Butuh Proteksi Maksimal Dari Virus, Download Antivirus Kaspersky 2014 Terbaru

7 Oct 2013 11:15 13147 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Antivirus Kaspersky 2014 resmi dirilis dengan kemampuan baru dan juga definisi terbaru, seperti apa kemampuan dan fitur Antivirus Kaspersky 2014 ini, yuk kita intip lebih dalam

Kaspersky menjaga nama mereka sebagai salah satu produsen dari software antivirus terkemuka dengan merilis Kaspersky 2014, kini dilengkapi dengan fitur yang lebih lengkap, user interface lebih bersahabat, serta berbagai kelebihan lainnya. Dengan men-download antivirus Kaspersky terbaru ini, berarti Anda lebih menjaga keamana PC kesayangan dari serangan virus yang berbahaya maupun malware dari internet yang memiliki dampak sama buruknya dengan virus kebanyakan.

Versi download antivirus Kaspersky terbaru ini memang tidak gratis. Namun proteksinya dilakukan lebih mendetail dengan berbagai penambahan baru.Apa saja yang diperbarui oleh Kaspersky pada software terbaru mereka ini? Banyak peningkatan yang didesain dari versi sebelumnya, dan beberapa diantaranya dapat Anda simak melalui review kali ini.

User Interface yang Lebih Bersih

Jika Anda men-download antivirus Kaspersky terbaru ini, Anda akan menyaksikan user interface yang lebih bersahabat. Hanya informasi penting saja yang terlihat pada bagian depan, sisa informasi dapat Anda simak dengan meng-kik tile window yang ada pada tampilan utama.

Tampilan paling menonjol adalah status proteksi yang terpampang pada bagian depan tengah, menunjukkan apakah PC Anda telah terlindungi atau belum. Selain itu, tampak pula lisensi yang Anda miliki, menunjukkan berapa lama lagi software Anda akan aktif.

Ekstra Fitur

Download antivirus Kaspersky 2013 ini, dan Anda akan mengalami berbagai fitur tambahan yang diperbarui dari versi sebelumnya. Antivirus yang ditujukan untuk sistem operasi Windows ini, diantaranya adalah scanner yang memproses seluruh data dan aplikasi yang Anda miliki, yang mungkin dapat dimasuki oleh virus. Terdapat pula Kaspersky Rescue Disk, yang berguna untuk menciptakan CD atau DVD yang nantinya dapat Anda manfaatkan untuk melakukan proses boot dan menyelamatkan sistem Anda apabila telah terinfeksi virus dan tidak dapat diperbaiki dengan cara normal.

Fitur yang turut disematkan pada antivirus terbaru ini adalah Microsoft Windows Torubleshooting yang dapat melakukan proses scan instalasi Windows Anda untuk menemukan kesalahan. Terdapat pula Privacy Cleaner yang menghapus data-data sensitif Anda, termasuk cookies dan file-file log. Fitur ini berguna, terutama jika Anda menggunakan PC bersama dengan user lain. Download antivirus Kaspersky terbaru yang satu ini untuk merasakan langsung manfaatnya.

Fitur lain yang tidak kalah menarik adalah Browser Configuration Tool yang mampu mendeteksi browser Anda dan memperbaiki masalah yang mungkin timbuk pada saat Anda surfing internet. Terdapat pula fitur sampingan yang unik berupa virtual keyboard dan keylogger, yang dapat Anda coba setelah melakukan proses download antivirus Kaspersky 2014 ini dan mencoba trial version-nya.

Performa

Dari dampaknya ke sistem, Kaspersky 2014 ini menunjukkan tidak ada efek samping yang aneh selama percobaan dengan menggunakan versi download antivirus Kaspersky terbaru ini. Waktu yang dibutuhkan untuk PC saat menjalani proses startup tidak mengalami perbedaan yang signifikan. Selain itu, sebuah percobaan menggunakan PCMark 7 benchmark menunjukkan indikasi bahwa tidk ada perbedaan performa PC sebelum dan setelah Kaspersky 2014 ini diinstall.

Kaspersky aktif dengan tidak memiliki berbagai notifikasi rumit, sehingga meringankan sistem. Untuk menguji versi download antivirus Kaspersky 2014 ini, digunakan sebuah virus, dan Kaspersky dapat mendeteksi virus tersebut dari internet bahkan sebelum didownload dan mencegah virus untuk menginfeksi PC.

Kesimpulan

Download antivirus Kaspersky terbaru ini, dan Anda akan menemukan user interface yang nyaman, proses scan virus yang cepat, serta kinerja yang tidak memberatkan sistem. Namun antivirus yang satu ini tidak memiliki built-in firewall, dan yang paling utama adalah tidak gratis.Software antivirus ampuh ini hanya menyediakan versi berbayar, bahkan versi download dari antivirus Kaspersky 2014 ini hanya dapat digunakan sebentar.

Kaspersky terbaru ini dilepas dengan harga US$ 39.99 per tahun untuk satu buah PC dan US$ 59.99 per tahun untuk 3 buah PC.Paket tahunan pun tersedia, dan harganya pun lebih murah. Jika Anda menggunakan Kaspersky versi terdahulu, maupun sedang mencari antivirus baru untuk PC kesayangan, Anda disarankan untuk men-download antivirus Kaspersky 2014 ini dan merasakan manfaatnya secara langsung, sebelum akhirnya memutuskan untuk membeli lisensinya. Harga yang ditawarkan memang sedikit lebih mahal dari antivirus kebanyakan, namun berbagai kemudahan yang akan Anda dapatkan pasti akan sepadan dengan harga yang dibayar. Download di sini. [BAM]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel