Kalau masalah bagus atau tidaknya sebuah game mungkin agak sulit. Orang-orang memiliki standar sendiri dalam menilai game. Tetapi, kualitas sebuah game bisa kita lihat dari banyaknya orang yang main dan tanggapan positif dari mereka. Dan untuk lebih mempermudah orang menilai sebuah game kita bisa melihat situs game besar yang merilis Game Of The Year.
Hal ini juga yang memicu developer membuat versi Game Of The Year. Game Of The Year ini masih merupakan game aslinya tetapi dengan penambahan DLC atau karakter dan lain-lain. Paseban telah menyiapkan beberapa game of the year yang memang layak untuk kita nantikan.
Red Dead Redemtion: Game Of The Year Edition
Red Redemtion merupakan game yang fantastis dan layak untuk dimainkan oleh semua orang bahkan dalam versi originalnya. Alasan terbesar membeli versi ini adalah dimasukkannya Undead Nighmare, standalone dari karakter utama melawan gerombolan zombi yang di tampilkan di lokasi utama game. Standalone ini saja menghabiskan waktu bermain sekitar 10 jam dan juga ada tambahan DLC lain yang membuat game ini semakin fantastis.
Borderlands: Game Of The Year Edition
Borderlands merupakan game yang sangat enak dimainkan terutama karena mode campaign. Game ini cukup berusia dan dari tahun ke tahun pesona visualnya tidak hilang. Edisi Game Of The Year-nya menambahkan empat paket DLC yang disertakan pada disk. Game ini cukup mahal dalam versi downloadnya, dan sekarang meraka membuat versi fisiknya. Borderlands merupakan game yang panjang, dan pada edisi ini misinya semakin panjang membuat gamer akan terus penasaran.
Fallout: New Vegas: Ultimate Edition
Fallout 3 merupakan game yang bagus, tetapi sayangnya ceritanya cukup singkat. New Vegas bisa dibilang yang terbaik dari versi-versi sebelumnya. New Vegas merupakan game luar biasa action-RPG saat ini. Kini di Ultimate Edition ada tambahan DLC alur cerita dan misi baru, serta ada tambahan senjata baru dan perlengkapan baru.
Saints Row The Third: The Full Package
Seperti semua game Saint Row, Saint Row The Third memiliki nilai yang sangat luar biasa. Ketika Gran Theft Auto cukup menghibur gamer maka, Saint Row memberikan sensai yang lebih dari sekedar menghibur saja. Saint Row The Third kurang lebih sama dengan sebelumnya. Full Package hanya menambahkan kesenangan dan panjang game. Ini memang tidak seperti game lainnya tetapi DLC ini cukup memakan waktu gamer.
Batman:Arkman City: Game Of The Year
Batman; Arckman City merupakan sekuel brilian ke Batman: Arkham Asylum dan kedua judul ini pastinya layak untuk dimainkan apalagi bagi penggmar cerita komik Batman. Anda memainkan Batman yang melawan banyak musuh besar dengan berbagai aksi petualangannya. Edisi Game Of The Year tidak banyak penambahan, apakah layak di beli?. Yang paling menarik dari versi ini adalah DLC Harley Quinn yang berperan sebagai epilog ke game utama.
Resident Evil 5: Gold Edition
Residen Evil 5 mugkin orang-orang tidak terlalu terpesona saat di rilis tetapi, seri resident evil cukup banyak mengumpulkan penggemar dan memastikan produk yang satu ini akan laris manis. Aksinya cepat sekali dan begitu cantik ditambah visual yang mengesankan. Ada memang beberapa kelemahan dalam game ini dan tugas dari Gold Edition yang membuat menjadi lebih baik seperti penambahan kostum baru, versus mode online dan updatena mode Marceneries. Yang membuat game semakin lengkap dalam satu paket.
The Elder Of Scorll V: Skyrim: Legendary Edition
The Elder Of Scorll V: Skyrim masih dalam alur yang sama dengan game sebelumnya Elder Scroll, hanya saja di Skyrim segala sesuataunya lebih besar dan lebih baik. Game ini sangat banyak mendapat pujian baik dari segi cerita, ukuran, style dan lainnya. Di Legendary Edition menmbahkan tiga rilis resmi DLC yaitu, Dawnguard, Hearthfire dan Dragonborn serta tingkat kesulitan dan skill legendaris, juga menambahkan panjang waktu dari game yang memang sudah bisa dibilang epic. [RIC]