Angry Birds Go, Kejutan dari Rovio

14 Dec 2013 16:00 3480 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Mengulang kesuksesan Angry Birds sebelumnya kali ini Rovio mengeluarkan versi Angry Birds balapan mobil kart yang diberi nama Angry Birds Go. Game ini pertama kali dipamerkan di E3 (Electronic Entertainment Expo di Los Angeles. Tema game balap kart ini disebut sebagai evolusi dari Angru Birds karena selama ini Angry Birds selalu bercerita pertengkaran Antara Birds dan Piggy.

Mengulang kesuksesan Angry Birds sebelumnya kali ini Rovio mengeluarkan versi Angry Birds balapan mobil kart yang diberi nama Angry Birds Go. Game ini pertama kali dipamerkan di E3 (Electronic Entertainment Expo di Los Angeles. Tema game balap kart ini disebut sebagai evolusi dari Angru Birds karena selama ini Angry Birds selalu bercerita pertengkaran Antara Birds dan Piggy. Tetapi kali ini berbeda. Bahkan di Facebook Rovio menyebutnya brand new game. Sepertinya mereka benar-benar mempersiapkan game ini dengan sangat baik dan juga berharap banyak dari game ini agar bisa mempertahankan ketenaran Angry Birds.

Kalau dilihat dari trailer video Angry Bird Go di YouTube, karakter dan lingkungan dibuat sangat lucu. Lampu start terbuat dari tumbuhan: tomat=merah, lemon=kuning dan daun=hijau. Belum lagi special power yang dimiliki setiap karakter, membuat game ini semakin lucu saja. Mobil-mobilnya juga bisa di kostumisasi dan di upgrade, sikuit yang unik, air track dan berbagai macam mode.

Kali ini, game Angry Birds Go bertempat di Pulau Piggy dengan teknologi 3D. Sepertinya, ini akan membuat perangkat yang kurang dalam menampilkan 3D akan kwalahan merender game ini. Belum lagi efek yang ditimbulkan game ini cukup banyak seperti special power, efek tabrakan, jatuh dan lain sebagainya. Jadi butuh perangkat yang agak lumayan.

Game ini mirip dengan Mario Kart. Hanya saja kali ini pengendaranya adalah masyarakat Angry Birds. Ketenaran Angry Birds pastinya akan cukup membuat game ini diminati konsumen. Ditambah, Angry Birds sudah memiliki fans-fans yang cukup fanatik. Bayangkan, baju, boneka, action figure dan perlengkapan fisik lainnya sudah banyak beredar. Membuat demam Angry Birds memang sulit untuk dibendung.

Game Angry Bird Go akan diluncurkan pada 11 Desember 2013. Ini rilis resmi langsung dari Rovio. Kalau Anda lihat di http://go.angrybirds.com/ atau di Twitter dan Facebook-nya, semua tentang Angry Birds Go ada di sana. Game ini akan dirilis untuk iOS, BlackBerry 10, Windows Phone 8 dan Android. Tidak akan ada OS besar yang tidak kebagian game ini. Jadi tenang saja, asalah Anda mengupdate OS di perangkat Anda. Untung pengguna Android dan iOS, tidak harus OS yang paling baru.

Spekulasi Paseban saat ini:

·         Karena namanya masih Angry Birds maka aktor-aktor masih teman-teman berbulu kita. Dan ketapel juga tidak akan dihilangkan.

·         Angry Birds pasti merupakan game balap bila dilihat dari trailernya. Atau lebih spesifiknya balapan klasik

·         Di platform apa saja game ini akan di jalankan? Kalau dilihat dari websitenya, maka game iniselain di OS mobile juga bisa dijalnkan untuk PC Windows dan Mac.

Tetapi ini masih sebuah spekulasi, untuk jelasnya kita akan menunggunya pada tanggal 11 Desember 2013. Untungnya, Ada indikasi besar kalau game ini akan gratis sama seperti game-game Angry Birds lainnya.

Isu lain yang berkembang, Angry Birds Go akan suport Telepods Hasbro, sama seperti Angry Birds Star Wars II. Jadi Anda dapat menggunakan permainan Telepod untuk mebawanya ke balapan virtual dengan mendekatkannya ke kamera, kemudian driver akan di instal. Fleksibilitas game seperti ini yang membuat sebuah game menjadi lebih hidup lagi. Asal suport perangkat fisiknya benar-benar berjalan dengan baik. Mungkin nantinya juga bisa Anda temukan di Time Zone atau sejenisnya.

Setelah pembelian Facebok pada Rovio, seharunya game ini terus berkembang dan suport yang baik. Salah satu keuntungan dari akuisisi oleh perusahaan besar. Asalkan tidak seperti Instagram yang juga di akuisisi Facebook. Ketenarannya malah menurun setelah lepas dari Twitter.dan saat ini ingin kembali lagi berhubungan dengan Twitter. Sayang sekali bila Angry Birds harus turun pamor, seharusnya game ini bisa menjadi game legendaris seperti Mario. Game yang dikenang hingga saat ini. Bahkan orang-orang maih banyak yang memainkan game ini, terutama komunitas penggemarnya.

Kesimpulan

Angry Birds hingga saat ini memberikan kejutan-kejutan yang mengagumkan. Game ini selalu ditunggu oleh penggemarnya. Apalagi kali ini temanya sudah berbeda, “balapa” dengan kart. Sudah tentu orang-orang akan senantiasa mencoba game ini. Rovio juga mengatakan akan ada beberapa kejutan di game ini dari penggunaan Telepod. Membuat kita semakin penasaran. Baiklah, kami akan tunggu hingga 11 Desember 2013. [RIC]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel