Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy Grand Neo - Ponsel SamsungTerbaru di Kelas Menengah

1 Jun 2014 12:00 6240 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Beberapa waktu yang lalu kembali muncul rumor mengenai keberadaan ponsel Samsung terbaru yakni Samsung Galaxy Grand Neo. Rumor ini dibuktikan melalui bocoran dokumen yang telah beredar di internet.

Beberapa waktu yang lalu kembali muncul rumor mengenai keberadaan ponsel Samsung terbaru yakni Samsung Galaxy Grand Neo. Rumor ini dibuktikan melalui bocoran dokumen yang telah beredar di internet.

Dari dokumen tersebut telah terungkap beberapa spesifikasi yang akan dibawa oleh Samsung Galaxy Grand Neo ini di mana spesifikasi yang dibawanya ini terletak di antara Galaxy Grand dan Galaxy Grand 2 yang telah beredar di pasaran saat ini. Untuk mengetahui lebih jelasnya spesifikasi lengkap dari Samsung Galaxy Grand Neo ini, simak ulasan Paseban di bawah .

 

Desain

Desain yang dibawa oleh perangkat ini tidak jauh berbeda dengan desain yang dibawa oleh Samsung Galaxy Grand. Mungkin bila disandingkan keduanya hampir sulit untuk dibedakan. Lis yang khas mengelilingi ponsel ini dan tata letak kontrol yang tidak pernah berubah. Anda masih bisa menemukan tombol Power yang terletak di sisi kanan perangkat ini, dan juga tombol volume yang terletak di sisi yang bersebrangan.

Di sisi depan, tepatnya di bawah layar, Anda akan menemukan dua buah tombol sensitif yang mengapit tombol fisik Home yang akan membawa Anda menuju ke Options, Home dan Back. Secara keseluruhan, perangkat ini membawa dimensi sebesar 143.7 x 77.1 x 9.6 mm.

Samsung Galaxy Grand Neo

Layar

Ponsel ini membawa layar sebesar 5 inci yang mana layar ini tergolong dalam layar phablet. Layar yang dibawanya pun masih berjenis TFT dan didukung oleh fitur Multitouch. Layar 5 incinya ini mampu memberikan resolusi sebesar 480 x 800 pixels dan kerapatan yang sebesar ~187 ppi. Tak lupa Samsung juga selalu menanamkan tampilan antar muka khas dari Samsung, yakni TouchWiz UI pada ponsel ini seperti Samsung menanamkannya kepada beberapa ponsel Samsung lainnya yang berada di pasaran.

Namun jika Anda ingin mengbah UI default dari Samsung, Anda bisa mengunduh launcher dari pihak ketiga yang disediakan pada Google Play yang beberapa di antaranya di sediakan secara gratis. Untuk layar sebesar ini, dengan resolusi yang dibawanya, memang tampak kurang memadai, namun mengingat kelas yang ditujunya, hal ini bisa ditoleransi dan dimaklumi.

 

Performa

Samsung Galaxy Grand Neo telah membawa sistem operasi Android yang masih bisa dibilang tergolong baru, yakni Android OS, v4.2 (Jelly Bean). Meskipun Android KitKat telah meluncur di pasaran, namun Samsung masih membenamkan Jelly Bean ke dalam perangkat ini.

Sistem operasinya ini sendiri di dukung penuh dengan prosesor Quad-core dengan kecepatan 1.2GHz Cortex-A7 dengan chipset BCM23550. Performa dari sistem operasinya ini sendiri mendapatkan dukungan penuh dari RAM sebesar 1GB. Untuk perangkat di kelas mid-range, prosesor dan RAM yang ditanamkan di dalamnya ini sudah termasuk cukup menjanjikan performa yang memadai.

 

Kamera

Untuk sisi fotografinya, Samsung Galaxy Grand Neo membawa kamera sebesar 5MP yang dilengkapi dengan fitur autofocus, LED flash dan Geo-tagging. Kamera ini mampu mengabadikan momen dalam bingkai digital beresolusi 2592 x 1944 pixels. Untuk smartphone saat ini, kamera 5MP merupakan besar kamera minimum yang bisa kita temukan di pasaran. Meskipun beberapa ponsel lokal masih ada yang membawa kamera sebesar 2MP.

Sementara untuk kamera depannya sendiri, ponsel ini membawa kamera depan dengan resolusi VGA.

 

Memori

Di sisi media penyimpanannya, dikabarkan Samsung Galaxy Neo Grand ini membawa memori internal sebesar 8GB yang masih memberikan kesempatan para penggunanya untuk mengekspansi media penyimpanannya dengan menggunakan microSD dengan kapasitas 64GB.

 

Konektivitas dan Fitur

Sedangkan untuk konektivitasnya, Samsung Galaxy Grand Neo mampu memacu kecepatan penggunaan data hingga HSDPA, 21 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps dan juga disediakan kanal Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot untuk memanfaatkan koneksi internet nirkabel lokal di daerah Anda. Tak lupa juga Samsung membenamkan Bluetooth v4.0 with A2DP, LE dan microUSB v2.0 untuk mengirimkan data dari perangkat yang mendukung dengan kecepatan tinggi.

Pihak Samsung menanamkan GPS, dan dukungan GLONASS didalamnya serta dibekali dengan daya tahan baterai berkapasitas 2.100 mAh untuk menopang segala aktivitas yang dilakukan oleh ponsel ini.

 

Harga dan Kesimpulan

Untuk harga jual Galaxy Grand Neo ini di jual di negara Eropa dengan harga sekitar €299 atau bila dirupiahkan sekitar Rp 4,9 jutaan per unitnya. [PY]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel