Lima Fitur yang Dijagokan dari Samsung Galaxy Note 10.1 (2014 Edition)

10 Sep 2013 13:45 3031 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Samsung baru saja mengungkapkan edisi 2014 dari Galaxy Tab 10.1-nya yang akan membawa sejumlah perbaikan dari versi original Galaxy Tab 10.1.

Samsung baru saja mengungkapkan edisi 2014 dari Galaxy Tab 10.1-nya yang akan membawa sejumlah perbaikan dari versi original Galaxy Tab 10.1. Dengan layar LCD beresolusi sebesar 2560 x 1600-pixel, dan prosesor octa-core 1.9 GHz (untuk versi 3G/Wi-Fi saja), dan Android 4.3 Jelly Bean, versi terbaru dari Galaxy Tab 10.1 dijadwalkan untuk memiliki pengalaman yang lebih baik dan lebih banyak konten ekslusif Samsung dibanding pendahulunya. Dari fungsi stylus pen hingga perangkat lunak keamanan baru yang merupakan hasil ciptaan dari Samsung sendiri yang nantinya juga akan dipasangkan pada beberapa perangkat Samsung di masa yang akan datang. Pada ulasan kali ini, Paseban akan mengulas lima fitur unggulan dan dijagokan yang dibawa oleh Samsung Galaxy Note 10.1 2014 guna menarik perhatian para calon penggunanya.

Performa Cepat

Samsung Galaxy Note 10.1 (2014 Editition) diluncurkan dan diperkenalkan dengan RAM dengan kekuatan sebesar 3GB yang mana juga mendapata dukungan dari prosesor 1.9-GHz octa-core untuk 3G dan model Wi-Fi, sedangkan versi LTE akan membungkus prosesor quad-core 2,3 GHz di dalamnya. Terlepas dari tipe Samsung Galaxy Note 10.1 (2014 Editition) mana yang akan anda pilih, anda akan menikmati peningkatan yang signifikan dari Samsung Galaxy Note 10.1 2012 yang hanya membawa prosesor quad-core 1.4-GHz dan RAM 2GB. Apakah Anda berencana untuk menggunakan Samsung Galaxy Note 10.1 2014 hanya untuk bermain game, membuat sketsa, atau kombinasi keduanya, tampaknya tablet ini mampu menjawab kebutuhan anda tidak peduli apa yang ingin anda lakukan pada tablet ini.

Fungsionalitas Menulis Digital yang Makin Baik

Galaxy Note mendapatkan namanya dari aksesoris yang disematkan oleh perusahaannya yakni S Pen dan S Note software dan Samsung menjanjikan pengalaman menulis maya lebih baik dari sebelumnya dengan Samsung Galaxy Note 10.1 2014. S Pen akan melakukan peningkatakan dan beberapa perbaikan yang dilakukan pada Note 3 pen tool, termasuk Action Memo, S Finder, Screen Write dan Scrapbook. Dengan Scrapbook khususnya, pengguna dapat memanfaatkan S Pen untuk menyorot dan menyimpan apa saja yang mereka anggap menarik. S Note software juga telah ditingkatkan dari seri original sebelumnya, yang berarti pengguna dapat menulis diagram dan grafik dengan tampak rapi dan profesional yang formal dengan fungsi Easy Chart yang disematkan di dalamnya.

Resolusi Empat Kali Lebih Tajam

Samsung Galaxy Note 10.1 2014 menawarkan resolusi sebesar 2560x1600 piksel menggunakan panel WQXGA super clear LCD yang memberikan kemajuan besar dibandingkan dengan layar 1280 x 800 pixel pada edisi tahun lalu. Jika anda sedang mencari tablet yang ideal untuk menonton film dan televisi atau hanya menonton video dan multimedia yang lainnya, anda mungkin akan tertarik untuk melirik Samsung Galaxy Note 10.1 2014 sebagai tablet multimedia anda selanjutnya.

 

Peningkatan Keamanan dengan Samsung KNOX

Samsung baru saja meluncurkan solusi keamanannya sendiri yang dinamai KNOX yang diperkenalkan bersama Samsung Galaxy S4 dan sistem ini juga akan dimasukkan ke dalam Samsung Galaxy Note 10.1 2014. Perangkat lunak KNOX ini dapat disesuaikan untuk tipe aplikasi tertentu, dan pengguna dapat menyimpan informasi penting dalam KNOX Container, yang merupakan ruang yang aman dengan layar homescreen dan aplikasi (email, kalender, dll). Pengimplementasian Samsung KNOX membuat Samsung Galaxy Note 10.1 2014 deal bagi mereka yang ingin menggunakan tablet untuk bekerja dan bermain karena perangkat lunak yang memungkinkan pemilik perangkat untuk memiliki profil yang benar-benar terpisah untuk lingkungan yang berbeda. Ini makin menandakan Samsung makin mandiri untuk menciptakan sistem aplikasinya sendiri dan mulai  memberikan tanda untuk melepas ketergantungannya kepada Google atau Android.

 

Android 4.3 Jelly Bean

Ketika Samsung Galaxy Note 10.1 versi original dikirimkan dengan memboyong sistem operasi Sementara Note 10.1 perangkat tahun lalu dikirimkan dengan Android 4.1, pengguna akan dapat menikmati baru sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean terbaru pada model 2014. Android 4.3 membawa sejumlah perbaikan pada OS mobile lama, termasuk kontrol untuk orang tua, dukungan Bluetooth Low-Energy dan dukungan dari grafis OpenGL ES 3.0. Dengan ini maka bisa diketahui bahwa Samsung Galaxy Note 10.1 versi 2014 membawa sistem operasi paling anyar dan membawa pengalaman penggunaan yang juga mengesankan dan user-friendly. 

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel