Compare Tiga Smartphone Terbaik Unggulan - iPhone 5S VS Samsung Galaxy S4 VS HTC One

5 Feb 2014 18:00 2718 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Samsung dan Apple memang bagaikan kucing dan anjing yang selalu bersaing di dunia gadget. Ketika iPhone mengeluarkan produk terbaru yang bernama iPhone 5 dan juga iPhone 5S dan 5C, maka Samsung tidak mau kalah dengan mengeluarkan produk terbaru yang diberi nama Samsung Galaxy S4. Selain Samsung dan Apple, vendor asal Taiwan, HTC juga tidak mau kalah dengan HTC One, salah satu ponsel andalan mereka saat ini.

Samsung dan Apple memang bagaikan kucing dan anjing yang selalu bersaing di dunia gadget smartphone terbaik. Ketika iPhone mengeluarkan produk terbaru yang bernama iPhone 5 dan juga iPhone 5S dan 5C, maka Samsung tidak mau kalah dengan mengeluarkan produk terbaru yang diberi nama Samsung Galaxy S4. Selain Samsung dan Apple, vendor asal Taiwan, HTC juga tidak mau kalah dengan HTC One, salah satu ponsel Andalan mereka saat ini.

Penasaran dengan ketiga ponsel mewah ini? Mari kita simak ulasan perbandingan smartphone terbaik berikut ini.

Desain

Untuk segi desain, Samsung Galaxy S4 memiliki ukuran atau dimensi panjang 136.6 mm dan lebar 69.8 mm serta mempunyai tebal 7.9 mm. Sedangkan iPhone sendiri berdimensi 123.8 mm pada panjangnya serta 58.6 mm untuk lebar dan berketebalan sekitar 7.6 mm. HTC One memiliki ukuran sedikit lebih lebih besar dengan ukuran panjang 137 mm dengan lebar 68.2 mm serta tebal 9.3 mm.

Bobot iPhone sendiri lebih ringan, yaitu 112 gr. Sementara Samsung Galaxy S4 mempunyai bobot 130 gr. HTC One lebih berat dengan bobot sekitar 143 gr. Dari segi penampilan, baik iPhone 5 dan juga Samsung Galaxy S4 ini menampilkan tampilan yang ekslusif dan juga elegan. Namun jelas iPhone 5 mempunyai desain tampilan yang sedikit lebih menarik.

Untuk casing atau bahan yang digunakan oleh iPhone 5 sendiri adalah bahan alumunium yang memenuhi hampir di semua iPhone 5 tersebut. Sama halnya dengan iPhone, HTC One menggunakan bahan alumunium pada semua bagian di HTC One tersebut. Sedangkan untuk Samsung Galaxy S4 ini sendiri juga menggunakan bahan material alumunium yang sayangnya hanya pada bagian tertentu saja. Bahan Alumunuim tersebut terdapat di bagian pinggir atau bezel saja. Sementara di bagian depan dan juga belakang, Samsung Galaxy S4 masih menggunakan bahan plastic. Namun Samsung menampilkan bentuk yang elegan dimana banyak unsur lengkung didalamnya.

Layar

Sementara untuk layar, Samsung Galaxy S4 didukung oleh Super AMOLED yang berukuran 5 inch dengan resolusi 1080p dengan kerapata 441 ppi. Sedangkan iPhone 5 sendiri menggunakan LED backlit IPS LCD dengan ukuran 4 inch dan resolusi 640 x 1136 piksel dan kerapatan 326 ppi. Untuk segi proteksi, Samsung menggunakan Corning Gorilla Glass 3. Dan iPhone 5 menggunakan Corning Gorilla Glass dengan oleophobic coating. HTC One sendiri memiliki ukuran sekitar 4.7 inch dengan kerapatan 441 ppi dengan Full HD Resolution 1080p pada layarnya

Performa

Di dalam Samsung Galaxy S4 dan juga HTC One sendiri menggunakan system operasi Android OS v 4.2.2 Jelly bean. Sedangkan di iPhone 5 menggunakan iOS 6 yang bisa diupgrade hingga ke iOS 7 nantinya. Sedangkan di bagian chipset, Samsung memakai Exynos 5 OCTA 5410. Sementara produk Apple ini memakai Apple A6. Processor di iPhone 5 ini adalah menggunakan Dual Core 1.3 GHz. Samsung Galaxy S4 sendiri menggunakan processor Quad Core 1.6 GHz Cortex A 15 dan juga Quad Core 1.2 GHz Cortex A 17. Sedangkan HTC One menggunakan Qual Comm Quad Core 1.7 GHz dengan chip Snapdragon 800. Sementara untuk memori RAM sendiri baik Samsung Galaxy S4, iPhone 5 dan HTC One sama-sama menggunakan RAM 2 GB.

Jelas melihat kapasitas diatas, HTC One mempunyai spesifikasi yang sedikit lebih unggul jika dibandingkan dengan Samsung Galaxy S4 dan produk Apple, iPhone 5. Namun untuk permasalahan responsive, jelas iPhone 5 unggul dibandingkan dengan HTC One dan Samsung Galaxy S4. Belum lagi permasalahan navigasi yang ternyata lebih simple milik Apple dibanding Samsung.

Kamera

Di produk Samsung Galaxy S4, memiliki kamera utama yang berkapasitas 13 Mega Piksel dengan resolusi 4128 x 3096 piksel dengan kelengkapan auto focus dan juga LED flash. Selain kamera utama, Samsung dilengkapi dengan kamera depan yang berukuran 2 MP dengan resolusi 1080p yang dilengkapi dengan video call. Fitur yang melengkapi kamera Samsung Galaxy S4 ini adalah fitur Dual Shot, lalu ada fitur Simultaneous HD video dan juga image recording. Masih ada lagi fitur mengenai geo-tagging serta touch focus dan juga face and smile detection hinggaimage stabilization dan fitur HDR yang melengkapi Samsung Galaxy S4.

Sementara untuk iPhone 5, kamera utama memiliki kapasitas 8 MP dengan resolusi 3624 x 2448 piksel yang dilengkapi auto focus dan juga LED Flash. Sementara untuk kamera depan, mempunyai kapasitas 1.2 MP dengarn resolusi 720p. Fitur lain yang melengkapi iPhone 5 ini juga bervariasi. Mulai dari fitur Simultaneous HD video and image recording, lalu ada  fitur touch focus dan juga geo-tagging hingga face detection, panorama, dan juga HDR.

Sedangkan HTC One menyediakan kamera dengan ukuran 4 MP dengan kemampuan merekam video hingga beresolusi 1080p. Dengan ditambah auto focus dan juga LED Flash serta optical image stabilization. Sementara berbicara masalah fitur, HTC One tidak jauh berbeda disbanding dengan Samsung Galaxy S4.

Berbicara mengenai spesifikasi kamera jelas Samsung Galaxy S4 memiliki keunggulan dibandingkan dengan iPhone 5 dan juga HTC One. Ditambah lagi dengan banyaknya fitur yang terdapat di dalamnya.

Kesimpulan

Jika ingin mencari ponsel pintar yang sedikit lebih responsive, memiliki tampilan yang elegan dan juga tidak ingin banyak iklan di system operasinya, maka iPhone 5 adalah jawabannya. Namun jika mencari ponsel pintar yang lebih murah dengan kamera dan juga fitur yang komplit, tentu saja Samsung Galaxy S4 dan juga HTC One lebih cocok untuk digunakan. Semuanya jelas bergantung kepada pribadi masing-masing. [IRW]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel