Mikey Shorts - Game Klasik Terfavorit untuk iPhone Anda

19 Sep 2012 11:00 2234 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Pernahkah Anda bermain Mario Bros? Atau apakah Anda sempat mengalami masa kejayaan konsol NES sewaktu kecil? Bila benar demikian, maka game yang akan Paseban ulas kali ini akan membuat Anda bernostalgia dengan game klasik tersebut.
Pernahkah Anda bermain Mario Bros? Atau apakah Anda sempat mengalami masa kejayaan konsol NES sewaktu kecil? Bila benar demikian, maka game yang akan [Paseban](http://www.plimbi.com "Paseban Berita dan Informasi Teknologi") ulas kali ini akan membuat Anda bernostalgia dengan [**game klasik**](http://www.plimbi.com/review/11016/game-klasik-terfavorit-untuk-iphone-mikey-shorts "Mikey Shorts - Game Klasik Terfavorit untuk iPhone Anda") tersebut. Namun bukan lagi di konsol NES, melainkan langsung dari genggaman perangkat iPhone Anda. BeaverTap Games merilis game terbarunya yang berjudul Mikey Shorts. Entah apa yang membuat sang developer menamakan game ini Mickey Short, namun yang jelas karakter utama game ini bernama Mikey, dan ia menggunakan celana pendek *(shorts)*. Game ini bertemakan *speedrun*. Tugas Anda adalah menggerakan Mikey untuk berlari, melompat, maupun menunduk untuk membebaskan orang-orang yang berubah menjadi batu dengan cara, melewati mereka. Ya, hanya dengan melewati mereka Anda dapat mengubah mereka menjadi manusia lagi. Tidak seperti game legendaris [Mario Bros](http://www.plimbi.com/review/2121/mobile-andrio-nostalgia-super-mario-bros-di-android-anda "Mobile Andrio - Nostalgia Super Mario Bros di Android Anda"), pada game ini Anda tidak akan menemukan musuh yang dapat dikalahkan dengan cara menginjak mereka. Yang harus Anda lakukan hanyalah berlari. Mungkin Anda berpikir bahwa game ini terlalu simpel, tak ada tantangan ataupun bahaya yang dapat mencegah Anda untuk lolos ke level berikutnya. Tapi semakin Anda sering memainkan game ini, Anda akan menyadari bahwa Anda harus berlari secepat mungkin untuk membuka level-level selanjutnya. Semakin jauh level Anda, game ini akan terasa semakin sulit dengan adanya tambahan konten permainan yang dapat melayang, bergerak tidak beraturan, ataupun ambruk. Jika posisi Anda kurang tepat, dipastikan Anda akan kehilangan banyak waktu. Anda akan mendapatkan hadiah bintang untuk setiap level yang Anda selesaikan. Satu bintang untuk nilai yang terendah, tiga bintang untuk nilai tertinggi. Anda dapat meraih tiga bintang jika Anda mengumpulkan hampir semua koin, mendapatkan celana emas yang letaknya tersembunyi di setiap level, dan tentu saja yang paling penting kecepatan Anda. Game klasik ini terdiri dari dua mode, yaitu *Story Mode* dan *Challenge Mode*. Story Mode terdiri dari 24 level, cukup sedikit karena Anda akan bisa menyelesaikannya hanya dengan waktu 15 menit saja. Namun tantangan yang sebenarnya terdapat pada *Challenge Mode*. Di sinilah permainan akan terasa sulit, *complicated*, bahkan membuat frustasi. Anda akan dihadapkan pada situasi yang beragam. Seperti meloloskan diri dari labirin, sampai mempertaruhkan keberuntungan Anda dalam memilih satu jalan dari dua jalan bercabang (karena Anda tidak akan mempunyai cukup waktu untuk menjelajahi keduanya). *Challenge Mode* ini terdiri dari 48 level. Dan jika Anda ingin mengulangi level yang telah Anda selesaikan sebelumnya, maka akan berhadapan dengan Mikey [Ghost](http://www.plimbi.com/review/2718/ghost-detector "Ghost Detector - Ketahui Keberadaan hantu di Sekitar Anda dengan Android"), yang akan bergerak dan berlari sesuai dengan *high score* Anda di level tersebut. Pastinya akan membuat Anda lebih tertantang untuk membuat rekor baru, bukan? Salah satu keunikan game ini adalah tersedianya *shop* yang menjual beberapa kostum penyamaran untuk mengubah wajah si karakter utama. Mikey dapat menggunakan kacamata, topi, kumis, helm tentara, mahkota, mengganti model rambut dan masih banyak lagi. Anda dapat mengubahnya sesuai selera Anda. Audio dan grafik game ini berupa 8-bit, yang berarti masih menggunakan suara yang *monophonic*, dan juga tampilan gambar retro 2D yang mengingatkan Anda pada game klasik tahun ’80-an. Pada game ini terdapat *virtual controller* berupa tombol ke kiri, kanan, lompat, dan menunduk yang sangat responsif. Karena permainan ini mencakup seluruh [layar iPhone](http://www.plimbi.com/article/6996/layar-iphone "Tips Membersikan Layar iPhone Dengan Benar") Anda, dan mungkin tangan Anda dapat menghalangi pandangan, maka Anda dapat sesuka hati mengubah posisi *virtual controller* tersebut. Tentukanlah posisi *controller* yang paling membuat Anda nyaman. Kesimpulannya, Mikey Shorts adalah sebuah game klasik yang dikemas dalam konsol modern. Sangat adiktif dan menarik untuk dimainkan. Anda pun dapat memainkannya secara bergantian dengan kerabat Anda, sekaligus mengingatkan Anda pada jaman Mario Bros dahulu. Paseban jamin, Anda tidak akan cepat bosan memainkan game ini. Anda bisa mengunduh game ini seharga $0.99 [di sini](http://itunes.apple.com/app/mikey-shorts/id508176435?mt=8 "Download"). [AAD] $[Mikey Shorts for iOS - Official Trailer](B2nuQfTS6P8)
Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel