Supermarket Management 2: Game untuk iPhone Dengan Time Management yang Seru

15 Nov 2013 20:00 2170 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Game untuk iPhone yang satu ini menantang Anda untuk menjadi manager sekaligus owner sebuah super market, berani?

Game dengan genre time management telah banyak ditawarkan untuk berbagai perangkat mobile, tidak terkecuali iOS. Berbagai game dari genre ini telah tersedia sangat banyak, contohnya adalah Feeding Frenzy, Farm Frenzy, dan lain-lain. G5 Entertainment kembali menghadirkan game dengan genre yang sama untuk iPhone. Game untuk iPhone yang satu ini bernama Supermarket Management 2 HD.

Supermarket Management 2 didesain lebih kompleks daripada game time management yang lain. Pada game ini, akan ada beberapa peningkatan yang menjadikan tingkat kesulitannya sedikit di atas game-game sejenis. Seperti apa G5 mendesain Supermarket Management 2 HD ini?

Deskripsi dan Konsep

Pada game untuk iPhone yang satu ini, Anda akan bekerja sebagai seorang manajer dari sebuah supermarket. Akan banyak yang harus Anda lakukan pada game yang satu ini, diantaranya mengecek dan menyediakan kebutuhan barang, melayani pelanggan, membereskan trolley, dan lain sebagainya.

Konsep sejenis ada pada game pengelola restoran yang terkenal beberapa waktu yang lalu, namun dengan suasana baru dan objektif yang lebih kompleks, Anda akan menyukai game yang satu ini. Memenangkan sebuah stage pada game untuk iPhone yang satu ini dapat dilakukan dengan mudah asalkan Anda dapat mengelola berbagai kejadian dengan baik, sehingga Anda dapat mengumpulkan uang lebih tinggi dari batas minimalnya. Tentu saja apa yang Anda lakukan akan berpengaruh kepada keseluruhan permainan pada setiap stagenya.

Gameplay dan Kontrol

Sederhana, game ini hanya menuntut Anda untuk melakukan proses tap pada icon-icon yang muncul. Namun tiap icon yang muncul membutuhkan waktu yang spesifik untuk dapat diselesaikan. Di sini Anda ditunut untuk memilih dengan baik, karena game untuk iPhone yang satu ini membutuhkan perhitungan waktu yang lumayan akurat. Apakah Anda akan melengkapi stok barang dan membiarkan salah satu pelanggan kecewa karena tidak dilayani segera? Andalah yang memilih nantinya.

Supermarket Management 2 HD ini merupakan sebuah game iPhone yang memiliki tingkat kesulitan yang terus bertambah seiring dengan berjalannya permainan. Pada stage-stage tertentu akan ada tambahan tugas yang harus Anda selesaikan, namun Anda juga akan dapat mempekerjakan karyawan.

Level / Story

Game untuk iPhone yang satu ini mempunyai 49 level untuk diselesaikan, dan terkadang di tengah-tengah permainan Anda akan menjumpai mini game seru. Mini game ini berjumlah 8 macam, semuanya pasti dapat menghadirkan kesegaran yang dapat menyegarkan Anda dari monotonitas permainan utamanya.

Satu hal yang cukup menantang, jika Anda tidak mendapat uang lebih tinggi dari patokan paling rendah, maka Anda harus mengulang stage tersebut. Namun game untuk iPhone yang satu ini menyenangkan untuk dimainkan ulang, karena pilihan berbea yang Anda lakukan akan mempengaruhi keseluruhan permainan.

Graphic dan Sound

Fitur grafik menjadi sebuah kelemahan pada game yang satu ini. Meskipun merupakan game yang baru dirilis, namun tampilan visualisasinya masih terlalu usang. Anda tidak akan mendapatkan detail gambar yang tinggi seperti game-game terkini lainnya. Namun untuk Anda yang memang menggemari game time management seperti game untuk iPhone yang satu ini, hal tersebut tentu bukanlah sebuah masalah yang berarti.

Sementara itu, dilihat dari suara yang disematkan pada game untuk iPhone ini, Anda akan cukup terhibur dengan berbagai efek suara saat Anda melakukan suatu hal. Bermacam-macam efek suara ini dijamin dapat mencegah Anda dari rasa bosan.

Kesimpulan dan Download

Dilihat dari segi penyajiannya, game untuk iPhone yang satu ini mtidak terlalu bagus, hanya memiliki gambar dengan kualitas terbatas meskipun diperkaya dengan efek suara yang beraneka ragam.Dari sisi tingkat kesulitan, game ini sangat direkomendasikan karena menawarkan berbagai hal baru seiring dengan meningkatnya stage yang Anda mainkan. Sementara itu, keseluruhan game ini tidak terlalu membosankan karena akan ada mini game yang dapat Anda mainkan sebagai selingan.

Sayangnya, game yang satu ini dilepas dengan harga yang cukup mahal, sekitar Rp. 69.000. Tidak ada IAP yang disematkan pada game untuk iPhone ini, sehingga Anda dapat memainkannya tanpa harus membeli sesuatu untuk menunjang progress bermain menggunakan uang maupun kartu kredit. Namun harganya yang cukup mahal pasti sedikit banyak menjadi nilai minus, bukan?

Download game di App Store sekarang!

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel