Apacer AH171 Q Zoo - USB Flash Disk Unik Dari Apacer Dengan Desain Menggemaskan

4 Nov 2013 20:30 2313 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Sesuai makna namanya, Apacer AH171 Q Zoo memiliki tampilan kepala-kepala hewan namun didesain dengan warna dan corak yang lucu menggemaskan

Apacer, salah satu pabrikan yang cukup aktif dalam memproduksi aksesoris PC baru saja memperkenalkan produk terbaru mereka melalui sebuah USB Flash Disk yang unik. Nampaknya, Apacer memahami kebutuhan para pengguna saat ini yang tidak hanya memerlukan flash disk sebagai media penyimpanan untuk menyimpan berbagai file pengguna tetapi juga bisa menjadi aksesoris untuk laptop maupun PC mereka. Melalui AH171 Q Zoo ini, Apacer memperkenalkan flash disk dengan desain yang berbeda dengan rata-rata flash disk pada umumnya.

Design

Ketika pertama kali melihat USB Flash Disk terbaru dari Apacer ini, sekilas memang tidak mirip dengan flash disk karena bentuknya yang lucu dan imut-imut. Flash disk tersebut hadir dengan desain yang unik seperti kepala binatang. Nampaknya hal ini sesuai dengan nama yang diusungnya yakni ‘Q Zoo’ yang menawarkan tema kebun binatang sehingga desain hewan-hewan yang ditawarkan oleh USB Flash Disk ini cukup bervariasi. Flash disk terbaru dari Apacer ini hadir dalam 3 pilihan bentuk kepala binatang yakni Pinky Piglet yang merupakan kepala babi berwarna pink, jumpeng tiger yang mirip dengan kepala harimau, dan brownie bear yang terlihat mirip dengan beruang berwarna coklat.

Pilihan desain USB Flash Disk yang beragam ini tentu memungkinkan pengguna untuk memilih flash disk mana yang paling sesuai dengan selera mereka. Namun, walaupun desainnya bermacam-macam, semua menawarkan fungsi yang sama yaitu sebagai perangkat penyimpanan portable. Jika kebanyakan flash disk saat ini menggunakan casing berbahan logam, AH171 Q Zoo ini menggunakan bahan karet yang memberikan manfaat tersendiri bagi penggunanya.

Performa

Flash disk AH171 Q Zoo menawarkan performa yang tidak jauh berbeda dengan USB Flash Disk pada umumnya. Salah satu keunggulan yang memberikan nilai plus untuk flash disk ini adalah desainnya yang menggunakan bahan karet. Kepala-kepala binatang yang menutup perangkat flash disk merupakan bahan karet sehingga flash disk ini bisa lebih tahan terhadap benturan dan debu yang berpotensi membuatnya cepat rusak. Flash disk unik Apacer AH171 Q Zoo ini ditawarkan dalam tiga pilihan kapasitas penyimpanan yang berbeda yakni kapasitas 8 GB, 16 GB, dan kapasitas penyimpanan terbesarnya 32 GB.

Walaupun sebenarnya kapasitas yang ditawarkan sudah cukup besar, sayangnya USB flash disk besutan apacer ini masih menggunakan USB 2.0 sehingga performanya kurang begitu memuaskan. Selain itu, USB 2.0 saat ini juga sudah mulai ditinggalkan karena sudah ada USB 3.0 yang menawarkan kualitas performa yang lebih baik daripada USB 2.0.

Jika Anda biasanya menggunakan USB Flash Disk dengan port USB standar, flash disk AH171 Q Zoo ini tampil berbeda dengan menggunakan port micro USB. Port mini USB ini biasanya dapat ditemukan pada perangkat mobile seperti smartphone dan tablet. Berkat penggunaan port mini USB ini, tentu saja flash disk ini dapat dimanfaatkan oleh pengguna smartphone atau tablet untuk menyimpan file-filenya di dalam flash disk ini.

Harga dan Kesimpulan

Apacer AH171 Q Zoo merupakan salah satu flash disk inovatif yang hadir dengan desain yang unik dan berbeda dari USB Flash Disk pada umumnya. Flash disk ini tampil berbeda dengan desain kepala binatang yang terbuat dari karet. Penggunaan bahan karet memberikan manfaat tersendiri karena dapat membuat flash disk ini menjadi lebih awet dan tahan terhadap benturan. Dengan port micro USB yang terdapat pada flash disk ini memperlihatkan bahwa AH171 Q Zoo tidak dirancang untuk laptop atau notebook yang biasa menggunakan port USB besar. Port micro USB ini membuat AH171 Q Zoo menjadi USB Flash Disk yang bermanfaat untuk para pengguna smartphone dan tablet karena selama ini masih sangat jarang aksesoris smartphone berupa flash disk.

Kehadiran USB Flash Disk AH171Q Zoo dari Apacer ini tentu menjadi kabar gembira bagi para pengguna smartphone. Banyak yang telah menantikan kehadiran produk flash disk lucu ini di pasaran. Sayangnya, sampai saat ini Apacer belum mengumumkan informasi resmi terkait berapa harga yang akan mereka banderol untuk menjual produk terbarunya ini. Harga tersebut tentu juga akan disesuaikan dengan kapasitas penyimpanan yang ditawarkan oleh flash disk ini.

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel