1

Hati-hati, Angry Birds Space Android Simpan Virus Trojan!

17 Apr 2012 18:00 3425 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Bagi pengguna handphone Android, nampaknya harus berhati-hati ketika mengunduh sebuah game atau aplikasi. Laporan terbaru dari Phonearena mengabarkan bahwa, *game* Angry Birds Space untuk Android terdeteksi mengandung virus Trojan.

Bagi pengguna handphone Android, nampaknya harus berhati-hati ketika mengunduh sebuah game atau aplikasi. Laporan terbaru dari Phonearena mengabarkan bahwa, game Angry Birds Space untuk Android terdeteksi mengandung virus Trojan.

Namun, tentu saja game yang dimaksud adalah game Angry Birds Space yang palsu. Meskipun palsu, game ini masih bisa Anda jumpai dalam situs Google Play. Hal ini merupakan temuan sebuah lembaga keamanan digital bernama Sophos. Mereka mengatakan terdapat dua buah malware yang tersembunyai dalam dua file JPEG yang terhubung dengan game tersebut. Ketika Anda meng-install game Angry Bird Space palsu ini, maka secara otomatis malware tersebut akan bekerja.

Lalu, apa dampak buruk dari malware ini? Yang paling utama adalah malware tersebut akan secara tersembunyi mengontrol handphone Android Anda. Selanjutnya, malware ini akan 'memaksa' handphone Anda untuk melakukan panggilan premium ke nomor milik hacker si pencipta virus. Tentu saja hal ini akan mengurangi pulsa yang Anda miliki. Dan tak hanya itu, kemungkinan data-data pribadi yang Anda simpan di handphone Android juga akan dicuri oleh malware berbahaya ini.

So, bagi Anda yang ingin mengunduh sebuah aplikasi atau game yang telah populer dari Google Play, sebaiknya Anda melihat tulisan pengembang/developer dari aplikasi atau game tersebut. Jika tidak sesuai dengan nama pengembang aslinya, maka Anda harus mengurungkan niat untuk mengunduhnya. [IB]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel