ZTE Nubia Z5S & ZTE Nubia Z5S Mini - Smartphone Quad Core Murah Android dengan Kamera 13 MP

29 Nov 2013 11:30 2120 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Baru-baru ini, vendor ZTE merilis produk ponsel Android quad core bernama ZTE Nubia Z5S. Smartphone yang disebut sebagai ponsel quad core 5 inch ini punya variasi lain. Variasi tersebut adalah ZTE Nubia Z5S Mini. Smartphone ini memang serupa dengan ZTE Nubia Z5S. Hanya saja tentu saja dimensinya lebih kecil. Namun ternyata bukan hanya dimensinya saja yang kecil. ZTE sedikit membedakan spesifikasi seri mini ini dengan versi regulernya.

Baru-baru ini, vendor ZTE merilis produk smartphone quad core murah bernama ZTE Nubia Z5S. Smartphone yang disebut sebagai ponsel quad core 5 inch ini punya variasi lain. Variasi tersebut adalah ZTE Nubia Z5S Mini. Smartphone ini memang serupa dengan ZTE Nubia Z5S. Hanya saja tentu saja dimensinya lebih kecil. Namun ternyata bukan hanya dimensinya saja yang kecil. ZTE sedikit membedakan spesifikasi seri mini ini dengan versi regulernya. Untuk mengetahui perbedaan keduanya, simak perbandingan spesifikasi ZTE Nubia Z5S vs ZTE Nubia Z5S berikut ini.

Desain

Perbandingan ZTE Nubia Z5S  vs ZTE Nubia Z5S Mini yang pertama adalah masalah desain.  ZTE Nubia Z5S  dihadirkan dengan tampilan yang cukup minimalis  yaitu warna hitam dan putih. Sedangkan perangkat ZTE Nubia Z5S Mini hadir dengan balutan warna merah, kuning, hijau, dan biru yang cukup menggoda. Kedua ponsel smartphone quad core murah ini hadir dengan ketebalan yang sama yaitu 7.6 mm.  Hanya saja Z5S Mini hadir dengan ukuran yang lebih kecil. Bobotnya pun sedikit berbeda. ZTE Z5S hadir dengan bobot berat 126 gram sedangkan versi Mini hadir hadir dengan bobot 120 gram.

Layar

ZTE Nubia Z5S hadir dengan layar berdimensi 5 inch. Resolusi yang dibawanya adalah 1920 x 1080 piksel. Layar pada ponsel ini sendiri menggunakan teknologi CGS (Continuous Grain Silicon). Sementara itu ZTE Nubia Z5S Mini datang dengan  layar  berdimensi 4,7 Inci. Resolusi yang dihadirkan lebih rendah dibandingkan saduaranya yaitu yaitu 1280 x 720 piksel. Resolusinya memang lebih kecil, namun layar Android quad core ini  sudah mendukung layar berdefinisi tinggi dengan teknologi IGZO display. Namun secara keseluruhan layar pada ZTE Nubia Z5S lebih baik jika dibandingkan dengan seri Mini.

Performa

Perbandingan ZTE Nubia Z5S  vs ZTE Nubia Z5S Mini adalah masalah performa. ZTE mempersenjatai ZTE Nubia Z5S ini dengan prosesor quad-core Qualcomm Snapdragon 800 dengan berkecepatan 2,3 GHz. Dukungan  pengolah grafis  Adreno 330 membuat performa ponsel Android quad core ini sangat mumpuni. Lalu bagaimana dengan jeroan Z5S Mini? Dapur pacu yang digunakan pada seri Mini ternyata juga menggunakan prosessor quad core. Hanya saja  chipset yang digunakan adalah Qualcomm Snapdragon 600 yang hadir dengan kecepatan 1,7 Ghz. Di dalam chipset ini terdapat pengolah grafis Adreno 320 yang performanya juga masih tergolong mumpuni meskipun sedikit kalah dibandingkan Adreno 330.

Memori

Untuk menyokong kinerja prosessornya, kedua perangkat Android  quad core ini dilengkapi dengan RAM sebesar 2 GB. Spesifikasi kapasitas penyimpanan pun, keduanya memiliki kapasitas penyimpanan yang sama. Pengguna dapat memilih apakah akan menggunakan versi 16 GB atau 32 GB. Kedua ponsel ini pun didukung dengan slot microSD yang mampu menambah kapasitas hingga 32 GB.

Konektivitas

Untuk urusan konekivitas, kedua smartphone quad-core terbaru ini telah didukung denga konektivitas Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, GPS, Bluetooth v4.0 dan microUSB v2.0. Selain itu keduanya juga telah hadir dalam dua versi..  Kedua Android quad core ini ada yang hadir denan versi 3G HSDPA dan ada juga yang hadir dengan 4G LTE.

Kamera

Perbandingan ZTE Nubia Z5S  vs ZTE Nubia Z5S Mini selanjutnya adalah urusan kamera. Kamera pada kedua perangkat Android quad core ini sama-sama dipersenjatai dengan kamera utama sebesar 13 MP. Kamera belakang pun telah didukung dengan kamera sebesar 5 MP.

Baterai

Dari segi baterai, kedua ponsel ini didukung dengan baterai yang mempunyai kapasitas yang berbeda.  ZTE Nubia Z5S dilengkapi dengan baterai 2300 mAhSedangkan versi ZTE Nubia Z5S Mini kapasitas baterai yang digunakan lebih renda sedikit.  Perangkat Android quad  core ZTE Nubia Z5S Mini hanya dilengkapi dengan baterai 2000 mAh.

Kesimpulan

Secara keseluruhan, kedua perangkat ponsel Android quad core yang mengusung OS Android 4.2 Jelly Bean  ini tidak berbeda jauh. Perbedaan hanya terletak pada ukuran layar, desain, dan jenis dapur pacu yang digunakan. Kedua perangkat ini akan hadir terlebih dahulu di negeri Tirai Bambu. Untuk harganya sendiri cukup beragam. ZTE Nubia Z5S versi 3G 16GB dijual sekitar $328. Untuk ZTE Nubia Z5S versi 4G 32GB akan dibanderol sekitar $567. Sementara itu untuk versi ZTE Nubia Z5S 3G 16GB dijual dengan $246. Dan terakhir ZTE Nubia Z5S Mini  4G 32GB dijual dengan harga $348. [HMN]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel