Google Perancis dan Google Inc sebagai pihak pengembang aplikasi GPS Google Maps, saat ini sedang menghadapi tuntutan dari Botting Cartographes karena memberikan layanan peta gratis ke beberapa perusahaan dan institusi di Perancis. Menurut berita yang disitir The Economic Times, pengadilan dagang Perancis membenarkan tuntutan tersebut karena kompetisi dagang yang tidak adil.
Booting Cartographes sebagai pihak yang merasa dirugikan,menuntut Google untuk membayar ganti rugi sebesar $ 660.000 atau 500.000 Euro, termasuk bunga sebesar 15.000 Euro sebagai kompensasi keberadaan aplikasi GPS Google Maps gratis. Botting Cartographes dikenal sebagai perusahaan penyedia layanan peta berbayar, dan memiliki klien terkemuka seperti Louis Vuitton, Airbus dan beberapa perusahaan manufaktur kendaraan.
Menurut pengadilan Perancis, pihak Google telah menyalahgunakan posisi dominan pemetaan digital melalui aplikasi GPS Google Maps yang dapat diakses secara gratis. Salah seorang juru bicara Google Perancis mengatakan perusahaannya masih mempelajari putusan pengadilan dan terus mengkajinya. Pihak Google percaya bahwa peta gratis dengan kualitas tinggi bermanfaat bagi pengguna internet maupun pemilik website. [MS]