Smartphone Android Quad Core Terbaru Dari Polytron: Wizard Quadra S W7451

22 Sep 2013 09:00 2985 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Menambah semarak persaingan pada pasar Android Quad Core, Polytron kembali menggebrak dengan sebuah smartphone terbaru mereka, Wizard Quadra S W7451.Smartphone yang satu ini merupakan sebuah smartphone penerus setelah Wizard Quadra S W7450 yang cukup sukses di pasar Indonesia.

Menambah semarak persaingan pada pasar Android quad core, Polytron kembali menggebrak dengan sebuah smartphone terbaru mereka, Wizard Quadra S W7451.Smartphone yang satu ini merupakan sebuah smartphone penerus setelah Wizard Quadra S W7450 yang cukup sukses di pasar Indonesia.

Bagaimana Polytron mendesain Android quad core terbaru mereka yang satu ini?Tentunya beberapa peningkatan telah disematkan, yang pastinya memiliki kemampuan lebih baik dari pendahulunya. Beberapa spesifikasi detail pada perangkat yang satu ini akan dijabarkan pada review kali ini.

Desain dan Dimensi

Desain yang dimiliki oleh smartphone Quad Core terbaru dari Polytron ini cukup elegan, dengan penggunaan sudut yang tidak terlalu melengkung, namun juga tidak terlalu tajam.Sekilas, perangkat yang satu ini mirip dengan varian Xperia dari Sony, namun tentu saja perangkat yang satu ini masih memiliki ciri khas tersendiri.

Dimensi yang dimiliki oleh perangkat Android quad core ini masih belum jelas, namun tampaknya Wizard Quadra S W7451akanmemiliki ukuran sedikit lebih besar karena harus menampung sebuah layar dengan ukuran 4.5 inci.

Performa

Smartphone Polytron Wizard Quadra S W7451 ini memiliki prosesor dengan kecepatan 1.2 GHz, dan didukung oleh RAM dengan kapasitas 1 GB.Sayangnya, informasi tentang chipset yang digunakan serta keberadaan GPU-nya masih belum jelas. Namun prosesor quad core dengan dukungan RAM 1 GB tentunya tidak akan mengecewakan Anda.

Layar

Android quad core ini memiliki sebuah layar berukuran 4.5 inci dengan resolusi FWVGA 854 x 480 piksel, dan telah menggunakan teknologi IPS (In-Plane Switching) yang memungkinkan tampilan gambar lebih cemerlang dan dengan sudut pandang yang lebih besar.

Konektivitas

Sebagai sebuah smartphone, Wizard Quadra S W7451 telah dilengkapi dengan berbagai fitur konektivitas, diantaranya adalah port microUSB, Bluetooth, serta koneksi WiFi. Perangkat yang satu ini juga telah memiliki sebuah slot microUSB yang mampu memperbesar ruang penyimpanan data.

Memori Penyimpanan

Android quad core yang satu ini telah dilengkapi dengan memori internal sebesar 4 GB.Seakan memahami kebutuhan pengguna smartphone yang memerlukan media penyimpanan cukup besar, Polytron menyematkan sebuah slot microSD yang mampu menampung microSD hingga kapasitas 32GB.

 

Kamera dan Video Recorder

Dua buah kamera menjadi senjata dari smartphone Android quad core yang satu ini untuk mngabadikan momen. Kamera belakang Wizard Quadra S W7451 ini memiliki kekuatan 5 MP dengan fitur auto focus. Sementara itu, kamera depannya memiliki resolusi 0.3 MP. Sayang sekali, kamera depan yang dsematkan kurang garang.

Baterai

Kelemahan lain dari perangkat yang satu ini adalah daya baterainya yng kecil. Untuk memberi daya pada Android quad core yang satu ini, Polytron hanya menggunakan baterai dengan kapasitas 1800 mAh, lebih rendah dari kebutuhan ideal sebuah handphone Android, apalagi yang memiliki prosesor quad core.

Fitur Lain

Polytron menyematkan fitur radio FM pada Wizard Quadra S W7451 ini.Selain itu, Android quad core besutan Polytron ini telah mendukung jaringan 3G HSDPA.Tentunya kedua fitur pendukung ini dapat meningkatkan kenyamanan penggunanya.

Perkiraan Harga

Harga yang dibanderol oleh Polytron pada Android quad core mereka ini cukup murah, hanya RP 1.6 juta saja.Untuk Anda yang menginginkan perangkat quad core dengan harga sangat terjangkau, Wizard Quadra S W7451dapat menjadi sebuah pilihan yang menarik.

Kesimpulan

Sebagai sebuah handphone Android, Wizard Quadra S W7451ini telah memiliki berbagai fitur yang cukup handal.Sayang sekali, tidak ada kejelasan GPU yang digunakan pada perangkat yang satu ini. Selain itu, kamera juga menjadi kelemahannya, karena hanya didukung oleh kamera depan bertenaga 0.3 MP. Kelemahan ketiga adalah baterai yang memiliki ukuran relatif kecil, hanya 1800 mAh.

Untuk Anda yang ingin sebuah perangkat Android quad core dengan harga murah dan dapat menerima kekurangan yang dimiliki oleh perangkat yang satu ini, Wizard Quadra S W7451 tentu dapat menjadi pilihan yang baik. Apalagi dengan harga Rp 1.6 juta, Anda tleah mendapatkan kemampuan untuk menggunakan koneksi WiFi, sebuah radio FM, dan kamera dengan kekuatan 5 MP. Cukup menarik, bukan? [BAM]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel