Kadang kala Anda sering menjumpai file hasil download entah berupa format file file, video, atau aplikasi yang ukurannya cukup besar terpecah menjadi beberapa bagian, ada yang dua, tiga, empat bagian atau bahkan lebih. Namun setelah mendownload semua file tersebut Anda bingung untuk menjalankannya. Perlu Anda ketahui bahwa file tersebut telah melalui proses split & join file sebelum di-upload menggunakan aplikasi khusus dengan tujuan agar lebih aman atau untuk mengurangi resiko gagal download maupun gagal saat proses upload file. Adapun membagi file ke dalam beberapa bagian (part) file memiliki keuntungan sebagai berikut ini:
- Memudahkan proses upload/maupun download data bagi Anda yang memiliki koneksi file terbatas namun ingin mendownload file dengan ukuran yang besar
- Mengurangi resiko gagal upload file maupun download file dikarenakan file tertalu besar atau pembatasan file maksimal upload pada sebuah layanan berbagi file maupun email.
- Memudahkan pemindahan file data yang berukuran besar dari satu perangkat atau perangkat lainnya.
- Mengurangi resiko file terinfeksi virus maupun malware komputer.
Berikut ini adalah pilihan software split & join file terbaik yang dapat Anda coba gunakan untuk melakukan proses pemisahan menjadi beberapa bagian serta penggabungan file dari beberapa bagian.
HJSplit
HJSplit memiliki fungsi untuk melakukan split & join file secara mudah dan juga sederhana. Fitur lainnya yang ditawarkan adalah melakukan file-compare dan juga pemeriksaan checksum data. Sangat berguna bagi Anda yang ingin menggabungkan beberapa file maupun untuk memisahkan filenya. HJSplit merupakan aplikasi portabel sehingga Anda tidak perlu melakukan instalasi pada PC/laptop. Mengenai cara penggunaan aplikasi HJSplit Anda bisa melihatnya di YouTube. Sedangkan untuk mendownloadnya Anda bisa mengklik link ini.
Cryogenic
Aplikasi Cryogenic merupakan aplikasi untuk membagi file yang dibuat menggunakan bahasa pemrograman C#, di mana dengan aplikasi Cryogenic Anda dapat memecah file yang berukuran besar menjadi beberapa bagian sesuai dengan keinginan Anda. Cara penggunaanya cukup mudah yaitu dengan cara melakukan drag file dari folder ke dalam antarmuksa aplikasi. Cryogenic FileSplitter akan memberikan kemudahan bagi Anda untuk menggabungkan file maupun membagi file menjadi beberapa bagian. Anda bisa mendonwload software ini di sini.
File Splitter – Free File Splitter
File Splitter merupakan sebuah aplikasi gratis yang berguna dan dapat dijadikan pilihan untuk memecah file maupun menggabungkan file dari beberapa bagian menjadi satu. Anda dapat memilih ukuran yang ingin dihasilkan dari pecahan file sesuai dengan keinginan dengan mengubah ukuran pada kolom Size of Chunk. Aplikasi ini bisa didapatkan melalui link ini.
GSplit – File Splitter – Split Any File
Aplikasi Gsplit bukan sekedar aplikasi untuk menggabungkan file maupun memisahkan file menjadi beberapa bagian, aplikasi ini juga mampu melakukan ekstraksi maupuan membuat file arsip file Zip, file disk Images, file multimedia, musik, file video, file dokumen dan lainnya kedalam ukuran kompresi yang maksimal. Aplikasi Gsplit terdapat versi installer maupun versi portabel yang bisa didownload di sini.
KFK – File splitter/rebuilder
Aplikasi KFK merupakan sebuah aplikasi yang memiliki kemudahan dalam pemggunaannya, dengan aplikasi ini Anda dapat memecah file berukuran besar menjadi bagian sesuai keinginan dan sesuai ukuran yang ingin ditentukan, selain itu aplikasi ini dilengkapi juga dengan fitur untuk melakukan burning ke cakram CD/DVD yang dapat didownload di sini.
WinRar
Banyak yang belum mengetahui bahwa aplikasi WinRar sendiri mampu untuk memecah fie menjadi beberpa bagian. Untuk melakukannya klik kanan dari menu, lalu pilih “Ad to Archive” > buka tab general > lalu ubah dropdown menu untuk menentukan ukuran pada masing-masing yang ingin dipecah > klik tombol OK.
FFSJ: The Fastest File Splitter and Joiner
FFSJ merupakan sebuah aplikasi split files maupun join file yang cukup baik, karena aplikasi ini terintegrasi dengan menu di Windows Explorer maka ketika Anda ingin menggunakannya tinggal melakukan kllik kanan pada file yang Anda inginkan. Aplikasi ini bisa didownload di sini.
JRSplit
Kelebihan JRSplit ini adalah Anda dapat mengatur menjadi format DOS/batch file di mana hasil file yang telah dipecah akan berformat *bat. Fungsinya sama seperti aplikasi yang telah disebutkan sebelumnya yaitu untuk memecah file menjadi beberapa bagian. Anda bisa mendapatkannya di sini.
Large File Slitter
Aplikasi Large File Spliter Ini dikhususkan untuk memecah file yang berukuran besar khusus didesain untuk sistem operasi Windows dengan tampilan yang sederhana. Software ini bisa didownload di sini.