1

Axis Promosikan Program Jadi Jutawan

6 Apr 2011 11:21 4576 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Operator telepon seluler Axis menggelar program "Jadi Jutawan" untuk menjaring lebih banyak pelanggan. Pelanggan akan "Ditelpon Hadiah Jutaan Rupiah".

Jakarta - Operator telepon seluler Axis menggelar program Jadi Jutawan untuk menjaring lebih banyak pelanggan.

Eric Mallia, Axis Chief Marketing Officer, di Jakarta, Senin (4/5), mengatakan, pihaknya telah meluncurkan promosi yang baru pertama kali dilakukan secara nasional. Ia mengharapkan, promo ini akan menarik masyarakat Indonesia.

"Dengan program terbaru bertajuk Ditelpon Hadiah Jutaan Rupiah kami akan memberikan miliaran rupiah sebagai hadiah kepada para pelanggan," katanya.

Menurut Eric, program bertajuk "Ditelpon Hadiah Jutaan Rupiah" adalah program baru yang memberikan penghargaan bagi pelanggan, dengan cara sangat mudah, yakni mengaktifkan kartu Axis.

"Para pemenang program Jadi Jutawan akan menerima telepon dari stasiun radio dan kami sarankan semua pelanggan untuk terus mengaktifkan teleponnya dan berdekatan dengan telepon Axis mereka setiap hari."

Ia mengatakan, program promosi itu tidak menerapkan syarat dan ketentuan yang disembunyikan, tidak perlu melakukan registrasi, dan tidak ada sistem poin yang rumit.

Promosi itu akan berlangsung hingga awal Juni 2011 dan pada setiap minggunya akan ada 35 pemenang dengan lebih dari Rp200 juta uang tunai yang dapat dimenangkan setiap minggunya.

"Para pemenang mingguan akan diumumkan setiap Senin mulai 11 April 2011 dan berakhir di awal Juni 2011," katanya.

Selain itu, menurutnya, Senin akan menjadi berbeda, karena selama promosi itu berlangsung, pihaknya akan membuat setiap Senin menjadi "Jutawan Senin". [TA/Ant]

axis promo

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel