Sebuah studi hasil kerjasama antara Google dengan Ipsos, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang penelitian pasar global, menemukan bahwa pasar Asia Pasifik menjadi "highest penetration of mobile phones in the world" atau tempat dengan penetrasi pasar ponsel tertinggi di dunia.
Hasil studi yang berjudul "Smartphone Research on Mobile internet and Market Trends" ini meneliti 30 pasar ponsel di seluruh dunia, termasuk 11 pasar di regional Asia pasifik. Selain memiliki statistik penetrasi pasar ponsel tertinggi, studi ini juga menemukan bahwa pengguna ponsel Asia cenderung untuk lebih berinteraksi dengan ponsel miliknya. Hasil studi mengatakan pengguna Asia lebih tertarik berinteraksi dengan smartphone daripada menonton TV jika dibandingkan dengan pengguna Eropa atau Amerika.
Survey yang dilakukan antara bulan Maret hingga Juni 2011 dengan 30.000 responden ini, menemukan bahwa negara-negara di Asia seperti Australia, India dan Indonesia, 80% penggunanya membeli produk smartphone untuk pertama kalinya. Mereka melakukan hal tersebut karena mengikuti perkembangan zaman, smartphone adalah tren terkini.
Studi ini kemudian menyimpulkan bahwa customer Asia melakukan lebih banyak pembelian smartphone dan mereka lebih "terikat" dengan smartphone mereka jika dibandingkan pengguna di belahan dunia lainnya. RY