1

Airbag untuk Ponsel Anda

21 Aug 2011 11:00 2176 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Mungkin Anda sering menjatuhkan **ponsel** dari genggaman, entah karena licin atau kehilangan konsentrasi. Kabar baik! Dua orang bos Amazon menemukan sebuah cara untuk menerapkan pengamanan ala *airbag* pada ponsel kesayangan Anda.

Mungkin Anda sering menjatuhkan ponsel dari genggaman, entah karena licin atau kehilangan konsentrasi. Kabar baik! Dua orang bos Amazon menemukan sebuah cara untuk menerapkan pengamanan ala airbag pada ponsel kesayangan Anda.

CEO Amazon Jeff Bezos dan Vice President Greg Heart menciptakan teknologi pengaman ponsel pintar dengan mengadopsi airbag yang biasanya terdapat pada mobil.

Airbag untuk ponsel ini bisa dipakai pada piranti portabel lainnya. Dengan bantuan giroskop, kamera, sinar inframerah, radar dan sensor lainnya, teknologi ini mampu mendeteksi pergerakan, orientasi dan jarak objek lain. Hal ini dipakai untuk menentukan apakah piranti milik pengguna berada dalam risiko kerusakan.

airbag

Sebagai pelindung utamanya sendiri, airbag akan disematkan dalam ponsel. Saat ponsel akan jatuh, ia akan mengembang via cartridge yang berisi karbondioksida atau udara yang telah dimampatkan. Lebih hebat lagi, ia akan bisa mendeteksi sisi ponsel mana yang akan menyentuh tanah, sehingga airbag bisa menyesuaikan dan memprioritaskannya. Kedua bos Amazon ini telah mendaftarkan teknologi tersebut untuk dipatenkan pada Februari 2010 sebelum akhirnya diketahui publik, termasuk Anda! ZF

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel