Daftar Web Browser Lama Yang Sudah Ditutup dan Tidak Dikembangkan Lagi

12 Nov 2013 13:00 2410 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Mengenal web browser atau peramban web, saat ini identik dengan nama-nama seperti Google Chrome, Mozilla Fireforx maupun Internet Exploler. Namun sebelum ketiga web browser ini populer, dahulu pernah hadir daftar web browser saat teknologi internet sedang mulai berkembang. Dalam

Mengenal web browser atau peramban web, saat ini identik dengan nama-nama seperti Google Chrome, Mozilla Fireforx maupun Internet Exploler. Namun sebelum ketiga web browser ini populer, dahulu pernah hadir daftar web browser saat teknologi internet sedang mulai berkembang. Dalam artikel kali ini Paseban akan mengulas beberapa daftar web browser lama yang saat ini sudah ditutup atau sudah tidak dikembangkan lagi. Beberapa diantaranya cukup bersejarah dan menjadi cikal bakal web browser modern. Berikut ulasan selengkapnya dibawah ini:

  • WorldWideWeb

Harap Anda membedakan antara WorldWideWeb dengan World Wide Web, keduanya memang memiliki nama sama namun berbeda. Jika World Wide Web merupakan kumpulan peladen website, sedangkan WorldWideWeb adalah web browser atau peramban web. WorldWideWeb merupakan web browser pertama didunia yang menggunakan FTP (File Transfer Protocol) serta HTTP (Hypertext Transfer Protocol).

Web browser ini dikembangkan oleh Tim Berners-Lee pada 1989. WorldWideWeb lama juga sudah bisa menampilkan berkas HTML meski tanpa gambar yang tersimpan. Sayangnya web browser bersejarah ini sudah ditutup sejak tanggal 14 Januari 1994. Saat itu jangan harap bisa menemukan fitur-fitur utama seperti bookmark, history maupun tool lainnya. Bisa dibilang WorldWideWeb merupakan web browser perintis dan menjadi acuan bagi web browser selanjutnya.

  • Netscape Navigator

Selain WorldWideWeb ada pula Netscape Navigator yang menjadi web browser tua dan sudah tidak dikembangkan lagi. Web browser ini cukup populer pada awal tahun 1990-an sebelum era Internet Exploler. Salah satu yang membuatnya populer, Netscape Navigator tersedia untuk berbagai jenis sistem operasi seperti Windows 16-bit (Win16), Windows 32-bit (Win32), UNIX, maupun Macintosh. Setelah lama melalang buana, akhirnya pada tahun 1999, Netscape Corporation perusahaan pengembang Netscape Navigator diakusisi oleh America Online (AOL).

Sayangnya lambat laun web browser ini mulai menurun pamornya setelah muncul Internet Exploler, dan AOL mulai mengalihkan fokus untuk mengembangkan web browser lain yakni Mozilla Fireforx. Akhirnya pengembangan Netscape Navigator mulai tidak jelas dan ditutup terhitung sejak tanggal 1 Maret 2008. Pada versi terakhir, Netscape Navigator sudah cukup modern karena memiliki fitur seperti Bookmarks, Print, Security, fitur File, Edit, dan lain-lain.

  • IBM WebExploler

IBM namanya sudah lama terlupakan sebagai pengembang perangkat keras dan perangkat lunak. Meski demikian dahulu perusahaan ini sempat memiliki web browser yang mumpuni pada masanya, yakni IBM WebExploler. Web browser ini awalnya dirancang di fasilitas IBM di Research Triangle Park untuk OS / 2 pada tahun 1994.

Selanjutnya satu tahun kemudian IBM WebExploler dihadirkan untuk sistem operasi UNIX. Kala itu ada berbagai fitur yang tersedia seperti dukungan untuk HTML 3.0, sebuah mode presentasi tanpa terlihat menu bar, support GIF, Java applet, gambar peta, pilihan menu Links dan lain-lain. Sayangnya web browser ini tidak mendukung Frames dan proses instalasi plugin rumit seperti Java. Akhirnya IBM WebExploler hanya bertahan beberapa tahun saja, karena ditutup pada 25 November 1998.

  • MidasWWW

Nama MidasWWW mungkin tidak terkenal seperti Netscape Navigator dan IBM WebExploler. Namun web browser ini sempat hadir untuk sistem operasi UNIX dan VMS. MidasWWW dikembangkan oleh Tonu Johnson dari Stanford Linear Accelerator  Center (SLAC) pada tanggal 16 November 1992. Namun web browser ini hanya sanggup bertahan sampai versi 2.2, selanjutnya sudah tidak lagi dikembangkan.

  • MacWeb

Apple dengan segala produk terbaiknya, ternyata juga sempat memiliki produk gagal dari jenis web browser yakni MacWeb. MacWeb tersedia untuk sistem operasi Macintosh PowerPC, dengan tanggal rilis pertama pada 31 Mei 1994. Kala itu MacWeb sudah memiliki berbagai fitur unggulan seperti dukungan untuk bentuk HTML, bookmark dengan impor tool untuk bookmark Mosaic, penampil HTML dan tag style customization.

Sayang sekali MacWeb akhirnya hanya bertahan beberapa tahun saja karena terhitung pengembangan resmi terakhir dilakukan pada tahun 1996. Meskipun pada 1998 ada rilis terbaru dari MacWeb, namun itu bukanlah resmi dari pihak pengembang melainkan hasil perbaikan dari Antoine Herbert yang bersifat perorangan.

  • Cello

Ada Cello, yang masuk dalam daftar web browser lama yang dihentikan pengembangannya. Web browser ini pertama kali dirilis pada tanggal 8 Juni 1993 untuk sistem operasi Windows 3.1 / 3.11, OS/2 dan Windows NT 3.5. segudang fitur ada pada Cello, di antaranya adalah inline dukungan grafis : GIF , XBM , PCX , dan BMP, PostScript viewing, fitur menyimpan file dan mencetak, HTMLAssistant Window, Bookmarks, Local browsing,  dan lain-lain. Sayang sekali Cello sudah tidak lagi dikembangkan, versi terakhir adalah 1.01a pada tanggal 17 Maret 1994. Jadi hanya satu tahun saja. [ALX]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel