Inilah 4 Aplikasi Penerjemah Bahasa Untuk Perangkat Android Anda

22 Sep 2013 11:00 58162 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Kesulitan untuk menerjemahkan suatu bahasa asing? Tentu saja saat ini Anda dapat dengan mudah menerjemahkan bahasa apa saja melalui ponsel Android. Tidak harus menggunakan situs online melalui komputer, Anda bisa mengunduh berbagai aplikasi penerjemah bahasa untuk Android.

Sudah sejak lama Google Translate hadir sebagai situs penerjemah online yang sangat popluler dan banyak digunakan. Umumnya pengguna layanan ini bisa mengakses penerjemah bahasa di Google Translate. Namun kali ini Anda tidak harus mengaksesnya melalui komputer melainkan bisa melalui ponsel Android. Berikut ini adalah ulasan mengenai Google Translate versi Android dan berbagai aplikasi penerjemah bahasa untuk Android lain. Simak selengkapnya:

Google Translate

Ini adalah aplikasi penerjemah bahasa resmi dari situs Google Translate yang dibuat oleh Google.Inc. Sama seperti Anda mengakses di situs resminya dalam aplikasi ini Anda juga bisa menikmati berbagai layanan kemudahan untuk menerjemahkan berbagai bahasa dunia. Google Translate Android memiliki layanan terjemahan sebanyak puluhan bahasa dunia, diantaranya adalah Arab, Amenia, Belarusia, Bosnia, Cina sederhana dan Cina Tradisional, Filipina, Belanda, Denmark, Ceko, Kroasia, Inggris, Ibrani, Yiddish, Jawa, Melayu, bahasa Indonesia, Korea, Rusia, Rumania, Jerman, Yunani, Perancis, Spanyol, Swahili, Turki, Swedia, Polandia, Italia, Jepang, India, Latin dan masih banyak lagi yang lain. Fitur lain yang tersedia adalah mendengarkan suara dari bahasa yang di terjemahan dalam Google Translate dan fitur history untuk mencari terjemahan yang pernah dilakukan.

Anda dapat mengunduh aplikasi Google Translate ini secara gratis dan dengan layanan terjemahan tanpa sambungan internet untuk OS Android minimal 2.3 keatas. Download di sini.

Easy Translate

Aplikasi penerjemah bahasa untuk Android yang berikutnya adalah Easy Translate. Dari namanya saja sudah sangat menjelaskan bahwa ini adalah aplikasi yang mudah untuk digunakan. Aplikasi Easy Translate ini mampu menerjemahkan dari dan ke 40 bahasa yang berbeda di seluruh dunia. Selain itu tersedia juga fitur voice dimana aplikasi akan mengucapkan kata-kata yang tertulis untuk mendapatkan pemahaman yang benar bagi pengguna. Beberapa bahasa yang tersedia diantaranya adalah bahasa Indonesia, Inggris, Jerman, Portugis, Belanda, Arab, Spanyol, Ibrani, Thailand, Korea, Cina, Jepang, Italia dan lain-lain. Tampilan dari Easy Translate sangat sederhana dan tentunya mudah untuk dipahami. Bahkan tersedia fitur share ke jejaring sosial Facebook untuk dibagikan kepada rekan-rekan Anda. Aplikasi yang dibuat oleh developer Reccomended ini tersedia secara gratis, namun Anda harus menjalankannya menggunakan koneksi internet.

Donwload segera Easy Translate hanya dengan ukuran 237 Kb pada versi 4.1 untuk OS Android minimal 2.2 keatas. Download di sini.

Easy Language Translator

Aplikasi penerjemah bahasa yang ketiga Anda bisa menggunakan Easy Language Translator. Fitur yang dimiliki aplikasi ini hampir sama dengan Google Translate karena tersedia penerjemahan hingga 70 bahasa, lebih banyak dibandingkan Easy Translate yang hanya menyediakan 40 bahasa. Proses penerjemahan aplikasi ini juga sangat cepat dan mudah dengan tampilan interface sederhana berwarna-warni. Selain menerjemahkan teks bahasa, Anda juga bisa mendengarkan terjemahan versi suara beserta fitur-fitur lainnya. Beberapa bahasa yang dapat diterjemahkan Easy Language Translator diantaranya adalah bahasa Indonesia, Jawa, Italia, Hmong, Ibrani, Korea, Inggris, Arab, Yiddish, Melayu, Cina, Jepang, dan lain-lain. Sayangnya, ada beberapa bahasa yang tidak dapat didukung dengan fitur voice.

Easy Language Translator dapat dijalankan dengan koneksi internet. Unduh untuk versi 1.3 dengan ukuran hanya 1.5 MB untuk OS Android minimal 2.2 keatas, Download di sini.

Translate Me

Satu lagi aplikasi penerjemah bahasa untuk Android yang memiliki banyak sekali fitur, yakni Translate Me. Aplikasi ini dibuat oleh Mozgo Tech dan tersedia secara gratis. Terhitung ada sekitar 60 bahasa yang dapat diterjemahkan oleh Translate Me baik itu bahasa nasional negara maupun bahasa yang kurang terkenal seperti Telugu, Tamil, Yiddish, Kreol Haiti, Galicia, Bengali dan lain-lain. Fitur utama yang dimiliki aplikasi ini adalah penerjemahan dengan suara, jadi Anda tidak harus mengetiknya. Proses terjemahan bisa dihasilkan dalam bentuk teks, namun juga bisa menjadi format sms atau bisa juga berupa format teks yang dapat dikirim via bluetooth dan e-mail. Selain itu ada pula fitur voice yang mendukung semua bahasa yang ada. Tampilan aplikasi sangat unik seperti sebuah buku namun sederhana dan mudah dipahami, bahkan jika merasa terlalu kecil Anda bisa mengaturnya dalam mode Full Screen.

Translate Me dapat Anda unduh secara gratis hanya dengan ukuran 4.9 MB pada versi 1.1 untuk OS Android 2.0 keatas, Download di sini. [ALX]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel