Adu Ponsel Android Di Bawah 1 Juta – Samsung Galaxy Star vs Smartfren Andromax C

20 Aug 2013 11:00 16353 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Ponsel dengan sistem operasi Android bukanlah sesuatu yang mahal lagi. Pasalnya kini telah bermunculan ponsel-ponsel Android yang dibanderol dengan harga dibawah 1 juta rupiah.

Ponsel dengan sistem operasi Android bukanlah sesuatu yang mahal lagi. Pasalnya kini telah bermunculan ponsel-ponsel Android yang dibanderol dengan harga dibawah 1 juta rupiah. Para pemain di kelas ini juga bervariasi, dari mulai produsen local hingga produsen kelas dunia. Kali ini Paseban akan mengulas dua buah posel murah besutan vendor local dan vendor dunia yaitu Samsung Galaxy Star dan Smartfren Andromax C. siapakah pemenangnya? simak ulasan Paseban berikut ini.

Desain

Dari segi desain, Samsung Galaxy Star ini merupakan pembaharuan dari Samsung Galaxy Young. Sehingga dapat desainnya tidak terlalu jauh berbeda dengan pendahulunya tersebut. Hal ini membuktikan bahwa setiap produk dari Samsung tidak perlu diragukan dalam hal kecanggihan teknologi dan desainnya yang modis namun tetap mewah. Secara keseluruhan, ponsel ini memiliki dimensi 105 x 58 x 11.9 mm dan berat 100.5 gram.

Sementara itu desain dari  Smartfren Andromax C sekilas terlihat seperti desain dari smartphone Samsung untuk kelas entry level. Dengan desain bar ditambah dengan dominasi warna hitam bercampur silver pada bagian speaker depan, smartphone ini walaupun dibanderol murah tapi tetap nyaman dilihat. Pada bagian samping terdapat list berwarna sama dengan speaker depan yang memberikan kesan tegas dan menambah kontras dengan warna hitam pada seluruh badan smartphone ini. Walaupun memiliki ketebalan mencapai 11 mm, hal ini dapat dimaklumi untuk smartphone entry level yang berhemat untuk memberikan harga yang murah.

Layar

Layar yang digunakan pada Samsung Galaxy Star menggunakan layar sentuh berteknologi kapasitif. Layar ini berukuran 3 inch dengan resolusi 240 x 320 pixel. Selain itu, layar ini memiliki kepadatan pixel mencapai 133 pixel per inch. Layar Samsung Galaxy Star ini juga memiliki fitur multi touch yang dapat merespon beberapa sentuhan Anda dalam waktu yang bersamaan.

Sementara sektor layar dari Andromax C bisa dibilang cukup baik dengan menggunakan layar berukuran 4 inch dengan resolus WVGA atau 800 x 480 piksel yang sebenarnya bisa dibilang lebih bagus daripada smartphone dengan layar lebih besar tapi memiliki resolusi yang sama.

Kamera

Dalam hal kamera, Kedua Ponsel ini hanya menggunakan sebuah kamera saja yang berada di belakang dari smartphone Android teranyar ini. Kamera belakang, yang merupakan kamera utama memiliki kualitas gambar mencapai 2 MP atau yang setara dengan 1600 x 1200 pixel. Kamera dari ponsel ini hanya memiliki fitur tambahan geo-tagging dan kemampuan merekam video dengan dengan 15 frame per second. Kemampuan kamera ini masih dibawah rata-rata standar dari kamera smartphone yang ada di pasaran. Namun dengan harganya yang memang ditujukan untuk kalangan menengah kebawah maka kualitas tersebut setara dengan kocek yang dikeluarkan.

Performa

Dalam hal dapur pacu, Samsung Galaxy Star dipersenjatai oleh prosesor 1 GHz Cortex-A5 serta RAM sebesar 512 MB dan sistem operasi Android Jelly Bean. Sedangkan Andromax C dibesut oleh prosesor Qualcomm MSM8625 Dual Core 1GHz ARMv7, GPU Adreno 203, RAM 512 MB dan juga sistem operasi Android Ice Cream Sandwich.

Memori

Dalam hal media penyimpanan atau memory, kedua ponsel ini kompak menyediakan ruang kosong internal sebesar 4 GB. Jika Anda hobi menyimpan banyak lagu, gambar ataupun video di ponsel Anda, maka jangan takut. Tersedia slot memory tambahan yang dapat dimasukkan memory MicroSD hingga 32 GB.

Baterai

Baterai yang digunakan di Samsung Galaxy Star ini menggunakan baterai berdaya 1200 mAh. Dengan daya baterai yang tersebut, smartphone Jelly Bean ini mampu bertahan hingga kira-kira 8 sampai 9 jam dalam pemakaian normal. Namun jika Anda mengatur ulang segala sesuatu yang dapat menghabiskan daya baterai seperti kecerahan layar, mematikan fitur yang tidak perlu maka Anda akan mendapatkan daya tahan baterai yang lebih lama lagi. Sementara itu Andromax C memiliki ukuran baterai yang lebih besar yaitu 1420 mAh sehingga mampu bertahan lebih lama ketimbang Galaxy Star.

Kesimpulan

Setelah mereview singkat kedua ponsel murah ini, maka kita akan melihat beberapa kelebihan dan kekurangan yang dibawanya. Jika Anda menginginkan ponsel dengan layar serta baterai yang lebih besar, maka Andromax C adalah pilihannya. Namun jika Anda menginginkan ponsel dengan layar yang lebih kecil dengan sistem operasi jelly Bean terbaru, maka Galaxy Star adalah bintangnya. Andromax C saat ini dibanderol dengan harga Rp. 649.000 dan Galaxy Star Rp. 850.000. [GAN]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel