Bad Piggies - Game Sekuel Terbaru dari Rovio Untuk Android dan iPhone

2 Oct 2012 09:00 3978 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Di akhir September 2012, Rovio kembali membuat gebrakan baru dengan merilis game terbarunya yang diberi judul Bad Piggies. Dan kini Anda sudah bisa menikmatinya melalui Android dan iPhone.

Nama Rovio Entertainment melambung namanya ketika merilis Angry Birds pada tahun 2009. Bahkan developer game asal Finlandia ini membuat tiga sekuel yang juga mendulang kesuksesan yaitu Angry Birds Seasons, Angry Birds Rio, dan Angry Birds Space. Di akhir September 2012, Rovio kembali membuat gebrakan baru dengan merilis game terbarunya yang diberi judul Bad Piggies. Para penggemar seri Angry Birds tentunya tidak akan asing dengan karakter dalam game ini karena mereka adalah sekumpulan babi hijau yang menjadi musuh bebuyutan para burung pemarah tersebut. Lalu seseru apakah game ini dibanding Angry Birds?

Bad Piggies bercerita tentang sekawanan babi hijau yang kelaparan dan ingin mencari telur untuk makanan mereka. Mereka mempunyai peta harta karun yang menunjukkan di mana letak telur terbaik yang dapat ditemukan. Namun sayangnya, peta itu tersobek-sobek dan tersebar ke berbagai tempat. Tugas Anda dalam game ini adalah menemukan kembali sobekan peta tersebut. Namun tentunya dengan gameplay yang sangat menarik, mengasah otak dan adiktif.

Sama seperti game besutan Rovio lainnya seperti Angry Birds dan Amazing Alex, game ini sangat mengandalkan logika dan hukum-hukum fisika. Tugas Anda adalah untuk merakit kendaraan babi untuk mendapatkan sobekan peta. Jika berhasil, maka Anda akan maju ke level selanjutnya. Namun jika kendaraan Anda rusak dan hancur di tengah jalan, maka Anda gagal. Di setiap awal level, Anda diberi kebebasan untuk merakit terlebih dahulu kendaraan. Pastikan Anda memasang body dan roda kendaraan dengan seimbang. Karena jika memasang roda terlalu di belakang maka kendaraan tersebut akan condong ke depan dan hancur jika terkena hantaman yang cukup kuat. Di tengah perjalanan, Anda juga harus berhati-hati dengan TNT yang dapat menghancurkan kendaraan dan melemparkan babi hijau tersebut keluar layar.

Bukan Rovio namanya jika tidak memberikan banyak improvisasi dari gameplay gamenya. Pada game Bad Piggies ini juga, terdapat banyak perkembangan dari segi level maupun kendaraan. Kendaraan dapat dibuat terbang, berputar, meluncur, sampai dengan sengaja diledakkan untuk menyelesaikan level. Jalur-jalur yang harus dilewati pun makin beragam, dari jalan yang menanjak, berkelok-kelok, hingga harus melewati sebuah tebing yang tinggi. Spare parts dari kendaraan Anda pun akan menjadi semakin menarik dengan adanya balon, payung, botol soda, kipas angin, pemberat, roda besi, dan masih banyak lagi yang kesemuanya memiliki fungsi masing-masing.

Game ini terdiri dari dua stage. Diperkirakan jumlah stage akan terus bertambah seiring dengan update yang dilakukan Rovio. Setiap stage terdiri dari 36 level. Sama seperti game Angry Birds, setiap level yang Anda selesaikan akan mendapat hadiah bintang, dengan 3 bintang untuk level tersukses. Grafik dari game ini patut diacungi jempol, masih terkesan cute dan berwarna cerah seperti game Rovio yang lain. Gerakkannya pun dibuat sangat mendetail, sehingga perubahan gerakkan sekecil apapun akan sangat berpengaruh.

Untuk saat ini, Bad Piggies baru tersedia dalam versi iPhone dan Android, dan dikabarkan versi untuk Mac dan Windows akan segera menyusul. Belum lagi dengan merchandise tambahan seperti alat tulis, bantal, boneka, hingga miniatur dari game ini dipercaya akan sangat laris di pasaran. Untuk iPhone, Anda dapat memainkannya di iOS minimal 4.0 berukuran 40 MB, dan dapat diunduh di sini. Sementara untuk perangkat Android, game yang berukuran 34MB ini memiliki minimum requiremen OS Android 2.2. Anda dapat mengunduhnya secara gratis di sini. [AAD]

Bad Piggies official gameplay trailer

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel