Selama acara peluncuran Apple iPhone 5S, CEO Apple, Tim Cook mengatakan kepada kerumunan orang di depannya “we don’t pack in feature after feature (kita tidak membawa fitur setelah fitur). Hal itu jelas menyindir Samsung Galaxy S4 yang mana akan bersaing head to head dengan Apple iPhone 5S pada 20 September mendatang. Tidak yakin smartphone mana yang akan Anda pilih? Paseban di sini akan membantu Anda untuk memilih Anda membuat plilihan salah satu di antar keduanya.
iPhone 5S adalah sebuah ponsel yang mengesankan, dari prosesor A7 yang lebih cepat dan kemampuan kamera yang ditingkatkan dan juga sensor sidik jari yang baru. Di sisi lain, Samsung Galaxy S4 mendorong ponsel ini dengan banyak fitur yang disematkan dan beberapa spesfikasi yang mengesankan. Berikut perbandingan antara dua smartphone yang mengagumkan tersebut.
Desain
Apple tahu bagaimana cara membuat smartphone yang indah dan kokoh dibandingkan dengan Samsung, dan ini tidak berubah pada Apple iPhone 5S. iPhone 5S kini tersedia dalam tiga pilihan warna: space gray, gold dan silver. iPhone 5S juga sangat ringan hanya memiliki berat sebesar 111 gram dan ketipisan yang mencapai 0,3 inci seperti generasi sebelumnya. Salah satu yang terlihat mewah adalah iPhone 5S yang memiliki warna emas dan makin menegaskan kesan premiumnya.
Sementara itu Samsung Galaxy S4 merupakan lempengan plastik yang terlalu bersemangat. Ponsel ini sangat ringan dan memiliki tampilan yang besar, tapi S4 tidak memiliki tampilan yang premium seperti halnya iPhone 5S. Ketika bagian tubuh belakangnya di lepas, maka akan memungkinkan kita untuk mengakses slot kartu memori dan mengganti baterai. Samsung mencampur tombol Home fisik dengan dua tombol sentuh kapasitif di bawah layar.
Layar
Ada sesuatu yang terasa kuno pada layar iPhone 5S, yakni layar 4 inci yang masih betah menggunakan resolusi layar sebesar 1136 x 640 piksel, perangkat Apple ini memiliki resolusi lebih rendah dari S4 yang mengusung resolusi sebesar 1920 x 1080 piksel.
S4 ini memiliki layar penuh untuk menantang iPhone 5S dan itu berarti Anda memiliki lebih banyak ruang untuk menonton video, surfing pada web dan bermain game. Sisi positif dari iPhone 5S untuk para penggemarnya adalah Apple memiliki panel layar yang lebih terang dari S4. Sama seperti iPhone 5, layar dari iPhone 5S ini lebih mudah untuk dibaca pada outdoor.
Spesifikasi dan Performa
iPhone 5S memboyong prosesor chip A7 baru yang berasitektur 64-bit yang menjanjikan dua kali lipat kinerja dan grafis yang mumpuni dan iPhone 5 sudah menjadi salah satu ponsel tercepat di pasaran. Apple memamerkan keuntungan dari kinerjanya pada acaranya mendatang dengan Infinity Blade 3, yang menjanjikan untuk menjegal pesona Android dalam hal grafis.
Sedangkan Galaxy S4 tidak terlalu kikuk untuk menantang iPhone 5, dengan prosesor Quad-core Qualcomm Snapdragon 600 CPU. Dalam benchmark head-to-head, S4 mengalahkan iPhone 5, tapi kalah dalam hal kinerja dalam dunia nyata. S4 hanya memamerkan lag.
Fitur Spesial
Fitur yang menonjol pada Apple iPhone 5S adalah sensor sidik jari. Touch ID memungkinkan Anda untuk membuka perangkat atau melakukan pembelian pada iTunes hanya dengan menyentuhkan jari Anda pada sensor yang ditanamkan pada tombol Home. Fitur ini bisa menjadi penghematan waktu yang besar, terutama kaerna banyak dari kita melirik telepon lebih dari 100 kali per hari.
iPhone 5S juga membungkus M7 motion coprocessor, yang mana di desain untuk digunakan dengan aplikasi kebugaran. Nike adalah salah satu mitranya yang diterima di panel. M7 ini akan menangkap pergerakan Anda. iPhone 5S cukup pintar untuk mengetahui jika Anda sedang dalam keadaan mengemudi atau berjalan sehingga dapat melakukan transisi secara otomatis. Dengan iOS 7, Siri telah mendapatkan upgrade dengan meningkatkan kinerjanya dan integrasi yang lebih baik dengan Twitter. Anda juga dapat melakukan perintah untuk melakukan tugas seperti melakukan panggilan.
Galaxy S4 membungkus fitur-fitur khusus. Meskipun tidak terlalu hype, namun upaya Samsung dalam memberikan fitur Air Gesture sangat dihargai yang berguna untuk menjawab telepon dan memutar trek musik Anda. Air View dapat berguna untuk melihat pratinjau konten (seperti email) hanya dengan melayangkan jari Anda di atas layar.
Kamera
iPhone 5S tidak berhenti di situ, Anda dapat merkam video dalam gerakan yang lambat, dan handset ini menawarkan auto image stabilization untuk mengurangi efek shaky dan membuat rekaman makin baik.
Samsung Galaxy S4 memiliki jumlah megapiksel yang lebih tinggi, tapi itu tidak berarti itu lebih baik. iPhone 5 masih mampu menangkap gambar yang paling tajam ketika di komparasikan dengan kamera 13MP.
Namun Samsung Galaxy S4 menawarkan fitur kamera yang lebih dalam, dari mode Dual Camera yang memungkinkan Anda untuk menangkap gambar dari diri Anda sendiri dan subjek Anda pada waktu yang bersamaan dan mode Eraser yang akan menyingkirkan objek yang tidak Anda inginkan pada foto yang Anda ambil, dan S4 bisa melakukan lebih banyak lagi. Fitur keren lainnya termasuk mode Dram Shot dan Animated Photo juga siap untuk memanjakan Anda.
Kesimpulan
iPhone 5S saat ini menjadi pemimpin untuk pasar Apple dunia yang mana meneruskan perjuangan pendahulunya yang telah menantang Samsung Galaxy S4 terlebih dahulu. Pilihan warna baru juga sangat membantu terutama untuk mereka yang ingin melakukan upgrade ke perangkat yang tidak ingin terlihat sama.
Di sisi lain Samsung Galaxy S4 masih tetap menjadi pilihan yang baik karena memiliki tubuh yang lebih besar dan layar yang lebih tajam dan S4 berhasil menggabungkan semua pemberitahunan dengan pengaturan yang cepat dan memungkinkan Anda untuk membuka aplikasi yang Anda inginkan. S4 juga mengalahkan iPhone 5 dalam hal fitur khusus, seperti dukungan TV dan mode kamera ganda. Apakah Anda ingin melepas baterai? Maka dapatkan S4. [PY]