsung Galaxy Tab 3 Neo ini telah dibekali dengan RAM 1GB. Kapasitas RAM yang standar dan umum dalam mendukung proses multitasking. Selain keberadan RAM 1 GB, tablet ini juga telah memiliki memori internal sebesar 8GB yang bisa ditambah dengan memori eksternal microSD hingga 32GB
Konektivitas
Samsung Galaxy Tab 3 Neo memiliki konektivitas yang cukup komplit. Perangkat ini telah didukung dengan konektivitas Wi-Fi 802.11 b/g/n/ (2.4GHz) dan dukungan Wi-Fi Direct. Selain itu, perangkat ini juga telah mendukung GPS: GPS + GLONASS dan juga Bluetooth 4.0. Untuk konektivitasnya, perangkat ini telah mendukung 3G HSPA+
Kamera
Dari sisi kamera, Samsung Galaxy Tab 3 Neo hanya disokong oleh satu kamera, yakni kamera 2MP yang terletak pada bagian belakang. Kameranya ini memiliki fitur seperti Smile Shot, Shoot & Share, dan juga Panorama Shot. Fitur-fitur ini akan sangat berguna bagi pengguna yang sering memotret dengan menggunakan tablet yang dimilikinya.
Baterai
Baterai pada Samsung Galaxy Tab 3 Neo telah disokong oleh baterai dengan kapasitas 3.600 mAh. Baterai ini bisa bertahan hingga 8 jam lamanya untuk penggunaan video. Hal ini berarti bahwa dalam keadaan standby, baterai pada perangkat ini lebih lama menyala.
Fitur
Samsung Galaxy Tab 3 Neo berjalan pada sistem Android 4.2 Jelly Bean. Untuk tampilan antarmukan, Samsung telah menyematkan tampilan antarmuka TouchWiz. Selain itu, tablet ini juga sudah dilengkapi dengan fitur aplikasi bawaan dari Samsung seperti Samsung Kies, Samsung TouchWiz, Samsung Hub (MR), Samsung Link, dan Samsung Voice. Tidak hanya itu, perangkat tablet ini pun sudah dilengkapi dengan ChatON, Dropbox, Polaris Office, dan Flipboard.
Harga dan Kesimpulan
Samsung Galaxy Tab 3 Neo merupakan perangkat kelas low-end dari Samsung. Dari spesifikasi yang diusung, tampak bahwa produk ini tidak datang dengan spesifikasi kelas atas. Produk ini merupakan produk untuk keperluan penggunaan tablet dasar.
Untuk harganya sendiri, produk ini dibanderol dengan harga USD 266 atau sekitar Rp 3,1 juta. Dan sayangnya, produk ini baru meluncur di negeri India. Belum ada kejelasan apakah Samsung juga akan meluncurkan produk Samsung Galaxy Tab 3 Neo di Indonesia. [ARS]