Auto SMS (Autoresponder) - Aplikasi SMS Otomatis Yang Ada di Android

27 Dec 2012 17:30 2740 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Berkirim pesan melalui [perangkat mobile](http://paseban.com/article/1479/ubeam-charge-perangkat-mobile-over-the-air "UBeam - Charge Perangkat Mobile -œOver The Air-") telah menjadi sesuatu yang umum, dan salah satu metode paling populer dalam hal komunikasi
Berkirim pesan melalui [perangkat mobile](http://www.plimbi.com/article/1479/ubeam-charge-perangkat-mobile-over-the-air "UBeam - Charge Perangkat Mobile "Over The Air”") telah menjadi sesuatu yang umum, dan salah satu metode paling populer dalam hal komunikasi. Menggunakan fitur dari perangkat mobile ini yang biasa disebut SMS memiliki kelebihan yaitu cepat, praktis, mudah, dan murah dibandingkan dengan bertelepon. Namun dengan kelebihannya tersebut, beberapa orang masih mengharapkan hal yang lebih lagi. Di sini, adalah hal yang mungkin jika pesan teks Anda atur untuk dapat melakukan tindakan yang Anda inginkan. Tentu saja, setiap tindakan tersebut biasanya membutuhkan prioritas. Jika tidak diatur sedemikian rupa, pesan teks dapat tidak terkontrol dengan baik, dan malah akan mengganggu aktifitas Anda. Pesan teks sangat dibutuhkan, terutama untuk berhubungn langsung dengan teman, keluarga, dan untuk bisnis. Untungnya, [**Aplikasi SMS Otomatis**](http://www.plimbi.com/review/14911/aplikasi-sms-otomatis "Auto SMS (Autoresponder) - Aplikasi SMS Otomatis Yang Ada di Android") bernama Auto SMS yang diperuntukkan bagi platform Android membuat berkirim pesan menjadi mungkin, meskipun pada saat Anda tidak sedang menggunakan perangkat Android. Setiap [aplikasi](http://www.plimbi.com/article/1914/tips-mengganti-aplikasi-pada-bottom-dock-android "Tips Mengganti Aplikasi Pada Bottom Dock Android") yang populer dibidangnya memiliki fitur yang pastinya menjadi nilai tambah, begitu juga dengan Auto SMS. Sebagai opsi utama, aplikasi SMS ini memiliki menu Auto Reply. Apa yang membedakan Auto SMS dengan aplikasi SMS lainnya dalam hal berkirim pesan otomatis adalah penggunaan profile. Setiap profile tersebut memuat pengaturan pesan otomatis yang spesifik, serta dapat diaktifkan dan dinon-aktifkan kapanpun Anda mau. Sebagai contoh, Anda sedang berkendara atau sedang bekerja. Ketika Anda berada di dalam mobil, Anda dapat mengaktifkan driving profile, yang aktif dalam beberapa jam dan akan memberikan informasi kepada orang yang mengirimi Anda pesan bahwa Anda sedang berkendara dan tidak dapat membalasnya saat itu. Saat Anda sedang bekerja, Anda dapat mengganti profile menjadi work profile. Pesan ini dapat dibutuhkan pada saat darurat, dimana nomor yang dimasukkan adalah nomor pekerjaan. Tidak setiap orang harus memiliki nomor pekerjaan Anda, jadi Anda perlu untuk membatasi pesan teks yang ada pada kontak di [perangkat Android](http://www.plimbi.com/article/2202/google-reader-dapatkan-rss-feed-dari-berbagai-situs-melalui-perangkat-android "Google Reader - Dapatkan RSS Feed Dari Berbagai Situs Melalui Perangkat Android") Anda. Penggunaan profile yang berbeda-beda inilah yang membuat Auto SMS lebih baik dari aplikasi SMS lainnya, yang biasanya membutuhkan kerja dari pengguna untuk memasukkan pesan teks baru setiap pengiriman pesan diatur dan sering memiliki fungsi yang tidak maksimal dalam menentukan siapa yang mengirim Anda pesan. [Mengirim SMS](http://www.plimbi.com/article/2254/trik-agar-sms-ucapan-idul-fitri-cepat-terkirim "Tips Mengirim SMS Ucapan Idul Fitri") adalah sesuatu yang menakjubkan dan mengubah cara hidup banyak orang. Namun, terkadang berkirim pesan teks tidak bisa Anda lakukan setiap saat. Mungkin sering dialami setiap orang, ketika kita perlu mengingatkan seseorang, entah keluarga atau teman, dalam berbagai aktifitas yang harus dijalani. Misalnya, teman Anda berulang tahun dan Anda ingin memberi selamat dengan waktu yang ditentukan, agar Anda tidak lupa dalam mengucapkannya. Untuk kasus seperti ini, penjadwalan pesan teks adalah sesuatu yang perlu Anda lakukan. Menggunakan Auto SMS adalah hal yang mungkin untuk memasukkan pesan teks yang spesifik dan mengatur jadwal dengan menentukan waktu yang Anda inginkan. Pesan teks ini dapat dikirim sekali atau mungkin menurut interval yang ditentukan dalam setiap jam, hari, minggu, dan interval lainnya. Selain itu, adalah hal yang mungkin jika Anda akan membatasi pengulangan pesan teks pada setiap nomor yang spesifik. Lalu, bagaimana jika Anda butuh untuk mengirim pesan, tetapi tidak tahu dengan pasti kapan akan mengirimnya? Tidak usah khawatir, karena aplikasi SMS ini akan membantu Anda. Fitur yang ada didalamnya akan membawa Anda untuk dapat memasukkan pesan teks yang dapat dikirim ke kontak yang spesifik hanya dengan melakukan tap pada tombol send. Dengan ini, jika saat mengirm pesan telah tiba, Anda hanya membutuhkan satu tombol ini. Satu fitur lain yang menarik adalah [Reader](http://www.plimbi.com/article/2785/screen-reader "Teknologi Screen Reader - Membuka Jendela Dunia Maya Bagi Tunanetra "). Ini adalah fitur text-to-speech yang bisa Anda aktifkan dan non-aktifkan. Sekali Anda mengaktifkannya, maka aplikasi SMS ini akan membaca pesan teks yang diterima dengan keras. Fitur ini akan sangat membantu jika Anda sedang tidak berkonsentrasi untuk membaca pesan, seperti misalnya saat sedang menyetir. Auto SMS menyediakan layangan yang memiliki fungsionalitas dan dapat memungkinkan penggunanya untuk berkirim pesan, walaupun sedang tidak berada di dekat perangkat Android. Aplikasi SMS ini mudah untuk digunakan dan memiliki fitur-fitur yang dapat menarik perhatian Anda. Aplikasi ini dapat diunduh gratis [di sini](https://play.google.com/store/apps/details?id=com.tmnlab.autoresponder&feature=search_result "download"). [DEAS]
Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel