Hero Forge - Game Perang untuk Android Terbaru Bergrafis 3D yang Unik

30 Aug 2013 18:00 3239 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Game Hero Forge adalah salah satu game Android terbaru yang memadukan game bergenre RPG dan game bergenre Puzzle yang bisa dimainkan secara multiplayer online.

Banyaknya genre game yang ada saat ini ternyata masih kurang memberikan kepuasan para gamer. Genre game yang ada terkadang mudah diselesaikan atau justru malah membosankan. Oleh sebab itu muncul gagasan menggabungkan beberapa genre game dalam satu game. Awalnya ide ini kurang direspon oleh banyak kalangan gamer karena dinilai bisa merusak genre game yang ada. Namun, seiring berjalannya waktu game dengan perpaduan genre ternyata berhasil mengambil tempat tersendiri. Salah satu game Android terbaru yang menganut dua genre berbeda ialah game Hero Forge. Sebuah pengembang, Clapfoot Inc, kembali merilis sebuah game RPG Android terbaru bertajuk Hero Forge. Pengembang mencoba menghadirkan perpaduan genre yang berbeda di game ini. Anda akan dibawa menyusuri pertualangan penuh strategi dalam game perang untuk Android ini.

Lalu, seperti apa keseruan dan tantangan yang dihadirkan dalam game perang untuk Android ini?

Deskripsi dan Konsep

Game Hero Forge adalah salah satu game Android terbaru yang memadukan game bergenre RPG dan game bergenre Puzzle yang bisa dimainkan secara multiplayer online. Dalam game ini Anda akan bermain sebagai seorang karakter disebuah dunia fantasy, dimana Anda harus melawan berbagai bentuk musuh jahat di dunia. Di awal permainan Anda Akan mendapat pilihan satu karakter saja yang bisa dimainkan diantara 3 karakter yang disediakan. Perpaduan yang menarik akan tersaji ketika Anda mulai memainkan game ini lebih jauh.

Gameplay

Gameplay dalam game RPG Android ini cukup solid. Yang unik di game Android terbaru ini ialah  proses pertempurannya. Dalam game ini pertempuran tidak berlangsung seperti game RPG kebanyakan. Jika Anda terbiasa memainkan pertempuran game RPG dengan mengendalikan karakter secara langsung maka game ini mengharuskan Anda menyusun kubus dulu untuk bertempur. Dalam game ini Anda akan menemukan sebuah kubus besar yang tersusun dari kubus-kubus kecil. Masing-masing kubus ini mempunyai logo yang berbeda dan Anda cukup tap 2 kubus yang sama. Setiap kubus yang ada dalam game ini mempunyai fungsi masing-masing namun pada dasarnya terbagi atas 3 fungsi dasar yaitu serang, defend dan special skill.

Ketika pertempuran dimulai, Anda mendapat waktu 30 detik untuk mencocokkan sebanyak-banyaknya kubus yang ada. Begitu waktu habis maka karakter Anda akan mulai melancarkan serangan dan skill sesuai dengan kubus yang Anda telah cocokkan. Anda akan diajak bermain strategi di game ini. Anda harus bisa menemukan setingan yang pas terhadap elemen–elemen di kubus untuk menyerang.  Pemenang akan ditentukan dari siapa yang berhasil mengurangi HP musuh sampai habis. Namun jika setelah 2 ronde tidak ada yang mati maka yang memiliki HP terbanyaklah pemenangnya.

Sebagai gambaran jika Anda mencocokkan 2 kubus senjata lalu kemudian mencocokkan dua kubus skill. Maka karakter Anda nantinya akan menyerang lalu mengeluarkan skill. Ini membuat elemen strateginya semakin seru. Anda sebaiknya mencocokkan 2 kubus senjata seperti kubus pedang di awal pertempuran. Hal ini dimaksudkan untuk mengurangi defense atau pertahanan musuh terlebih dahulu. Setelah itu musuh bisa langsung Anda habisi dengan serangan skil atau elemen lain. Sekali lagi strategi dalam menyusun kubus secara tepat sangat disarankan.

Level / Story

Sebuah game RPG tak lengkap tanpa unsur sistem leveling, skill dan equipmentnya. Setiap karakter mempunyai banyak skill namun hanya 4 skill yang dapat digunakan dalam sebuah pertempuran. Anda juga dapat mendapatkan equipment yang nantinya dapat memperkuat karakter Anda dan juga membuat tampilannya menjadi unik.

Sayangnya, fitur multiplayer di game Android terbaru ini cukup membingungkan. Meski mengusung fitur online, kenyatannya dalam game ini Anda lebih sering akan bermain atau bertempur dengan computer. Anda akan bertempur secara random atau secara acak baik melawan computer atau manusia.  

Graphic dan Sounds

Game Hero Forge menggunakan grafis 3D yang terbilang mumpuni untuk sebuah game mobile. Latar belakangnya di game ini juga terbilang cukup bervariasi. Pengembang juga menampilkan pertempuran yang penuh animasi. Karakter yang ditampilkan juga menarik dan tidak membosankan. Disokong sounds yang tak membosankan menjadikan game ini seru untuk dimainkan.

Kesimpulan dan Download

Jika Anda mulai Bosan dengan game–game yang ada di Google Play Store, maka game Android terbaru, Hero Forge bisa Anda coba. Mengusung perpaduan genre RPG dan puzzle, game ini memberikan pengalaman baru dalam pertempuran game RPG. Hadir dengan desain grafis 3D dan animasi terbaik, cukup memuaskan saat bermain lama. Anda Harus menyediakan memori kapasita yang cukup besar untuk bisa memainkan game ini di perangkat Anda. Download di sini. [ARS]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel