Mito A210 - Smartphone Android 600-ribuan yang Mendukung Aplikasi BBM dan TV Analog

18 Jan 2014 15:00 3675 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Sukses dengan perangkat Mito A50 Fantasy yang dijual dengan banderol harga 1 jutaan, kini produsen Mito menyiapkan sebuah perangkat Android 600-ribuan yang bisa BBM. Perangkat tersebut adalah Mito A210.

Kepopuleran aplikasi BBM di Android membuat banyak pengguna ponsel yang tadinya hanya menggunakan featured phone ponsel pintar kini mencoba beralih pada Smartphone. Perubahan ini tentu dipicu dengan banyaknya Smartphone Android yang terjangkau dan pas di kantong. Para pengguna ini merasa tidak perlu membeli Smartphone mahal jika sebuah Android 600-ribuan saja bisa mendukung BBM di Android. Situasi seperti inilah yang coba dimanfaatkan oleh banyak vendor lokal, salah satunya adalah Mito. 

Sukses dengan perangkat Mito A50 Fantasy yang dijual dengan banderol harga 1 jutaan, kini produsen Mito menyiapkan sebuah perangkat Android 600-ribuan yang bisa BBM. Perangkat tersebut adalah Mito A210. Tampaknya memang perangkat ini bisa menjalankan BBM Android dengan lancar. Bila hal tersebut benar, tentu perangkat ini bisa menarik untuk dimiliki. Namun sebelum berencana membeli perangkat ini, tidak ada salahnya untuk menyimak apa saja keunggulan dan spesifikasi dari perangkat ini.

“A50 Fantasy” dalam Desain Mini 

Smartphone Android 600-ribuan ini hadir dengan desain yang menyerupai A50 Fantasy. Bentuk dan desain hampir mirip ponsel pintar yang cukup laku di pasaran itu. Hanya saja, ponsel pintar ini datang dengan dimensi yang lebih kecil. Tengok saja dimensinya yang hanya 118 64,2 × 11,5 mm. Disertai dengan sudut membulat, ponsel ini terkesan ringkas. Secara keseluruhan, Mito A210 ini merupakan A50 Fantasy dalam bentuk mini. 

Layar yang Sederhana 

Mito A210 adalah Smartphone Android 600-ribuan dengan layar yang tidak istimewa. Layarnya hanya 3,5 inch. Sebuah dimensi layar yang sederhana. Apalagi resolusinya hanya sebatas 320 x 480 piksel. Jelas penggunaan aplikasi yang membutuhkan layar yang lebih baik tidak akan optimal di perangkaat ini. Mengingat ponsel pintar ini ditujukan untuk kelas menengah, spesifikasi tersebut masih bisa dimaklumi. 

Dilengkapi dengan Prosesor yang Mumpuni 

Meski layarnya tergolong kecil, performa Mito A210 ini tidak bisa diremehkan. Betapa tidak, jeroannya yang dilengkapi chipset MediaTek MT6572M membuat perangkat ini cukup hebat. Chipset tersebut memiliki spesifikasi prosesor dual-core ARM Cortex-A7 dengan kecepatan 1,0 GHz  yang didukung dengan grafis dari Mali-400. Sebuah jeroan yang cukup baik untuk sebuah ponsel pintar kelas low-end. Sayang dapur pacu yang lumayan ini menjadi tidak optimal lantaran RAM yang ditawarkan Mito pada perangkat ini hanya sebatas 256 MB saja. Kekurangan ini semakin diperparah dengan kapasitas memori intenal yang hanya 512 MB saja. Untung perangkat smartphone Android 600-ribuan ini mendukung penyimpanan eksternal lewat microSD . 

Spesifikasi Pendukung yang Standar 

Selain hadirnya konektivitas slot microSD, perangkat smartphone Android 600-ribuan ini dilengkapi dengan konektivitas berupa WiFi, dan Bluetooth. Sayangnya ponsel pintar yang mendukung dual SIM ini tidak dilengkapi dengan konektivitas 3G HSDPA. Bisa dibilang, Mito A210 ini hanya didukung dengan konektivitas seadanya. Pun dengan baterainya. Kapasitas baterai pada perangkat ini hanya memiliki kapasitas baterai 1100 mAH. Sebuah kapasitas baterai yang terasa kurang untuk sebuah smartphone yang mendukung penggunaan dual SIM 

Fitur yang Bisa Jadi Kelebihan

Mito A210 adalah Smartphone terjangkau yang tentu memiliki beberapa spesifikasi yang agak kurang. Namun beberapa kekurangan tersebut dapat ditutupi berkat kehadiran fitur yang menyertainya. Smartphone Android 600-ribuan ini ternyata memiliki fitur berupa TV analog dan FM Radio. Kehadiran dua fitur ini tentu membuat ponsel pintar ini bisa berfungsi sebagai sarana hiburan bagi penggunanya. 

Sistem Operasi Jelly Bean 

Hanya sedikit smartphone Android dengan harga murah hadir dengan sistem operasi yang lebih modern. Dan tampaknya Mito A210 merupakan bagian dari yang sedikit itu. Dengan mengusung sistem operasi  Android 4.2 Jelly Bean, ponsel pintar ini mampu mendukung banyak aplikasi. Salah satunya tentu saja adalah aplikasi BBM for Android. Aplikasi bisa berjalan dengan baik dan lancar di Mito A210 ini. 

Kesimpulan 

Mito A210 adalah smartphone Android 600-ribuan yang bisa dijadikan pilihan oleh pengguna yang sangat sensitif dengan dana. Dengan hanya mengeluarkan kocek  Rp. 650.000, pengguna sudah mendapatkan sebuah ponsel pintar yang bisa BBM dan juga dukungan hiburan berupa TV dan radio. Tentu pengguna harus menerima ragam fitur menarik dengan keberadaan RAM yang sedikit yakni 256 MB. Jika hal ini tidak masalah, maka ponsel pintar ini bisa dijadikan pilihan. Tertarik? Segera kunjungi toko ponsel terdekat atau sila cek situs toko online karena ponsel pintar ini sudah beredar di pasaran. [HMN]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel