Vit Registry Fix - Aplikasi Untuk Merapihkan & Memperbaiki Registri Yang Rusak

21 Jun 2013 23:30 20574 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Mungkin Vit Registry Fix Pro ini adalah salah satu aplikasi pilihan yang tepat untuk Anda pengguna komputer dengan sistem operasi Windows. Seiring berjalannya waktu dan penggunaan komputer yang sering, maka sistem akan terasa lebih lambat dari saat waktu pertama kita menggunakannya atau saat pertama menginstal. Hal itu salah satunya karena Anda sering menginstall dan menguninstal beragam software/aplikasi dan masih ada data yang tertinggal di registry

Sering mengalami komputer yang lambat atau sering menginstal kemudian meng-unsinstall berbagai jenis aplikasi maupun software? Registry Anda mungkin perlu diperbaiki dan juga dibersihkan agar kinerja komputer dan juga laptop menjadi lebih maksimal, Vit Registry Fix mungkin bisa dijadikan pilihan untuk melakukan hal tersebut.

Registry dalam platform sistem operasi Microsoft Windows 32-bit, merupakan sebuah basis data yang disusun secara hierarkis yang mengandung informasi mengenai konfigurasi sebuah sistem, mulai dari konfigurasi perangkat keras, perangkat lunak, asosiasi ekstensi berkas dengan aplikasinya hingga preferensi pengguna. Registry, pertama kali diperkenalkan di dalam sistem Windows 16-bit sebagai penampung informasi mengenai pemetaan/asosiasi ekstensi berkas dengan aplikasinya, dan kemudian dikembangkan menjadi basis data dengan cakupan yang luas pada sistem-sistem operasi keluarga

Penyebab registry Windows menjadi rusak

Ada beberapa sebab mengapa registry bisa menjadi rusak.

  • Salah satunya adalah jika pengguna tidak sengaja menghapus key registri yang diperlukan.
  • Sebab lain adalah jika komputer Anda mati tiba-tiba saat update atau peristiwa penting lainnya.
  • Juga kadang-kadang ketika Anda meng-uninstall program dapat mengacaukan registry.
  • Penyebab lain yang tak kalah ganasnya adalah virus komputer.
  • Terhapusnya file sistem aplikasi oleh kesalahan deteksi antivirus.
  • Kegagalan mendeteksi perangkat keras ataupun kesalahan instalasi driver komputer dan laptop.

Mungkin Vit Registry Fix Pro ini adalah salah satu aplikasi pilihan yang tepat untuk Anda pengguna komputer dengan sistem operasi Windows. Seiring berjalannya waktu dan penggunaan komputer yang sering, maka sistem akan terasa lebih lambat dari saat waktu pertama kita menggunakannya atau saat pertama menginstal. Hal itu salah satunya karena Anda sering menginstall dan menguninstal beragam software/aplikasi dan masih ada data yang tertinggal di registry. Nah dengan Vit Registry Fix Pro Anda dapat membersihkan sisa registry tersebut, dan tentunya akan membuat kinerja komputer menjadi lebih baik dan lebih cepat.

Aplikasi ini didesain khusus sebagai sebuah aplikasi pembersih registry terbaik  yang powerful untuk membersihkan registry dari kesalahan maupun error registry pada suatu aplikasi. Kemampuan lainnya adalah mampu melakukan proses scan secara otomatis dan juga me-repair registry dari berbagai jenis kesalahan. Aplikasi ini mampu menemukan lebih dari 50 pengaturan kesalahan maupun error pada registry sistem operasi Windows, pengguna juga dapat melakukan proses menghapus beberapa kunci registry secara manual, menghapus history pembukaan file maupun aplikasi di sistem operasi Windows.

Selain dapat membersihkan registri aplikasi/program, aplikasi ini dapat menemukan dan menghapus label dari referensi yang salah. Aplikasi Fix dilengkapi dengan beberapa program terpisah, satu untuk optimasi kerusakan fisik dan memperbaiki registri file, satu untuk penghapusan file-file sementara (temp)/lama (old files), dan file yang tidak perlu lainnya termasuk yang ada pada web browser, mengelola aplikasi secara otomatis, mengelola startup dan menghapus (uninstall) aplikasi dengan bersih, mengelola program yang terinstall, melakukan backup penuh dari registri dan masih banyak lagi lainnya. Berikut ini adalah fitur-fitur, kelebihan, keunggulan yang ditawarkan dari aplikasi pembersih registry ini.

  • Pencarian otomatis (automatic search) terhadap kesalahan registry pada sistem Windows.
  • Menghapus data histrory.
  • Melakukan pengaturan  pembersihan secara manual Manual.
  • Melakukan pencarian dan juga menghapus kesalahan penempatan shortcuts aplikasi.
  • Membuat pengaturan backup, sebelum menghapus registry yanh error/rusak.
  • Melakukan pengoptimalan file maupun registry.
  • Melakukan backup registry.
  • Pencarian dan menghapus data dari registry.
  • Fitur Disk Cleanup untuk membersihkan file-file yang tidak diperlukan dalam sistem operasi seperti file temporary dan juga file lainnya.
  • Mengatur dan mengelola daftar list program yang ingin dijalankan saat proses startup Windows.
  • Pengaturan untuk melakukan uninstall program.
  • Dapat dijalankan sebagai aplikasi portabel dan disimpan pada perangkat USB drive/flashdrive.

Spesifikasi kebutuhan minimum:

  • Sistem operasi: Windows XP, Widows Vista, Windows 7, Windows 8 (dapat dijalankan pada semua  Windows versi 32-bit & 64-bit)
  • Processor: Pentium II atau versi diatasnya
  • Hardisk kosong: 10 MB atau versi diatasnya

Aplikasi pembersih registry terbaik ini terdapat dua versi yaitu versi gratis dan juga versi berbayar/PRO, harga versi berbayarnya  yaitu $5.95 atau sekitar Rp. 60 ribu., untuk membeli lisensi resminya Anda dapat mengunjungi situs resminya pada link ini http://www.vitsoft.org.ua/en/order.aspx. Perbedaan antara kedua versi tersebut terletak pada fitur-fitur yang ditawarkan dimana versi berbayar/Pro lebih lengkap, namun versi gratisnya pun cukup baik untuk memperbaiki registry Windows Anda yang bermasalah. Versi gratis bisa didownload di sini, sedangkan versi trial bisa didownload di sini.

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel