ZTE Iconic Phablet - Smartphone Dual Core dengan Jaringan CDMA LTE

28 Jun 2014 14:00 2821 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Di dalam ajang Consumer Electronics Show (CES) 2014, perusahaan elektronik yang berasal dari China, ZTE mengeluarkan smartphone dual core terbarunya bernama ZTE Iconic Phablet. Phabet ini mengusung layar berukuran 5,7 inci dengan prosessor dual core serta system operasi Android 4.3 Jelly Bean.

Di dalam ajang Consumer Electronics Show (CES) 2014, perusahaan elektronik yang berasal dari China, ZTE mengeluarkan smartphone dual core terbarunya bernama ZTE Iconic Phablet. Phabet ini mengusung layar berukuran 5,7 inci dengan prosessor dual core serta system operasi Android 4.3 Jelly Bean. Selain itu, phabet ini juga menawarkan sensasi kecepatan intenet melalui jaringan CDMA LTE di dalamnya.

 

Desain / Dimensi

Smartphone dual core ini memiliki dimensi body sebesar 160 mm x 81.3 mm x 9.4 mm. Pada sisi depan, ZTE Iconic Phablet ini memiliki material terbuat dari plastic glossy sedangkan pada cover belakang tampilan lain dari material metal aluminium membuat phablet ini terkesan sangat elegan.

Pada sisi depan terdapat 3 menu sentuh yang diantaranya merupakan menu back, home serta task swither dan satu buah kamera pada sisi atasnya, pada sisi belakang terdapat satu buah kamera dengan LED flash pada bagian belakang atas serta speaker pada bagian bawah. Sedangkan port jack audio 3.5 mm pada bagian atas dan port micro USB pada bagian bawah.

 

Layar

Phablet yang diusung oleh ZTE ini memilki ukuran layar 5,7 inci. Layar sentuh yang ada pada phablet ini memiliki kualitas yang baik dengan resolusi 720 x 1280 piksel dan kerapatan piksel 258 ppi. Selain itu terdapat juga teknologi IPS yang bisa membuat pengguna melihat layar sangat jelas dari semua sudut serta layar yang mendukung sentuhan 5 jari serta fitur multi wondow juga terdapat di dalamnya. Tampilan yang ada pada layar ZTE Iconic Phablet tidak special karena masih menggunakan user interface asli dari Android tanpa ada sentuhan apapun.

 

Konektivitas

Slot kartu CDMA dengan jaringan CDMA 800 / 1900, CDMA2000 1xEV-DO dan LTE dapat digunakan pada phablet ini. Dengan jaringan yang didukung melalui phablet ini, pengguna bisa memanfaatkan untuk melakukan download atau upload dengan kecepatan yang sangat baik. Selain itu, tersedia juga fitur Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi hotspot, Bluetooth 4.0 dan micro USB untuk mendukung konektivitas lainnya.

 

Hardware

ZTE Iconic Phablet menggunakan chipset buatan Qualcomm Snapdragon dengan prosesor dual core. Dengan adanya system operasi Android 4.3 Jelly Bean, pengguna bisa menjalankan berbagai aplikasi atau game terbaru yang disediakan oleh Google Play. Selain itu, dukungan dari RAM berkapasitas 1 GB juga tersedia untuk mendukung jalannya perpindahan antar menu dengan mulus.

 

Kamera

Smartphone dual core ini memiliki kamera utama pada sisi belakang berukuran 8 megapiksel dengan resolusi 3264 x 2448 piksel yang ditambahkan dengan fitur LED flash serta auto focus. Beberapa fitur tersedia pada kamera utama, seperti editor photo, Geo-tagging, touch focus dan face detection serta bisa digunakan untuk merekam video dengan resolusi 1080p. Pada sisi depan juga terdapat kamera yang memiliki resolusi sebesar 1 megapiksel.

 

Memory Penyimpanan

ZTE Iconic Phablet menyediakan memory penyimpanan internal dengan kapasitas 8 GB serta tersedia juga slot memory penyimpanan eksternal MicroSD dengan penggunaan kapasitas maksimal 32 GB.

 

Baterai

Baterai berkapasitas 3200 mAh tersedia pada smartphone ini. Daya baterai dapat bertahan selama seharian penuh untuk saat menjalankan berbagai aktifitas pengguna.

 

Fitur Lain

ZTE Iconic Phablet juga memiliki fitur lainnya, seperti sensor Accelerometer, sensor proximity, GPS dengan dukungan A- GPS, Java MIDP emulator, browser HTML5, Active noise cancellation with dedicated mic, playe video yang mendukung menjalankan berbagai format seperti MP4/H.263/H.264/WMV player dan music player yang bisa digunakan untuk menjalankan format MP3/eAAC+/WMA/WAV player. Selain itu, berbagai aplikasi bawaan Google seperti Google Play, Google Maps, Google Plus, Gmail dan Google Hangouts juga tersedia pada phablet ini.

 

Kesimpulan

ZTE menyasar pengguna kelas low-end untuk menjual ZTE Iconic Phablet ini. Dengan spesifikasi yang cukup menarik seperti layar berukuran besar dan terdapat fitur multi window, RAM berukuran 1GB serta baterai yang memiliki kapasitas besar sudah selayaknya membuat smartphone dual core ini masuk dalam daftar tunggu anda. Rencananya, ZTE Iconic Phablet akan dirilis pasar Amerika dan dipasarkan seluruh dunia pada kuartal pertama tahun ini. [ARD]

 

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel