Leawo PowerPoint to Video Pro - Ubah PPT ke Video dengan Aplikasi Convert Video Ini

20 Nov 2013 11:30 3046 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Presentasi adalah satu hal penting yang harus diperhatikan setiap orang yang berkutat dalam bisnis. Anda harus mepresentasikan ide Anda, produk Anda, layanan Anda, dan apapun bisnis Anda yang harus disampaikan kepada masyarakat.

Presentasi adalah satu hal penting yang harus diperhatikan setiap orang yang berkutat dalam bisnis. Anda harus mepresentasikan ide Anda, produk Anda, layanan Anda, dan apapun bisnis Anda yang harus disampaikan kepada masyarakat. Untuk menyampaikan presentasi Anda saat ini Anda tidak lagi harus berkutat dengan PowerPoint atau sejenisnya, karena dewasa ini ada banyak perangkat lunak yang dapat membantu Anda untuk membuat berbagai jenis presentasi, salah satunya adalah aplikasi convert video yang akan Paseban ulas di bawah ini.

Paseban akan mengulas sebuah aplikasi convert video yang mampu mengubah file presentasi PPT Anda ke dalam sebuah video yang dapat dinikmati oleh semua orang. Paseban yakin masih banyak perangkat lunak lainnya yang sejenis di luar sana, namun satu-satunya yang paling banyak digunakan adalah Leawo PowerPoint to Video Pro. Dan Anda akan mengetahuinya mengapa pada ulasan Paseban di bawah ini.

Leawo PowerPoint to Video Pro

Dalam tahun-tahun terakhir pasar sepenuhnya berubah. Jadi, jika 10-15 tahun yang lalu Anda masih menggunakan Power Point dan Proyektor untuk menampilkan presentasi Anda maka sekarang semuanya berubah. Internet menjadi tempat terbaik untuk berbagi semua presentasi Anda. Internet sudah menyediakan tempat berbagi video, dan salah satunya yang terkenal adalah YouTube di mana Anda akan dapat meng-upload Presentasi Power Point Anda, sehingga yang lain akan dapat menonton presentasi Anda dan ini adalah mengapa aplikasi convert video Leawo PowerPoint to Video Pro dibutuhkan dan diciptakan untuk Anda. Dan bisa dikatakan ini adalah solusi yang paling optimal untuk saat ini.

Dengan menggunakan Leawo PowerPoint to Video Pro Anda akan dapat membagikan file presentasi Anda dengan cara mudah. Dengan aplikasi convert video ini Anda akan dapat memutar file presentasi Anda ke media pemutar video seperti DVD player atau TV yang tidak bisa memutar file PPT dan PPTX.

Antarmuka yang sederhana

Apakah Anda pernah menggunakan aplikasi convert video yang lainnya dan Anda tersesat di dalamnya serta harus mempelajarinya lebih lama? Maka hal tersebut tidak akan terjadi di dalam aplikasi convert video khusus ini. Meskipun Anda baru pertama kali menggunakan aplikasi ini, namun aplikasi ini menampilkan tampilan yang sangat sederhana. Pada saat Anda menjalankan aplikasi convert video ini, Anda akan menggunakan dua tombol wajib utnuk menggunakan aplikasi convert video ini, yakni Add dan Start.

Ada beberapa tombol lain yang bisa Anda gunakan untuk mencocokkan kebutuhan lain Anda, seperti Customize, yang akan memberikan Anda pilihan untuk melakukan perubahan dan kustom, dan juga Profile yang digunakan untuk mengubah format video Anda.

Memiliki banyak format

Jika aplikasi convert video hanya menyediakan puluhan format video, maka berbeda dengan aplikasi convert video ini yang akan memberikan Anda kurang lebih 180 jenis format file video yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan Anda dan lebih menariknya lagi, aplikasi ini sudah memberikan Anda daftar pemutar format videonya, seperti ketika Anda ingin mengubah presentasi Anda dengan codec MPEG-4, maka Anda akan melihat ikon perangkat iPhone di sana. Begitu pula dengan codec yang lain, seperti codec H.264, codec 3GPP atau aneka video lain dengan codec Quick Time, WMV dan lain sebagainya.

Batch

Anda memiliki banyak file Power Point yang ingin Anda konversi? Anda tak perlu repot-repot untuk menambankan file Anda satu per satu, karena Anda dapat memasukkan semua file yang ingin Anda konversi secara keseluruhan dalam waktu yang sama atau batch. Anda hanya tinggal melakuan hal yang sama dengan cara menekan tombol Add ke daftar proses, lalu tentukan format yang ingin Anda gunakan, setelah Anda menemukan format yang ingin Anda gunakan Anda tinggal klik tombol Start untuk memulai konversi file Anda menjadi file video.

Namun perlu Anda ketahui bahwa proses batch ini akan memberikan format video yang sama. Jika Anda ingin format yang berbeda, maka Anda harus melakukannya secara manual.

Kesimpulan

Aplikasi convert video ini memang sangat membantu untuk Anda yang ingin menyebarluaskan presentasi Anda ke dalam format video. Anda bisa menebus aplikasi ini dengan harga Rp400 ribuan atau Anda bisa mencobanya secara trial untuk mencoba beberapa fitur yang ditawarkan di dalamnya. Aplikasi convert video yang dibanderol dengan harga 44,95 dolar ini bisa diakses dan diunduh langsung melalui laman situsnya di sini: [PY]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel