1

Koramil 0815/04 Dampingi Pemupukan Jagung Di Tiga Lokasi

9 Sep 2018 16:48 1619 Hits 0 Comments
MOJOKERTO, -  Dalam rangka mendukung ketersedian komoditas pangan strategis, Koramil 0815/04 Puri Kodim 0815 Mojokerto menerjunkan para Babinsanya untuk mendampingi para petani yang berada di wilayah binaan masing-masing. 

MOJOKERTO, -  Dalam rangka mendukung ketersedian komoditas pangan strategis, Koramil 0815/04 Puri Kodim 0815 Mojokerto menerjunkan para Babinsanya untuk mendampingi para petani yang berada di wilayah binaan masing-masing.  

Seperti Babinsa Mlaten, Serka Muhammad Ma’ruf, yang melakukan pendampingan penyemprotan gulma pada tanaman jagung di Dusun Mlaten Desa Mlaten Kecamatan Puri Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Minggu (09/09/2018).

Kendati hari libur Serka Muhammad Ma’ruf tetap semangat melaksanakan pendampingan perawatan tanaman jagung yang berlangsung di lahan seluas 0,74 hektar milik Sapudi, Poktan Sido Makmur – I Dusun/Desa Mlaten, yang ditanami jenis jagung Hibrida DK 959 yang berumur 24 hari.

Menurut Serka Muhammad Ma’ruf, jenis gulma yang ada di lahan jagung tersebut berupa rumput bebek (jawa, suket tuton, -red), rumput gelang (jawa, suket krokot, -red), dan jenis rumput liar lainnya. “Penyemprotan gulma tersebut, menggunakan herbisida Kaya Bas 555 SC dan Surfaktan,” imbuhnya.     

Masih di wilayah Puri, sehari sebelumnya, Sabtu (08/09) pemupukan tanaman jagung tahap II, juga berlangsung di lahan milik Mulyono, Poktan Rukun Utomo–I, Dusun Kali Putih Desa Kebon Agung.  Pemupukan menggunakan urea berlangsung di lahan seluas 2 hektar yang ditanami jenis jagung Pioneer P-36 Bekisar yang berumur 25 hari mendapat pendampingan Babinsa setempat, Serka Rizal Bastian.

Tidak hanya itu, Babinsa Tangunan Sertu Suwandi pada Jum’at (07/09) melakukan pendampingan pemupukan tanaman jagung dan pembersihan gulma (penyiangan) di lahan milik Karyoto, Poktan Tani Makmur-1, Dusun Tangunan Desa Tangunan.  Di lahan seluas satu hektar yang ditanami jenis jagung Super Hibrida BISI-18 berumur 25 hari, pemupukan dilakukan menggunakan pupuk urea dilanjutkan dengan penyemprotan gulma.

“Pendampingan terhadap petani yang dilakukan Babinsa merupakan upaya khusus untuk mengawal ketahanan pangan guna ketersediaan komoditas pangan strategis nasional diantaranya padi (beras), jagung dan kedelai.  Para petani di wilayah Koramil Puri tidak hanya menanam padi di lahannya saat musim tanam namun adapula yang menanam jagung, kedelai dan komoditas pangan lainnya,” ungkap Danramil 0815/04 Puri Kapten Arh Aris Tiyono pada kesempatan berbeda.

Tags

About The Author

anan alkarawangi 57
Expert

anan alkarawangi

Duta Pasundan Di Bumi Majapahit
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel