Bagi Anda yang menyukai game fighting dan penuh tantangan, kali ini game WWE Smackdown menghadirkan versi terbarunya melalui 2K14. Game smackdown ini masih menghadirkan tokoh-tokoh yang sama. Walaupun demikian game terbaru ini menawarkan beberapa fitur baru yang menarik dan permainan yang semakin menantang. Penasaran dengan game terbaru ini? Simak saja reviewnya berikut ini.
Deskripsi dan Konsep
Game WWe Smackdown 2K14 merupakan game ber-genre fighting terbaru yang baru saja dirilis tanggal 29 Oktober kemarin untuk Amerika Utara. Game ini dikembangkan oleh Yukes & Visual Concepts yang kemudian dirilis oleh 2K Sports untuk Xbox 260 dan Playstation 3. Judul ini merupakan game WWE 2K pertama dari 2K Sports setelah Take Two mengambil alih lisensinya. WWE 2K14 menggunakan latar belakang acara WWE (World Wrestling Entertainment) di mana para pegulat dalam acara tersebut bertarung dengan gaya yang dramatis. Selain bergulat, mereka juga mereka juga memperlihatkan alur cerita yang melatarbelakangi pertarungan para pegulat tersebut.
Gameplay dan Controls
Gameplay pada WWE 2K14 ini jauh lebih baik dari segi update maupun perubahan keseluruhan dari gameplay pada game smackdown WWE seri sebelumnya. Navigasinya juga jauh lebih baik. Hal itu terlihat pada saat karakter sedang berjalan, berlari, atau saat bergerak menyeret karakter lainnya. Sebelum berlari, karakter juga akan melakukan ancang-ancang. Hal ini dilakukan agar pemain tidak melakukan spam terhadap serangan lari.
Gerakan karakter pada game smackdown WWE ini lebih bervariatif misalnya gerakan untuk mengajak lawan bangun atau gerakan membenarkan wrist band. Pukulan yang dirancang karakter juga jadi lebih cepat sehingga membuat lawan kesulitan untuk melakukan reversal. Pada seri WWE sebelumnya, serangan terlihat lambat sehingga pemain dapat melakukan reversal. Hasilnya, pertandingan pun jadi kurang menantang. Jika pada seri sebelumnya reversal hanya digunakan untuk menghindari serangan lawan, reversal pada game smackdown WWE ini juga bisa menjadi gerakan menyerang. Pada seri terbaru ini, finisher move dapat digunakan dengan Catapult. Catapult ini dapat digunakan dengan melemparkan lawan ke udara kemudian menyerangnya menggunakan finisher move. Tetapi gerakan ini hanya dapat dilakukan oleh beberapa karakter saja.
Level/Story
Dalam game smackdown WWE 2K14 ini, pemain dapat melihat bagaimana sejarah WWE selama tiga dekade meliputi rekaman film WWE klasik, karakter legendaris, dan pertarungan yang terjadi. Kejadian dalam game ini sengaja dibuat semirip mungkin dengan aslinya. Pada fitur The 30 Years of WrestleMania, pemain memiliki misi tertentu untuk menyelesaikan permainan dan mendapat bonus sehingga pertarungan yang dilakukan seolah-olah mengulang kejadian pada masa lalu. Pada fitur ini, pemain berperan sebagai karakter yang telah ditentukan oleh sistem.
Misalnya pada saat memainkan pertarungan ‘Hulkamania Runs Wild’ pemain akan menjadi karakter Hulk Hogan. Pada game smackdown WWE terbaru WWE 2K14 ini, terdapat fitur baru yang tidak kalah menarik yaitu The Steak Mode. Fitur ini menggunakan karakter The Undertaker sebagai karakter utamanya. Hal ini dilakukan sebagai penghormatan pada Undertaker karena sudah mampu memenangkan Wrestle Mania dengan peroleh skor 21-0. Jadi pada fitur ini, pemain akan mempertahankan gelar The Undertaker yang tidak terkalahkan.
Graphic dan Sounds
Kualitas grafis yang digunakan pada game terbaru ini cukup memuaskan. Setiap karakter dan latar pada game smackdown WWE ini digambarkan secara detail. Untuk membuat permainan semakin seru, game ini juga dilengkapi dengan suara latar yang akan membuat para pemain semakin bersemangat untuk memenangkan permainan ini.
Kesimpulan dan Download
Secara keseluruhan game terbaru WWE ini sangat menarik. Game smackdown WWE 2K14 terbaru ini menawarkan banyak fitur-fitur baru dan penampilan yang lebih menantang daripada seri sebelumnya. Namun, beberapa gerakan karakter kadang terlihat kikuk saat berjalan. Beberapa pose karakter game ini juga terlihat kaku saat bertarung sehingga memberikan kesan yang kurang alami. Game WWE terbaru ini memang ingin lebih menampilkan tentang sejarah WWE. Dengan adanya fitur-fitur baru pada game ini, pengalaman gamers untuk memainkan game WWE tentu akan semakin kaya. Selain itu, sistem reversal yang diubah saat bertarung juga akan memberikan tantangan tersendiri untuk para pemain dalam mengatur kombinasi serangan. Saat ini, game smackdown WWE 2K14 sudah dapat dipesan secara online dengan harga sekitar £38.00 untuk versi Xbox 360. Silakan Anda beli di sini. [BAM]