Yang gemar geber mobil di jalanan, lebih baik jajal game F1 2013 terbaru ini, lebih aman tapi sensasinya lebih oke. Jika Anda termasuk penggemar game racing, Anda tentu sudah tidak asing lagi dengan game-game besutan Codemasters. Nama Codemasters memang lebih populer dibandingkan dengan para developer lain untuk membuat game racing yang berkualitas. Salah satu game buatannya yang mampu menjadi franchise tersukses adalah F1. Untuk menunjukkan eksistensinya dalam game racing, Codemasters juga telah menyiapkan game terbaru mereka yaitu F1 2013. Apa saja fitur baru yang hadir bersama game F1 2013 ini? Simak saja reviewnya berikut ini.
Deskripsi dan Konsep
Nama Codemasters merupakan studio master dalam game racing memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Pasalnya, hanya developer ini yang mampu menciptakan game-game racing yang berkualitas. Demi menghadirkan pengalaman dalam mengendarai mobil tercepat di dunia dalam turnamen yang kompetitif, Codemaster terus memproduksi game F1 musim demi musim yang sama dengan kompetisi balap F1 di dunia nyata.
Pada game F1 2013, Codemaster mencoba memperkenalkan fitur-fitur baru dari game sebelumnya untuk semakin memberikan pengalaman balapan yang lebih menantang bagi para gamers.
Gameplay dan Controls
Tidak jauh berbeda dengan game-game F1 dari Codemasters sebelumnya, game F1 2013 ini juga merupakan game balap. Pihak developer sangat memahami bahwa mengendalikan mobil dengan kecepatan tinggi memerlukan kemampuan khusus walaupun hanya terbatas di dunia game. Oleh sebab itu, di dalam game F1 2013 ini disediakan latihan atau tutorial yang cukup detail.
Ketika pertama kali memainkan game ini, pemain pertama-tama harus mengisi nama dan negara pada kolom yang disediakan. Data tersebut akan muncul di papan peringkat ketika balapan selesai. Setelah mengisi nama dan asal negara, pemain tidak akan langsung diarahkan ke menu utama. Pemain akan diberi tiga pilihan sekolah balap, salah satunya adalah Scuderia Ferrarri.
Setelah memilih tim, pemain akan menjalani beberapa tes dan pengenalan tentang tombol dan fungsi simbol-simbol pada layar. Tiap-tiap tes akan mendapatkan skor yang nantinya akan menentukan jenis medali apa yang dapat diperoleh pemain. Semakin bagus prestasi pemain dalam menjalani semua tes tersebut, maka akan semakin bagus pula medali yang bisa didapatkan. Selain itu, prestasi yang bagus juga akan membuat banyak tim ingin mengontrak pemain tersebut. Setelah semua tes selesai, pemain baru bisa memilih menu option di garasi pemain yang akan membawa Anda ke menu utama game F1 2013 ini.
- Level/Story
Seperti pada F1 yang sesungguhnya, pada game F1 2013 ini Anda akan menjadi salah satu pebalap dari sekian banyak bintang balap seperti Fernando Alonso dan Sebastian Vettel. Dalam game ini, Anda akan memulai karir dengan tim yang telah dipilih dari hasil latihan sebelumnya.
Jika Anda mendapatkan prestasi yang bagus, maka di akhir musim akan ada banyak tim yang berniat untuk mengontrak Anda. Sistem kemudi yang digunakan pada game F1 2013 terbaru ini sangat presisi dan terperinci. Aturan yang berlaku pada kompetisi game ini juga sama persis dengan kompetisi di dunia nyata seperti penggunaan DRS dan KERS. Jadi sebagai pebalap, pemain tidak hanya akan menaikkan dan menurunkan kecepatan saja, tetapi juga dituntut untuk mengikuti aturan menggunakan DRS atau melakukan overtake.
Jangan takut bila Anda merasa kesulitan untuk mengendalikan kendaraan atau bersaing dengan para pebalap lain karena hal ini sangat dipengaruhi oleh tingkat kesulitan yang Anda pilih. Selain itu, pihak developer juga menyuguhkan mode F1 klasik bagi Anda yang ingin mencoba mobil balap era 80an hingga 90an pada game F1 2013 ini. Baik mode modern dan klasik dilengkapi dengan fitur baru yang menarik yaitu scenario mode.
- Graphic dan Sounds
Dari segi grafis. Tidak ada peningkatan yang berarti pada game F1 2013 jika dibandingkan dengan game F1 2012 sebelumnya. Tampilannya begitu apik dan digambarkan secara detail. Sementara itu, kualitas sound pada game ini juga tidak jauh berbeda dengan F1 2012.
- Kesimpulan dan Download
Game F1 2013 merupakan game yang dirancang untuk PC, Xbox 360, dan PS3. Game ini telah dirilis pada tanggal 3 Oktober kemarin. Game ini menawarkan fitur baru berupa mode klasik yang memungkinkan Anda mencoba mengemudikan mobil balap era 1980-1990an. Walaupun tidak banyak banyak fitur baru pada game F1 terbaru ini, game ini tetap menjadi game balapan yang berkualitas. Game ini dibanderol dengan harga antara USD 49.99 – USD 64.99. Download di sini. [BAM]