1

Motorola Defy XT dan Motorola Defy Mini Masuk Tanah Air

6 Jun 2012 10:16 3037 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Motorola Mobility merilis Motorola Defy XT dan Motorola Defy Mini. Smartphone (ponsel cerdas) ini memunyai keunggulan antiair, antigores, dan antidebu. Keunggulan lain yang dipunyai Motorola Defy XT dan Motorola Defy Mini adalah layar sentuh Gorilla Corning Glass. Kedua ponsel ini menggunakan baterai 1700mAh yang tahan 9-9,5 jam waktu bicara.

Motorola Mobility merilis Motorola Defy XT dan Motorola Defy Mini. Smartphone (ponsel cerdas) ini memunyai keunggulan antiair, antigores, dan antidebu.

Keunggulan lain yang dipunyai Motorola Defy XT dan Motorola Defy Mini adalah layar sentuh Gorilla Corning Glass. Kedua ponsel ini menggunakan baterai 1700mAh yang tahan 9-9,5 jam waktu bicara.

Motorola Defy XT menggunakan kamera lima megapiksel dan Motorola Defy Mini sebesar tiga megapiksel. Keduanya memiliki desain antarmuka dengan bermacam widget media sosial.

Selain itu fitur yang bisa diperoleh pada Motorola Defy XT dan Motorola Defy Mini adalah MotoSwitch, sebuah user interface yang akan mempelajari lagu favorit Anda, siapa yang paling sering Anda hubungi dan aplikasi yang paling sering Anda gunakan.

Fitur ini mengumpulkan semua preferensi pengguna dan menyimpannya. Hal ini menjadi sangat terorganisasi. Motorola Defy XT dan Motorola DEFY MINI bisa mengakses secara langsung ke lebih dari 500.000 game, aplikasi, musik, buku dan film yang tersedia di Google Play.

"Kami memperluas portofolio ponsel cerdas antiair untuk memberikan lebih banyak pilihan tanpa menguras isi dompet Anda," kata Robert van Tilburg, direktur senior sales regional, Asia Selatan, Motorola Mobility.

Motorola Defy XT akan tersedia mulai 15 Juni 2012 seharga Rp2,888 juta di TokoPDA dan outlet-outlet resmi Motorola. Pada waktu yang sama juga dapat dijumpai Motorola Defy Mini seharga Rp1,999 juta di Toko Erafone, TokoPda, Point2000, Apollo Surabaya, Mega Cellular Bandung, Dukomsel Bandung, Best Denki, Carrefour, Electronic City. (ma)

Fitur Defy XT

  • Android 2.3 Gingerbread

  • 115 x 58,5 x 11,95 mm

  • 850/2100 UMTS, GSM 850/900/1800/1900; GPRS / EDGE Class 12

  • Layar sentuh kapasitif dan anti gores Corning Gorilla Glass FWVGA 3,7 inci

  • Kamera 5MP Auto Fokus dengan flash

  • Kamera Depan VGA

  • MicroSD 2Gb

  • Kedap air dan Anti Debu, sertifikasi IP67

  • WiFi 802.11 b/g/n, DLNA

  • User interface MotoSwitch 2,0

  • Prosesor 1GHz

  • 512MB RAM

  • GPS / aGPS

  • Jack stereo 3,5 mm

  • Baterai 1700 mAh Waktu Bicara hingga 9,5 jam dan Waktu Siaga hingga 20 hari

  • Perekam video: MPEG4, H.263, H.264, 30fps @ FWVGA

  • Pemutar video: MPEG4, H.263, H.264, 30fps @ FWVGA

  • Bluetooth ® A2DP, AVRCP

Fitur Defy Mini

  • Android 2.3 Gingerbread

  • Dual-SIM

  • 850/2100 UMTS, GSM 850/900/1800/1900; GPRS / EDGE Class 12

  • Layar sentuh kapasitif dan anti gores Corning Gorilla Glass HVGA 3,2" inci

  • Kamera 3MP dengan flash

  • Kamera Depan VGA

  • MicroSD 2GB (MicroSD support hingga 32Gb)

  • Kedap air dan Anti Debu, sertifikasi IP67

  • WiFi 802.11 b/g/n, DLNA

  • User interface MotoSwitch 2,0

  • Prosesor 600MHz

  • 512MB RAM

  • GPS / aGPS

  • Jack stereo 3,5 mm

  • Baterai 1700 mAh dengan Waktu Bicara hingga 9 jam dan Waktu Siaga hingga 11 hari

  • Perekam/Pemutar/Streaming MPEG4, H.263, H.264, 30fps HVGA

  • Bluetooth A2DP, AVRCP

Paseban akan me-review nya lebih dalam mengenai handphone ini lebih detail pada artikel Paseban yang selanjutnya, tunggu saja. [*dju]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel