Banyak motherboard mini yang mempunyai performa besar sekarang ini, salah satunya adalah motherboard buatan Gigabyte bernama Gigabyte G1 Sniper M3. Motherboard ini memiliki performa yang tinggi dan memiliki banyak fitur yang disisipkan oleh Gigabyte.
Motherboard Gigabyte Sniper terlihat lebih berkembang dibandingkan dengan motherboard Gigabyte G1. G1 Assassin X58 memiliki performa yang sangat bagus namun Gigabyte G1 Sniper dengan bentuk yang terbilang mini, mempunyai performa yang tidak kalah hebatnya dengan yang dimiliki oleh motherboard sebelumnya. Motherboard Gigabyte Sniper mempunyai tampilan hijau dan hitam dan digolongkan ke dalam golongan top-end mini-ATX. Sebagai motherboard mini-ATX, Gigabyte G1 Sniper M3 masih menyajikan kualitas yang bagus untuk gaming terlepas dari bentuknya yang mini. Dengan bentuk yang lebih mini, harga dari Gigabyte Sniper tidak terlalu tinggi.
Bagian utama dari motherboard ini adalah kemampuannya untuk mengadopsi multi–GPU untuk Nvidia SLI dan AMD CrossfireX. Motherboard mini-ITX tidak memiliki tempat untuk menyisipkan slot PCIe kedua dan mini-ATX tidak bisa memisahkan konektor dari PCIe 3.0 ke dalam dua port. Gigabyte G1 Sniper M3 memiliki 4 slot untuk RAM dan mempunyai harga yang lebih murah dibanding dengan motherboard mini-ITX Asus P8Z77-i Deluxe namun mempunyai fitur yang lebih atraktif. Performa Gigabyte G1 Sniper tidak kalah saing dengan motherboard lainnya yang mempunyai harga yang hampir sama, malah dapat bersaing dengan motherboard yang bukan berpenampilan mini. Gigabyte sekali lagi akan bertarung dalam kompetisi motherboard canggih.
Gigabyte G1 Sniper M3 mempunyai socket LGA 1155 untuk chipset Intel Z77. Grafik onboard tersedia tergantung dengan prosesor apa yang akan digunakan. Ada 4 DIMM untuk RAM maksimal 32GB untuk RAM. Motherboard ini menggunakan BIOS AMI EFI, ada 2 slot PCIe 3.0 x16, 1 slot PCIe 2.0 x1, 1 slot PCIe 2.9 x1. Memiliki 10 port USB 2.0, 4 port USB 3.0, 1 port eSATA, 1 RJ45 LAN Connector. 1 port untuk Audio dengan 6 colokan. 1 port PS/2 untuk keyboard. 1 port HDMI. 1 port Display. 1 port DVI. 1 port VGA. Motherboard ini mempunyai driver suara dari Creative CA0132 Soundcore 3D. Mempunyai panjang dan lebar masing-masing 244mm. Memiliki fitur seperti 3D BIOS, 3D Power, Super sight, Super Hearing, Super Shield, Ultra durable4. EZ SMART response, EZ setup.
Gigabyte G1 Sniper datang dengan sebuah SLI bridge, 1 buah pelindung I/O, 1 buku panduan, 1 poster G1 killer, 1 set stiker G1 killer, 1 buah CD driver, dan 4 buah kabel SATA 6Gb/s. Gigabyte G1 Sniper juga datang dengan software bawaannya seperti EasyTune6, EasyTune6 adalah software yang memungkinkan Anda meng-overclock PC Anda dengan mudah. Software ini memberikan informasi dari sistem untuk CPU dan memori yang ada. Anda juga bisa menggunakannya untuk performa yang lebih baik.
Untuk meng-update BIOS, Gigabyte memasukan software standar yang memungkinkan pengguna memperbaharui sistemnya melewati internet dan juga file yang telah diunduh dengan mudah. Ini adalah fitur yang sangat bagus untuk menjaga kesehatan komputer. Ada software lainnya bernama 3D Power, merupakan sebuah software untuk VRM interface. Gunanya untuk mengetahui informasi dari komputer Anda dan memiliki pilihan yang sama dengan yang Anda temui di BIOS. Software terakhir yang akan Anda dapatkan yaitu Onboard Creative Recon3D sound clip, sebagai driver suara yang ada dan sudah mempunyai fitur THX di dalamnya, Codec ini dapat membius Anda ketika menonton film, mendengarkan musik, maupun bermain game sekalipun.
Performa Gigabyte G1 Sniper dites dengan software SuperPi untuk mengecek memori yang ada. Gigabyte G1 Sniper mempunyai waktu 532.46 detik, sebuah waktu yang bagus dengan hanya tertinggal sedikit oleh kompetitor lainnya. Pada segi gaming, Paseban menggunakan game Civilization 5 sebagai perbandingan. Gigabyte Sniper berada di urutan ke 6 dengan 3753 FPS, dikalahkan oleh ASUS Maximus V Gene, ASUS P8P67, ASUS P8Z77-V, Biostar TZ77XE4, dan Gigabyte G1 Sniper 2. Gigabyte Sniper merupakan sebuah motherboard yang luar biasa dan di rekomendasikan untuk memilikinya khususnya untuk Anda yang ingin membeli motherboard kecil. [JON]