Seri game Grand Theft Auto sebelumnya secara khusus memang hanya tersedia bagi konsol game serta perangkat PC. Namun tidak kali ini, karena Grand Thef Auto for Android sudah resmi ada dalam Google Play. Jadi Anda bisa memainkan beberapa seri GTA dalam ponsel Android Anda.
Grand Thef Auto for Android sayangnya hanya tersedia dalam beberapa seri saja, yakni Grand Theft Auto: III dan Grand Theft Auto Vice City. Pastinya ini bukanlah seri GTA terbaru karena awalnya dua seri tersebut sudah ada sejak hampir 10 tahun yang lalu. Berikut ini Paseban akan mengulas kedua aplikasi game Grand Theft Auto untuk Android. Simak selengkapnya dibawah ini:
- Grand Theft Auto III
Seri Grand Theft Auto III secara pertama kali dirilis pada 22 Oktober 2001 dan kala itu masih tersedia untuk platform PC Microsoft Windows XP, PlayStation 2, Xbox, dan kemudian remake untuk PlayStation 3 (PSN). Game yang mengusung genre Action Adventure dengan setting open world ini berlangsung di Liberty City, sebuah kota di pantai timur Amerika Serikat yang didasarkan pada kota New York. Secara keseluruhan , kota dan daerah sekitarnya mengambil sekitar tiga mil persegi, dan pemain bisa menjelajah dari timur ( Portland )sampai ke barat ( Shoreside Vale ) selama pertandingan. Grand Theft Auto III dihadirkan dengan banyak modifikasi mekanik gameplay dari pendahulunya, Grand Theft Auto (original) dan Grand Theft Auto 2. Seri ini juga menggabungkan elemen-elemen dari third-person shooter dan permainan mengemudi dalam mesin permainan 3D baru.
Setelah lebih dari 10 tahun Grand Theft Auto III hadir, akhirnya developer Rockstar Games, Inc secara resmi menghadirkan seri ini untuk platform Android. Bahkan seri ini juga masuk dalam daftar aplikasi di iTunes untuk platform iOS. Grand Theft Auto III Android memiliki plot dan gameplay yang sama dengan aslinya, bahkan justru diperbaharui baik dari grafis visual, karakter dan model kendaraan. Resolusi tampilannya juga dioptimalkan untuk kualitas HD ditambah gameplay yang support untuk perangkat layar sentuh. Durasi game hampir tak terhitung berapa lamanya mengingat GTA memang merupakan game open world dengan durasi ditentukan oleh gamer. GTA III Android juga mendukung untuk beberapa bahasa, diantaranya adalah Inggris, Perancis , Italia, Jerman , Spanyol dan Jepang. GTA III Android sering disebut sebagai GTA 10 Year Anniversary Edition.
Dapatkan segera Grand Theft Auto untuk Android pada Google Play dengan harga hanya USD 4.99 bagi Android minimal 2.2 keatas. Pastikan Anda juga memiliki minimal 1GB ruang bebas sebelum menginstal game ini pada perangkat Android Anda:
- Grand Theft Auto: Vice City
Pertama kalinya Grand Theft Auto: Vice City dirilis pada 27 Oktober 2002. Masih sama seperti seri III, Vice City juga tersedia untuk PlayStation 2, PC Microsoft Windows, Xbox, Mac OS X, dan remake untuk PlayStation 3 (PSN). Pada GTA: Vice City diatur pada era tahun 1980-an dan mengkisahkan tentang seorang bernama Tommy Vercetti di kota fiktif Vice City. Rockstar Games menyatakan bahwa Vice City terinspirasi dari kota Miami, Florida. Karena Vice City dirancang atas dasar seri Grand Theft Auto III, maka dari segala sisi tetap mengikuti desain sangat mirip dengan GTA III baik gameplay dan antarmuka dengan dengan beberapa tweak dan perbaikan atas pendahulunya itu. Ada misi yang harus diselesaikan untuk berjalan pada storyline agar bisa membuka kota atau wilayah baru. Yang pasti pemain dapat berkeliling dan mengunjungi berbagai bagian kota untuk melakukan apapun yang mereka inginkan jika tidak sedang di tengah misi.
Grand Theft Auto: Vice City untuk Android dirilis setelah seri GTA III Android. Meskipun dihadirkan untuk perangkat mobile, seri game ini dibuat sama bagusnya atau bahkan diperbaharui dibeberapa aspeknya. Salah satunya adalah pembaharuan grafis , model karakter dan efek pencahayaan, serta Custom kontrol dengan tata letak sepenuhnya yang bisa disesuaikan. Durasi game dihadirkan dengan lebih lama dengan campaign besar-besaran sehingga Anda bisa memainkan gameplay hingga berjam-jam. Selain itu Rockstar Games juga menyatakan bahwa Vice City Android dapat kompatibel dengan Wireless Game Controller maupun USB gamepads controller.
Dapatkan Grand Theft Auto untuk Android seri Vice City ini pada Google Play dengan harga hanya USD 4.99 untuk OS Android minimal 2.3 keatas. Ukuran file sebesar 1.4 GB versi 1.03. [ALX]