1

ASUS Perkenalkan AiDisk Akses Data

4 Jun 2012 11:30 2045 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
ASUS, produsen motherboard terdepan dalam era digital, terus berinovasi. Wireless router dan modem router dari ASUS, kini dibekali fitur AiDisk, yang memungkinkan pengguna membuat personal FTP server, sekaligus mengakses data dengan mudah.

ASUS, produsen motherboard terdepan dalam era digital, terus berinovasi. Wireless router dan modem router dari ASUS, kini dibekali fitur AiDisk, yang memungkinkan pengguna membuat personal FTP server, sekaligus mengakses data dengan mudah.

"Dengan personal FTP server AiDisk, pengguna dapat melakukan konfigurasi folder pada USB storage, yang terhubung ke router maupun akan di-share," papar Setyo Ryanto, Technical Public Relations ASUS Technology Pte Ltd dalam keterangannya di Jakarta.

Dengan AiDisk, lanjut Setyo, selama router dalam kondisi on, memungkinkan beberapa pengguna sekaligus dapat mengakses data pada USB storage, bahkan dengan konfigurasi tingkat user privilege yang berbeda.

Dijelaskan, pengguna cukup menghubungkan USB storage dengan tipe produk yang mendukung AiDisk. Bahkan, pengguna dapat membuat mini FTP server dengan mudah. Hanya membutuhkan 3 langkah yang sangat sederhana:

Pertama, tentukan jenis akses, apakah memerlukan ID dan password untuk dapat mengakses data. Kedua, melakukan registrasi username di server ASUS dan Pilih folder pada hard disk yang akan di-share.

Selanjutnya dapat mengakses data dengan mengakses FTP, contohnya dengan URL FTP seperti ini: ftp://yourname.asuscomm.com. Buka browser dan ketik URL, kini data pada USB storage yang terpasang pada router dapat diakses di mana pun.

Menurut, ASUS AiDisk dapat mendukung penggunaan hard disk hingga 2TB, dengan ukuran tiap file maksimal 8GB, tergantung format dan ukuran partisi yang digunakan. ASUS AiDisk memungkinkan pengguna dapat mengakses koleksi data, musik, video, gambar dan dokumen dalam berbagai format.

Kini ASUS telah memiliki 7 tipe yang mendukung AiDisk, terdiri dari 5 router dan 2 ADSL modem router, yaitu: Ultimate performance: RT-N66U, Advanced performance: RT-N56U, DSL-N55U, Complete networking: RT-N16, RT-N15U, RT-N13U dan DSL-N12U.

"Dengan langkah ini, pengguna dapat memilih tipe yang paling tepat, sesuai preferensi dan skenario penggunaannya," tambahnya. [*endi]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel