Mengatur Jadwal Kegiatan dengan Aplikasi Android Gratis Todolist versi 2

24 Aug 2013 12:00 8741 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Untuk mengatur jadwal anda yang padat, anda harus pintar – pintar untuk melakukan Time Management yang sangat baik. Untuk melakukan ini, anda membutuhkan sebuah catatan kegiatan,  catatan kegiaatan ini bisa berbentuk dalam sebuah buku diari atau bisa juga kita simpan menggunakan aplikasi di Smartphone.

Untuk mengatur jadwal Anda yang padat, Anda harus pintar – pintar untuk melakukan Time Management yang sangat baik. Untuk melakukan ini, Anda membutuhkan sebuah catatan kegiatan,  catatan kegiaatan ini bisa berbentuk dalam sebuah buku diari atau bisa juga kita simpan menggunakan aplikasi di Smartphone. Anda bisa memanfaatkan aplikasi Android gratis - todolist untuk mengatur kegiatan Anda dan mengingatkan Anda terhadap jadwal yang sudah dibuat. Aplikasi Gratis ini bisa didapatkan secara dari Google Play, Itunes, atau dari Website resminya.

Aplikasi Android gratis ini akan sangat membantu kita, karena memiliki fitur – fitur yang sangat menarik. Todolist dilengkapi dengan fitur untuk menyimpan tugas – tugas yang bisa kita dibuka dimana saja, dan ada Reminder terhadap tugas yang sudah memasuki jadwalnya. Selain itu aplikasi ini sangat mudah digunakan, sebagai buktinya aplikas ini sudah lebih dari 700.000 pendownload sejak pertama kali dirilis.

Sejak pertama kali dirilis, Aplikasi ini memiliki penilaian yang sangat baik dari para Majalah Reviewer terkenal seperti TechCrunch, New York Time, Android Police, Lifehacker, Read Write Web, atau lainnya. Hal ini dikarenak Todolist tersedia untuk berbagai platform mulai dari Mobile Smartphone baik Android atau IPhone, PC desktop, Browser di Chrome atau Firefox, dan bahkan tersedia untuk email. Karena kemudahan ini lah Aplikasi Todolist ini disukai banyak orang.

Saat ini Todolist sudah mencapai Versi 2, beberapa fitur dan desain diperbaiki untuk memudahkan dalam penggunaan. Mulai dari Fitur Menu Bar disebelah kiri dari screen, di dalam Menu bar ini terdapat Main Task dan Sub task. Dengan main task dan sub task disebelah kiri, memudahkan Anda untuk melihat dalam 1tap bar. Untuk menggunakan Todolis cukup mudah, karena di versi 2 ini didesain dengan user interface yang sangat baik. Untuk memulai menggunakannya, Anda bisa memulainya dengan cara menginput Nama Task yang akan Anda selesaikan nanti. Anda bisa memulainya bisa men-tap icon di atas sebelah kanan untuk membuka menu tambah Main Task.

Setelah menginput nama dan rincian task yang akan dilakukan, untuk menyimpan tugas Anda dapat  men-tap icon save. Dengan Tap Save ini, hasil inputan akan di simpan di dalam memory. Setelah kita simpan, bisa Anda upload kedalam cloud di website Todoist.com. Dengan menguploadnya ke dalam Cloud, Anda bisa membuka project  dari platform mana saja. Selain kemudahan dalam membuka hasil task list kita dari mana saja, kita bisa membuat sebuah sub-task di dalam Tugas Utama Anda. Meskipun aplikasi ini bersifat gratis, Aplikasi untuk membuat Task atau Tugas Anda bersifat Unlimited. Jadi Anda tidak perlu khawatir soal banyak nya tugas yang bisa di input ke dalam Aplikasi Gratis Smartphone ini.

Untuk memudahkan dalam membedakan tugas milik Anda, Anda bisa mengaturnya menurut Tanggal yang Anda input, menurut Sub-task yang ada, atau bisa Anda atur menurut Tugas paling utama. Setelah itu untuk membedakan tugas – tugas kita, kita bisa memberikan warna – warna tertentu untuk memudahkan Anda dalam membedakan tugas – tugasnya. Todolist menyediakan fitur Notes jika Anda menginginkan memberikan rincian terhadap tugas Anda yang akan dilakukan.

Jika kita lupa terhadap tugas – tugas yang akan Anda lakukan, Todolist akan mengirimkan notif atau reminder untuk mengingatkan Anda terhadap Jadwal yang sudah kita buat. Dengan ini Anda tidak perlu takut ketinggalan jadwal terhadap tugas yang sudah Anda buat. Selain itu tersedia fitur advance setting untuk menggunakan Aplikasi Smartphone ini sesuain keinginan Anda. Setelah Anda membuat 1 buah setting untuk sebuah Task, Anda bisa menjadikannya sebauh template untuk tugas Anda berikutnya. Atau Anda males untuk mengaturnya sendiri, Anda bisa menggunakan Template bawaan dari Todolist.

Aplikasi ini bisa Anda mendowloadnya dari Google Play untuk para pengguna Android dan para pengguna Apple iPhone bisa mendownloadnya dari iTunes. Jika Anda tertarik untuk mencobanya sebelum mendowloadnya kedalam Smartphone Anda, bisa mencoba di situs resmi Todolist. Dengan ini Anda bisa mencobanya dengan mudah. [ENJ]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel