Kehadiran ponsel Android yang berjalan pada jaringan CDMA tidak bisa dipandang sebelah mata. Pada saat sebelum Android muncul, seakan-akan ponsel CDMA seperti di anak tirikan posisinya, namun hal ini berubah ketika sistem operasi Android meluncurkan Android CDMA ke pasaran. Salah satunya ada yang menggunakan sistem jaringan ganda seperti Desire VC yang juga ditelurkan oleh HTC. Beberapa produk Samsung pun menelurkan ponsel Android CDMA-nya yang juga di respons sangat bagus oleh para penggunanya.
Berbicara tentang ponsel Android yang mengusung jaringan CDMA, kali ini Paseban memiliki kesempatan untuk mengulas salah satu ponsel Andalan HTC terbaru yang juga masih berjalan di jaringan CDMA. HTC One SV, begitulah nama yang disandangkan pada ponsel ini, masuk ke jajaran keluarga One yang bergengsi, mampukan One SV ini menarik perhatian para pengguna ponsel pintar di jaringan CDMA? berikut ulasannya.
Desain
Jika menyinggung masalah desain di dalam keluarga One, sepertinya semua generasi One kompak menggunakan desain yang sama, dari kelas High-end hingga middle dan menjamah low end. Dan desain seperti itulah yang di angkat oleh One SV. Dengan memiliki garis lengkung di setiap ujungnya yang khas, ponsel ini memiliki dimensi sebesar 128 x 66.9 x 9.2 mm yang juga memiliki berat total sebesar 122 gram. Dan seperti menjadi ciri khas untuk produksi ponsel HTC, ponsel ini memiliki tiga tombol sentuh kapasitif yang akan membawa Anda masing-masing menuju ke Back, Home dan Task Manager. Earpiece pada ponsel ini pun dirancang berbeda dari ponsel lain kebanyakan, yakni berupa lima garis putus-putus yang bertengger tepat di samping kamera sekunder dari ponsel ini. Pada bagian belakang ponsel Anda akan menemukan kamera beserta lampu flash yang berada di dalam satu tempat dan tepat berada di tengah. Sedangkan speaker yang mengangkat sistem audio dari Beats, terletak tepat di bagian bawah dari ponsel ini.
Layar
Untuk penampil gambarnya, ponsel ini telah membenamkan layar berjenis Super LCD2 yang konon katanya memiliki kejernihan dan ketajaman yang lebih baik dibandingkan dengan layar AMOLED yang telah ditanamkan di beberapa produk ponsel pintar lainnya. Memiliki luas penampang sebesar 4.3 inci membuat layar pada ponsel ini memiliki kerapatan piksel hingga 217 ppi. Memiliki penampang layar yang cukup luas membuat layar ini rapuh terkena goresan, dan untuk menghindari hal tersebut, pihak HTC telah mengaplikasikan material pelindung anti gores dari Corning Gorilla Glass 2.
Performa, Fitur dan Memori
Meskipun beberapa ponsel teranyar yang dijadwalkan muncul pada kuartal ini telah mengantongi sistem operasi Jelly Bean, namun One SV ini masih setia dengan Ice Cream Sandwich yang dinilai lambat dalam kemunculannya. Untuk menguatkan performa dari ponsel ini, HTC membenamkan prosesor Dual-core 1.2 GHz yang juga disokong oleh RAM sebesar 1 GB.
Untuk urusan konektivitasnya, ponsel ini mampu memacu data hingga Rev. A, up to 3.1 Mbps; LTE, Cat3, 50 Mbps UL, 100 Mbps DL atau Anda bisa memanfaatkan kanal Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, DLNA, Wi-Fi hotspot yang telah di tanamkan pada ponsel ini sehingga Anda bisa memanfaatkan akses Wi-Fi lokal di tempat Anda. Untuk media berkirim antar filenya dipercayakan kepada Bluetooth v4.0 dan juga microUSB v2.0.
Beralih pada daya tampung penyimpanan data, ponsel ini menyediakan memori internal sebesar 8 GB yang masih bisa Anda ekspansi menggunakan kartu memori microSD hingga 32 GB.
Kamera
Untuk urusan fotografi, One SV bisa dibilang membawa kamera standar yang memiliki kekuatan sebesar 5-megapixel yang mampu mengabadikan kamera dalam ukuran 2592Ñ…1944 pixels yang juga makin dimantapkan dengan hadirnya fokus otomatis, lampu LED, Geo-tagging, touch focus, dan face detection. Untuk daya rekamnya sendiri, ponsel ini mampu merekam dengan kualitas 1080p@30fps. Dan untuk kamera sekundernya sendiri, ponsel ini memiliki kekuatan kamera sebesar 1.6-megapixel.
Kesimpulan
Meskipun gema ponsel Android yang berjalan pada jaringan CDMA tidak terdengar begitu kuat, namun ponsel ini tidak sepi peminat, khususnya dari kalangan bisnis. Dengan kemunculan HTC One SV ini kian meramaikan persaingan ponsel CDMA Android di pasar global. Lagi lagi HTC masih belum berkenan untuk membocorkan kapan dan berapa harga ponsel ini ketika dirilis nantinya. [PY]