Dengan fasilitas multimedia yang tertanam di setiap ponsel saat ini, rupanya perangkat tersebut semakin mengalami peningkatan penggunaan. Bahkan, sekarang para pengguna Android seringkali membawa perangkatnya tersebut ke kamar mandi. Menurut lembaga penelitian 11mark, yang dilansir Boy Genius Report dari Business Wire, sebagian besar masyarakat pengguna ponsel di Amerika Serikat seringkali menggunakan ponsel di kamar mandi.
Survey tersebut dilakukan kepada 1.000 warga Amerika Serikat baik pria atau wanita sebagai responden pengguna Android dan pengguna ponsel lainnya. 74 % pria menyatakan bahwa dirinya sering menggunakan ponsel di kamar mandi. Sedangkan presentase wanita ternyata melebihi pernyataan pria, yaitu sebesar 76 %. Selain itu, para responden tersebut menyatakan sebanyak 63 % dari mereka menerima panggilan telepon di kamar mandi, dan 41 melakukan panggilan.
Sementara 11mark pun melakukan klasifikasi merek ponsel yang paling banyak digunakan di kamar mandi. iPhone menjadi merek terendah yang sering digunakan di kamar mandi sebesar 77 %. Sementara ponsel BlackBerry memiliki prosentase sebesar 84 %. Pengguna Android memiliki kelompok terbanyak yang menggunakan ponsel di kamar mandi, yaitu 87 % pengguna. [MS]