Inilah 5 Game Crime Scene Investigasi yang Tersedia Gratis untuk Anda

5 Feb 2014 20:00 3531 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Salah satu genre game yang cukup jarang dimainkan dan memang sepertinya tidak begitu laku jika tersedia secara komersil, yakni Crime Scene investigasi. Padahal game semacam ini justru membuat Anda tertantang dan menguras pikiran untuk menyelesaikan kasus yang ada. Jadi, Anda punya banyak pilihan memainkan game Crime Scene gratis.

Sebelumnya Anda perlu mengetahui bahwa Crime Scene dalam bahasa Indonesia sering disebut TKP (Tempat Kejadian Perkara). Itu merupakan sebuah lokasi di mana kejahatan terjadi atau bisa juga merujuk pada lokasi lain di mana bukti kejahatan dapat ditemukan. Crime Scene atau TKP biasanya terdiri dari daerah yang sebagian besar bukti fisik diambil oleh aparat penegak hukum, penyelidik TKP (CSI) atau ilmuwan forensik. Jika Anda bukan seorang petugas, tentu Anda dilarang memasuki area TKP karena ada garis polisi. Namun tidak dalam komputer karena Anda akan bertugas sebagai petugas investigasi dalam berbagai game Crime Scene. Berikut ini Paseban akan mengulas 5 game Crime Scene Investigasi gratis:

The Scene of the Crime

Sebuah game yang tersedia pada situs arcadecabin dan dapat Anda mainkan secara gratis. Dalam The Scene of the Game Anda akan memainkan peran karakter seorang detektif cerdas yang sedang mencoba untuk menemukan pembunuh dengan mengumpulkan berbagai petunjuk di area TKP (Crime Scene). Tentu saja hal ini akan menguji kemampuan dalam menyelidiki kasus berat ini dan menemukan bukti-bukti yang akan membawa Anda kepada identitas si pembunuh. Gameplay game ini cukup mudah, cukup gunakan mouse Anda untuk memainkannya, klik pada walkthrough jika Anda ingin melihat bagaimana permainan ini bisa diselesaikan. Klik berbagai petunjuk bahwa Anda akan menemukan berbagai benda mencurigakan dan semua akan ditambahkan ke catatan pribadi Anda. Catatan bisa dilihat untuk menyimpulkan kasus. Anda juga memiliki sikat sidik jari, dusting agent dan tape fingerprint yang dapat Anda gunakan untuk memeriksa sidik jari pada bukti-bukti yang ditemukan.

Tidak perlu mengunduh game, Anda bisa memainkannya di sini secara online.

Police Line Investigator

Tidak jauh berbeda dengan The Scene of the Crime, Anda juga harus melakukan penyelidikan serius pada game Police Line Investigator. Ada tiga tingkat lencana dalam game ini, dan untuk mendapatkan ketiganya Anda harus sukses dalam memecahkan kasus. Tugas Anda adalah untuk memeriksa setiap ruangan rumah yang rusak ke dalam dan menemukan berbagai barang yang hilang. Anda akan diberikan daftar item yang paling penting. Selain itu Anda juga memiliki 3 petunjuk untuk digunakan jika Anda mengalami kesulitan menemukan item pada daftar.

Anda bisa memainkan Police Line Investigator secara gratis di sini.

Inspector Magnusson: Murder on the Titanic

Ini bukan masalah tenggelamnya kapal Titanic yang terkenal itu. Namun disini Anda akan dihadapkan pada sebuah kasus serius mengenai pembunuhan seorang buruh batubara yang misterius. Anda akan berperan sebagai asisten Inspektur Magnusson. Sang Inspektur percaya bahwa ada permainan kotor yang terlibat dalam hal ini. Jangan biarkan orang lain tahu tentang penyelidikan rahasia ini untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Lihatlah di sekitar kapal dan temukan berbagai macam petunjuk yang bisa membawa Anda kepada identitas sang pembunuh.

Game ini dapat dimainkan secara online. Berikut linknya.

Detective Files: An Unusual Beginning

Game berikutnya adalah Detective Files: An Unusual Beginning. Anda akan berperan seorang detektif bernama Joe Moon. Kasus berawal dari seorang pria tak dikenal yang sudah ditemukan dalam keadaan tewas.  Anda mendapatkan sebuah Tugas untuk melakukan investigasi dan menyelidiki apa yang sebenarnya terjadi dan siapa yang membunuhnya. Kasus menjadi rumit karena ada berbagai ketidakwajaran. Anda akan diberikan daftar item untuk mencari berbagai benda yang dicurigai. Dengan menemukan benda-benda tersebut, tentu Anda akan mendapatkan petunjuk yang akan membawa Anda untuk menyelesaikan kasus ini.

Anda bisa memainkan game ini secara online pada link ini.

Rizzoli and Isles: The Masterpiece Murders

Masih dengan tema yang sama yakni game Crime Scene. Disini Anda akan memainkan karakter detektif untuk menyelesaikan sebuah kasus pembunuhan serius. Anda tidak dapat pergi ke lokasi berikutnya kecuali jika Anda sudah menemukan semua petunjuk pada area pertama. Setelah selesai mengumpulkan petunjuk, kembali ke markas untuk mengirim petunjuk Anda di papan tulis. Ini penting dalam memecahkan kasus ini.

Mainkan Rizzoli and Isles: The Masterpiece Murders pada link ini.

Kesimpulan

Itulah lima game crime scene yang dapat Anda mainkan sekarang juga untuk Anda yang gemar permainan ala detektif Sherlock Homes atau Conan Edogawa. Selamat mencoba! [ALX]

 

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel