Maxtron New 8A: Smartphone Android Murah dengan Fitur Lengkap Harga Di Bawah 1 Juta

15 Dec 2013 18:00 10003 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

 

Kehadiran smartphone murah masih menjadi incaran konsumen di Indonesia. Permintaan smartphone berharga murah dengan fungsi yang maksimal masih menjadi patokan produsen-produsen local seperti salah satunya, produsen Maxtron dalam merilis produk terbarunya.

Kehadiran smartphone murah masih menjadi incaran konsumen di Indonesia. Permintaan smartphone berharga murah dengan fungsi yang maksimal masih menjadi patokan produsen – produsen local seperti salah satunya, produsen Maxtron dalam merilis produk terbarunya. Seperti yang dihadirkan Maxtron pada smartphone Android murah, Maxtron New 8A.  Dalam perangkat terbaru ini, Maxtron mencoba memaksimalkan fungsi komunikasi di gadget ini dengan penambahan fitur BBM dan penambatan fitur dual-SIM.

Desain dan Dimensi

Smartphone Android murah, Maxtron New 8A hadir dengan desain yang tidak jauh berbeda dengan Android lokal yang ada, solid dan kokoh. Untuk masalah ukuran, gadget ini hadir dengan ukuran yang lebih besar dan ringan dibanding seri sebelumnya dengan ukuran129.70 x 66.95 x 9.40 mm dengan berat 138 gram. Secara tampilan, Anda akan mendapatkan tampilan mewah meski gadget ini hanyalah smartphone android low-end. Untuk masalah navigasi, smartphone Android terbaru ini dibekali 3 tombol navigasi dibawah layar.

Performa

Untuk sektor performa, Maxtron New 8A mungkin tidak segarang performa seri smartphone Android lokal lainnya. Maxtron hanya membekali dapur pacu prosesor dual-core dengan kecepatan 1,2 Ghz. Dari segi RAM, diperkirakan Vendor hanya menyematkan 512 MB RAM untuk menemani prosesor dual-core ini. Spesifikasi tersebut diharapkan bekerja maksimal untuk sistem operasi android 4.2 Jelly bean. Untuk sebuah smartphone Android murah, performa perangkat ini tak jauh berbeda dengan pesaingnya di kelas low-end.

Layar

Smartphone android low-end, Maxtron New 8A ini menggunakan layar HVGA 4 inci dengan resolusi HD 800x480 piksel. Layar gadget ini diperkirakan juga menggunakan fitur capacitive touchscreen. Layarnya cukup nyaman untuk digunakan menonton video atau browsing meski tak terlalu lebar.

Konektivitas

Smartphone Android murah dari Maxtron ini telah dibekali fitur dual-sim. Untuk urusan konektivitas, ponsel ini mampu bekerja di jaringan GSM, 2G, hingga 3G HSDPA. Ini menjadi sesuatu yang membedakan gadget ini dengan gadget Android murah lainnya, karena kebanyakan gadget murah yang beredar hanya dibekali fitur 2G. untuk berselancar di area terbuka, Vendor Maxtron juga menyematkan fitur wifi di perangkat dual-sim ini. Untuk urusan transfer data, ponsel ini dilengkapi  Bluetooth, micro Sd hingga micro usb.

Memori Penyimpanan

Untuk masalah penyimpanan, Maxtron dikabarkan hanya memberikan memori internal 4 yang terbilang standar. Untungnya, jika masih kurang Anda bisa menambahkan microSD hingga 32GB.

Kamera dan Video Recorder

Sektor pengambilan gambar mungkin bukan andalan pada semua produk Smartphone Android murah. Untuk Smartphone Android terbaru ini, Vendor hanya mempersenjatai sebuah kamera. Vendor hanya menyediakan kamera utama saja menggunakan kamera 3 megapiksel dengan resolusi standar. Tak ada kamera sekunder di bagian depan. Tak ada led-flash di bagian belakang. Anda tak bisa berharap banyak pada perangkat ini.

Baterai

Untuk masalah sumber daya, smartphone android dual-core ini ditanami baterai Li-Ion 1800 mAh. Cukup untuk berselancar dan penggunaan keseharian Anda.

Fitur Lain

Maxtron coba memaksimalkan fungsi komunikasi di perangkat terbarunya, Maxtron New 8A. Hal ini dibuktikan dengan dihadirkannya beberapa fitur chat termasuk BBM dan WeChat yang cukup booming dikalangan anak muda. Tak hanya itu, untuk memudahkan Anda kala berselancar, vendor menyematkan baidu browser.   

Perkiraan Harga / Harga

Maxtron New 8A hadir dengan fungsi yang cukup lengkap untuk sebuah smartphone Android murah. Menariknya, produsen berani melepas perangkat komunikasi ini dengan harga sangat murah, Rp. 650 ribu.  Bahkan, dalam paket penjualan, Anda akan mendapatkan bonus T-shirt Noah, Power Bank dan termasuk pula anti gores secara gratis untuk pembelian ponsel ini.

Kesimpulan

Smartphone Android murah mungkin sudah tak terhitung banyaknya beredar di pasar Indonesia. Hal ini membuat beberapa produsen harus berpikir keras untuk bisa tetap bersaing di kelas low-end ini. Seperti yang dilakukan vendor Maxtron pada perangkat terbarunya Maxtron New 8A. Untuk menarik minat konsumen, Vendor menyematkan berbagai aplikasi dan fitur yang tengah tren di masyarakat. Di seri smartphone Android murah ini, Maxtron menghadirkan fitur BBM dan WeChat yang diharapkan mampu memaksimalkan fungsi komunikasi di perangkat ini. Dengan spesifikasi dapur pacu yang cukup lengkap, Smartphone ini dijual dengan harga dibawah 1 juta. [AWE]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel