Cara Mengatur Waktu Anda dengan 3 Aplikasi Android Ini

26 Dec 2012 16:30 5746 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
-œWaktu adalah uang,- pepatah tersebut mungkin sangat tepat bagi Anda yang memiliki kesibukan yang cukup padat. Saking sibuknya mungkin Anda sampai tidak sempat mengatur waktu Anda untuk pekerjaan yang lain.
"Waktu adalah uang,” pepatah tersebut mungkin sangat tepat bagi Anda yang memiliki kesibukan yang cukup padat. Saking sibuknya mungkin Anda sampai tidak sempat mengatur waktu Anda untuk pekerjaan yang lain. Jika Anda merasakan hal tersebut, maka sudah saatnya Anda menggunakan seorang asisten untuk mengatur waktu Anda. [Asisten](http://www.plimbi.com/review/2614/medical-calculator "Medical Calculator - Asisten Medis Digital untuk BlackBerry ") tersebut tidak perlu seorang manusia karena hanya dengan sebuah aplikasi Android maka Anda dapat mulai mengatur seluruh kegiatan Anda menjadi lebih teratur. Ada tiga buah aplikasi Android yang akan membantu Anda dalam menggunakan waktu Anda menjadi lebih baik. Aplikasi tersebut mencatat berbagai keseharian Anda agar Anda dapat membandingkannya dari hari ke hari untuk membuat seluruh kegiatan Anda menjadi teratur. Ketiga aplikasi tersebut memiliki [**cara mengatur waktu**](http://www.plimbi.com/review/14651/cara-mengatur-waktu "Cara Mengatur Waktu Anda dengan 3 Aplikasi Android Ini") yang berbeda-beda. Berikut Paseban akan membahasnya untuk Anda. **Toggl** Pada mulanya, Toggl adalah sebuah aplikasi pengatur waktu yang dibuat dalam versi web sejak tahun 2006. Oleh karena itu aplikasi ini cukup terkenal dan memiliki reputasi yang sangat tinggi karena memiliki sejarah yang cukup panjang dalam pengembangan aplikasi pengatur waktu. Salah satu keunggulan dari [aplikasi](http://www.plimbi.com/review/2616/aplikasi-gitar "PitchPerfect vs Guitarist’s Reference - Aplikasi Gitar bagi Pemain Berbakat") ini diantaranya adalah apabila terdapat kerusakan pada sistem, maka daftar riwayat aktivitas Anda yang terdahulu tidak akan terhapus dan Anda tetap dapat mengaksesnya di kemudian hari. Baru-baru ini Toggl juga menambahkan fitur baru yang menghubungkan aplikasi Toggl versi web dengan aplikasi versi [Android](http://www.plimbi.com/review/2618/big-time-gangsta "Game Gangster Big Time Gangsta Kini Hadir Untuk Android"). Sehingga seluruh data yang ada di device Android Anda akan langsung terhubung dengan data pada versi web-nya. Untuk mengguakan aplikasi ini Anda hanya tinggal menekan tombol "start” ketika Anda mulai mengerjakan pekerjaan Anda. Ketika pekerjaan tersebut telah selesai Anda dapat mengisi keterangan mengenai aktivits yang baru saja Anda kerjakan. Setelah itu, aplikasi Toggl ini akan mesinkronisasi langsung dengan aplikasi versi web sehingga Anda dapat dengan mudah mengakses seluruh data Anda kapan dan di manapun Anda berada. Ketika Anda membuka versi web-nya, maka Anda dapat melihat laporan lengkap tentang berbagai aktivitas keseharian yang Anda lakukan. Untuk mendapatkan keterangan lebih lanjut, Anda dapat mendownload data tersebut kedalam bentuk CSV (Excel) atau PDF. Jika Anda ingin mencobanya, aplikasi yang memiliki ukuran sebesar 898 KB ini dapat Anda unduh secara Cuma-Cuma [di sini](https://play.google.com/store/apps/details?id=com.toggl.timer "download"). **Yast** Sama halnya seperti Toggl, Yast juga merupakan aplikasi pengatur waktu berbasis web yang mulai merambah dunia Android. Aplikasi ini ini pun akan secara otomatis mensikronisasi data yang Anda di Android Anda dengan web server-nya. Namun untuk menggunakan aplikasi ini Anda harus selalu terhubung ke internet karena aplikasi ini tidak mendukung offline mode. Cara menggunakan aplikasi ini juga cukup mudah. Anda hanya tinggal menuliskan aktivitas yang ingin Anda lakukan kemudian tekan tombol "track” untuk memulainya. Selain itu Anda pun dapat menambahkan keterangan pada aktivitas yang Anda lakukan tersebut. Jika Anda membuka [website](http://www.plimbi.com/review/6765/aplikasi-pembuat-website "Zapd - Aplikasi Pembuat Website dalam Waktu 60 Detik!")-nya, maka Anda dapat melihat semua data mengenai aktivitas Anda. Anda juga dapat mensortir data tersebut berdasarkan proyek, bulan, ataupun hari ketika Anda melakukannya. Data tersebut juga dapat Anda download dmenjadi format XLS (Excel), CSV (Excel), ataupun PDF. Untuk mendapatkan aplikasi ini, Anda dapat mengunduhnya secara gratis [di sini](https://play.google.com/store/apps/details?id=com.yast.yastmobile "download"). **Time Recording** Apabila Anda hanya berniat untuk mengatur waktu Anda hanya melalui aplikasi Android tanpa perlu menggunakannya pada versi web, maka Time Recording merupakan aplikasi yang tepat untuk Anda. Selain itu, Time Recording juga memiliki tampilan yang lebih baik daripada dua aplikasi yang sudah disebutkan di atas. Untuk menggunakan aplikasi ini Anda hanya tinggal menekan tombol "check in” ketika memulai suatu aktivitas. Sama seperti aplikasi yang lainnya, Anda juga dapat memberikan keterangan tambahan untuk setiap aktivitas yang Anda lakukan. Jika Anda seorang pebisnis, aplikasi ini menyedikan sebuah [fitur](http://www.plimbi.com/review/6923/aplikasi-editing-photo "Photoshop Touch iPad - Aplikasi Editing Photo Terbaru Dari Adobe Dengan Fitur Cloud") yang dapat Anda isi dengan pemasukan Anda setiap jamnya, sehingga Anda dapat menganalisis kapan waktu paling produktif Anda dalam bekerja. Aplikasi Time Recording ini juga memberikan Anda opsi untuk mendownload data aktivitas Anda kedalam format CSV (Excel), HTML (Webpage), dan XML (Marxup). Selain itu Anda juga dapat mengirimkannya lewat email atau mengunggahnya ke Google Docs dan Dropbox. Untuk menggunakan aplikasi ini Anda dapat mengunduhnya secara gratis [di sini](https://play.google.com/store/apps/details?id=com.dynamicg.timerecording "download") [GAN]
Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel