Apple telah merilis produk mutakhirnya yang merupakan pembaharuan dari produk iPhone sebelumnya, yaitu iPhone 5. Smartphone yang lebih canggih, lebih tipis, lebih ringan, dan memiliki layar yang lebih besar ini merupakan smartphone yang ditunggu-tunggu pecinta gadget. Untuk menunjang kinerja yang lebih maksimal, banyak tersedia aplikasi-aplikasi yang meningkatkan kinerja dari smartphone ini. Semua aplikasi iPhone 5 ini dapat di download di itunes.apple.com. Berikut adalah aplikasi yang menarik dan fungsional yang bisa digunakan untuk iPhone 5 Anda.
Star Walk
Untuk Anda yang mengagumi keindahan langit di malam hari, ada aplikasi untuk iPhone yang dapat menunjukkan rasi-rasi bintang. Aplikasi ini menggunakan sistem Augmented Reality untuk menampilkan rasi-rasi bintang di langit. Sehingga Anda harus benar-benar menggerakkan iPhone 5 Anda kearah langit untuk mencari rasi bintang yang terlihat di langit. Aplikasi ini menggunakan kamera yang ada di iPhone 5 untuk menampilkan grafik dari rasi bintang dengan berlatar belakang langit sungguhan. Aplikasi ini juga memiliki fitur real-time data dengan satelit. Sehingga jika Anda melihat sesuatu yang bergerak di langit dengan cepat yang sebenarnya adalah stasiun luar angkasa internasional, maka aplikasi ini dapat memberitahu Anda. Ditunjang dengan layar iPhone 5 yang besar, menambah daya tangkap kamera akan langit malam yang Anda amati. Aplikasi ini tersedia seharga $3 atau sekitar Rp 30.000. Download hanya di sini.
Halftone
Keunggulan utama dari iPhone 5 ini adalah kameranya dan layarnya yang besar. Sehingga aplikasi yang sangat membantu adalah aplikasi foto editor. Halftone adalah aplikasi yang dapat membuat kumpulan-kumulan foto yang Anda buat menjadi komik. Aplikasi ini dapat menyusun foto-foto Anda layaknya komik yang biasa dibaca oleh anak-anak. Aplikasi ini mudah digunakan dan sangat menyenangkan. Harga aplikasi ini $1 atau sekitar Rp 10.000 dan terdapat efek-efek yang lebih ekstrim dengan membayar sedikit lebih mahal. Aplikasi ini sangat cocok untuk membuat kartu ucapan selamat ulang tahun. Anda bisa mendownloadnya di sini.
Color Splash
Aplikasi iPhone 5 seharga $1 atau seharga Rp 10.000 ini merupakan aplikasi foto editor yang dapat merubah beberapa bagian dari foto menjadi hitam dan putih dan membuat beberapa bagian tetap berwarna. Di aplikasi ini terdapat video tutorial yang akan mengarahkan Anda bagaimana cara untuk menggunakan aplikasi ini. Cocok untuk Anda yang ingin membuat kartu ucapan hari libur. Aplikasi tersebut bisa Anda unduh di sini.
Prismatic
Aplikasi gratis ini merupakan aplikasi yang berfungsi sebagai pengatur berita online Anda. Aplikasi ini bekerja untuk profile online Anda sepert Facebook dan twitter. Prismatic ini menghimpun favorit dan interest yang Anda suka untuk dibuat sebuah news feed yang dengan mudah dapat Anda baca. Aplikasi ini memiliki tampilan yang user friendly dan menarik. Cocok bagi Anda yang tidak bisa lepas dari update-update berita yang ada di internet. Penasaran dengan aplikasi ini? klik di sini untuk mendownloadnya.
SpeedTest.net
Aplikasi ini bukan untuk mengoptimalisasikan layar besar dari iPhone 5 Anda. Tetapi aplikasi gratis ini berguna bagi Anda yang penasaran dengan koneksi yang tersedia oleh provider Anda. Apakah provider telah menyediakan kecepatan sesuai yang dengan dijanjikan di iklan-iklan? Silahkan coba aplikasi ini di sini. [RND]